Anda di halaman 1dari 37

PERTEMUAN 1 DAN 2

MEMAHAMI MANAJEMEN
PEMASARAN
OUTLINE
• Ruang Lingkup Pemasaran
• Konsep Inti Pemasaran
• Realitas Pemasaran Baru
• Orientasi Perusahaan Terhadap Pasar
• Tugas Manajemen Pemasaran
RUANG LINGKUP PEMASARAN
PEMASARAN

• Pemasaran adalah mengindentifikasi dan memenuhi kebutuhan


manusia dan sosial
• American Marketing Association (AMA) pemasaran adalah suatu
fungsi organisasi dan serangkaian proses untuk menciptakan,
mengkomunikasikan dan memberikan nilai kepada pelanggan
untuk mengelola hubungan pelanggan dengan cara
menguntungkan organisasi dan pemangku kepentingan
• Pemasaran adalah Proses sosial yang didalamnya individu dan
kelompok mendapatkan apa yang mereka perlukan dan inginkan
dengan menciptakan, menawarkan, dan saling bertukar produk
dan layanan yang bernilai secara bebas.
• Manajemen pemasaran (marketing
manajemen) sebagai seni dan ilmu memilih
pasar sasaran dan meraih, mempertahankan
serta menumbuhkan pelanggan dengan
menciptakan, mengantarkan dan
mengkomunikasikan nilai pelanggan yang
unggul
Apa yang di pasarkan ?
a. Barang h. Organisasi
b. Jasa i. Informasi
c. Acara j. ide
d. Pengalaman
e. Orang
f. Tempat
g. Property
Siapa yang memasarkan ?

• Pemasar (Marketer) adalah seseorang yang


mencari respons- perhatian, pembelian,
dukungan, sumbangan dari pihak lain yang
disebut dengan prospek (Prospect). Jika dua
pihak ingin menjual sesuatu satu sama lain
kita sebut dengan pemasar
Delapan permintaan yang mungkin
terjadi
• Manajer pemasaran berusaha mempengaruhi
tingkat waktu, dan komposisi permintaan untuk
mencapai tujuan organisasi. Ada delapan
permintaan yang mungkin terjadi :
• A. Perminatan negatif : Konsumen tidak menyukai
produk dan mungkin bahkan berusaha
menghindarinya
• B. Perminataan yang tidak ada : Konsumen mungkin
tidak sadar atau tidak tertarik pada produk
• C. Permintaan laten : Konsumen mungkin
memiliki suatu kebutuhan yang kuat yang
tidak bisa dipenuhi produk yang ada
• D. Permintaan menurun : Konsumen mulai
jarang membeli produk atau tidak membeli
sama sekali
• E. Permintaan tidak teratur : Konsumen
membeli secara musiman, bulanan, mingguan,
harian, atau bahkan dalam hitungan jam
• F. Permintaan penuh : Konsumen membeli
semua produk yang dilempar ke pasar
• G. Perminatan berlimpah : Konsumen mau
membeli produk lebih banyak dari pada
produk yang ada
• H. Permintaan tak sehat : Konsumen mungkin
tertarik pada produk yang memenuhi
konsekuensi sosial yang tidak di inginkan
Pasar
• Pasar terdiri dari Individu atau organisasi yang
tertarik dan bersedia membeli produk
tertentu untuk mendapatkan manfaat yang
akan memuaskan kebutuhan atau keinginan
tertentu dan yang memiliki sumber daya
(waktu dan uang) untuk terlibat dalam
transaksi.
• Pasar adalah Sekelompok orang yang
mempunyai kebutuhan, keinginan untuk puas,
uang untuk berbelanja, dan kemauan untuk
membelanjakannya.
Struktur Alur dalam Ekonomi
Pertukaran Modern
Pasar pelanggan kunci
• Pasar Konsumen : Perusahaan yang menjual
barang barang kebutuhan konsumen dan jasa
dalam jumlah besar : minuman, penerbangan,
kosmetik, sepatu, peralatan rumah tangga, Dll
• Pasar Bisnis : Perusahaan yang menjual barang
dan jasa untuk bisnis yang sering menghadapi
pembeli prefesional yang terlatih dan dibekali
informasi yang cukup dan terampil dalam
mengevaluasi penawaran kompetitif
• Pasar Global : Perusahaan yang menjual barang
dan jasa di pasar global menghadapi keputusan
dan tantangan tambahan
• Pasar Nirlaba dan pemerintah : Perusahaan
yang menjual barangnya ke organisasi nirlaba
seperti gereja, universitas, organisasi amal, dan
lembaga pemerintah perlu menetapkan harga
seksama karena pembeli ini memiliki daya beli
yang terbatas
5 Kunci memimpin pasar dalam
organisasi
• 1. Memperkuat merek
• 2. Mengukur keefektifan pemasaran
• 3. Mengarahkan pengembangan produk baru
yang didasarkan atas kebutuhan pelanggan
• 4. Mengukur ide-ide dari pelanggan
• 5. Menggunakan teknologi pemasaran baru
KONSEP INTI DALAM
PEMASARAN
Kebutuhan, Keinginan, Permintaan
• Kebutuhan adalah syarat hidup dasar manusia
contoh : udara, makanan, minuman, air, pakaian,
tempat tinggal, dll untuk bertahan hidup
• Keinginan adalah kebutuhan yang di arahkan
kepada objek tertentu yang dapat memenuhi
kebutuhan tersebut
• Permintaan adalah keinginan akan produk
produk tertentu yang didukung dengan
kemampuan membayar
Lima tipe kebutuhan
• 1. Kebutuhan yang dinyatakan (Pelanggan
menginginkan mobil yang murah)
• 2. Kebutuhan yang sebenarnya (Pelanggan
menginginkan mobil yang biaya operasinya
bukan harga awal/rendah)
• 3. Kebutuhan yang tidak dinyatakan
(Pelanggan mengharapkan pelayanan yang
baik dari dealer mobil)
• 4. Kebutuhan kesenangan (Pelanggan ingin
dealer mobil juga memasukan sistem navigasi
GPS ke dalam paket)
• 5. Kebutuhan rahasia (Pelanggan ingin agar
temannya memandang dirinya sebagai
pelanggan yang cerdas)
Pasar sasaran, Positioning, dan
Segmentasi
Penawaran dan merek
• Perusahaan memenuhi kebutuhan dengan
mengajukan sebuah proporsi nilai (Value
Proporsition) yaitu serangkaian keuntungan
yang mereka tawarkan kepada pelanggan
untuk memenuhi kebutuhan pelanggan
• Merek (Brand) adalah suatu penawaran dari
sumber yang diketahui
Nilai dan Kepuasan
Penawaran akan berhasil jika memberikan nilai
dan kepuasan kepada pembeli sasaran. Nilai
mencerminkan sejumlah manfaat, baik yang
berwujud dan tidak berwujud dan biaya yang
dipersepsikan pelanggan. Kepuasan
mencerminkan penilaian seseorang tentang
kinerja produk anggapannya (atau hasil) dalam
kaitannya dengan ekspetasi
Saluran pemasaran
• Saluran Komunikasi menyampaikan dan
menerima pesan dari pembeli sasaran
• Saluran Distribusi untuk menggelar, menjual
atau menyampaikan produk fisik atau jasa
kepada pelanggan atau pengguna
• Saluran Layanan untuk melakukan transaksi
dengan calon pembeli
Rantai pasokan, Persaingan,
Lingkungan Pemasaran
• Rantai pasokan adalah saluran yang lebih
panjang yang membentang dari bahan mentah
hingga komponen sampai produk akhir yang
dihantarkan ke pembeli akhir.
• Persaingan adalah mencakup semua
penawaran dan produk subtitusi yang
ditawarkan oleh pesaing baik yang aktual
maupun yang potensial yang mungkin
dipertimbangkan oleh pembeli.
Lingkungan Pemasaran
• Lingkungan Tugas : Mencakup para pelaku
yang terlibat dalam produksi, distribusi, dan
promosi pemasaran
• Lingkungan Luas : Mencakup enam komponen
antara lain lingkungan demografis, lingkungan
ekonomi, lingkungan fisik, lingkungan
teknologi, lingkungan politik hukum dan
lingkungan budaya
REALITAS PEMASARAN BARU
• A. Kekuatan kemasyarakatan utama
• - Teknologi informasi jaringan
• - Globalisasi
• - Deregulasi
• - Privatisasi
• - Persaingan meningkat
• - Konvergensi industri
• - Resistensi Konsumen
• - Transformasi Eceran
• - Disintermediasi
B. Kemampuan Baru Konsumen
-Peningkatan yang berarti dalam hal daya beli
-Ragam barang dan jasa yang lebih banyak
-Sejumlah besar informasi hampir tentang apa saja
-Kemudahan yang lebih besar dalam memesan dan
membeli barang
-Kemampuan untuk membandingkan catatan tentang
produk dan jasa
-Suara lebih kuat untuk mempengaruhi teman
sepergaualan dan pendapat umum
C. Kemampuan baru perusahaan
ORIENTASI PERUSAHAAN
TERHADAP PASAR
• Konsep Produksi : Konsep ini menyatakan bahwa
konsumen menyukai produk yang tersedia dalam
jumlah banyak dan tidak mahal
• Konsep Produk : Konsep ini menyatakan bahwa
konsumen menyukai produk yang memiliki
kualitas kinerja atau fitur inovatif yang terbaik
• Konsep Penjualan : Konsep ini berpendapat
bahwa konsumen jika dibiarkan tidak akan
membeli produk
• Konsep pemasaran : Bisnis berubah ke filosofi
merasakan dan merespon
Pemasaran holistik
TUGAS MANAJEMEN
PEMASARAN
• Mengembangkan strategi dan rencana
pemasaran
• Menangkap pemahaman (atau gagasan)
pemasaran
• Berhubungan dengan pelanggan
• Membangun merek yang kuat
• Membentuk penawaran pasar
• Menghantarkan nilai
• Mengkomunikasikan nilai
• Menciptakan pertumbuhan jangka panjang
SEKIAN
DAN
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai