Anda di halaman 1dari 14

Ketersediaan Dan

Konsumsi Beras Atau


Serelia Dan
Hortikultura
Disusun Oleh :
Nama : Yusminar Dakhi
Nim : 1908009
Pengertian ketahanan pangan
• Ketahanan pangan adalah ketersediaan pangan dan
kemampuan seseorang untuk mengaksesnya.
• WHO mendefinisikan tiga komponen utama ketahanan pangan,
yaitu ketersediaan pangan, akses pangan, dan pemanfaatan
pangan. Ketersediaan pangan adalah kemampuan memiliki
sejumlah pangan yang cukup untuk kebutuhan dasar. Akses
pangan adalah kemampuan memiliki sumber daya, secara
ekonomi maupun fisik, untuk mendapatkan bahan pangan
bernutrisi. Pemanfaatan pangan adalah kemampuan dalam
memanfaatkan bahan pangan dengan benar dan tepat secara
proporsional.
Ketersediaan dan konsumsi beras
• Serealia yaitu sekumpulan tanaman yang ditanam untuk dipanen serta
digunakan bijinya atau sebagai sumber karbohidrat. Beberapa besar serealia
termasuk juga dalam anggota suku padi-padian yang umum dikatakan
sebagai serealia sejati
• Beras merupakan komoditas pangan strategis yang perlu untuk dijamin
ketersediaannya karena dapat mempengaruhi kondisi ekonomi dan
pembangunan nasional, serta memerlukan intervensi dari pemerintah.
• Ketercukupan pangan masyarakat Indonesia selama ini secara dominan
masih dipenuhi dari komoditas beras sebagai komoditas pangan utama.
• Distribusi ketersediaan dan kebutuhan konsumsi beras perlu untuk diketahui,
sehingga wilayah dengan potensi produksi padi dapat dikembangkan lebih
baik dan wilayah yang tidak potensial mengembangkan padi dapat
mengembangkan potensi pangan lainnya yang sesuai.
a. Ketersediaan Beras

Ketersediaan beras merupakan aspek penting dalam pembangunan


ketahanan pangan nasional, sehingga ketersediaannya perlu untuk
diperhatikan. Ketersediaan beras tidak dapat dipisahkan dari gabah kering
giling yang dihasilkan. Semakin besar gabah kering giling, maka semakin
besar pula ketersediaan beras. Pemetaan ketersediaan beras dapat menjadi
acuan untuk mengetahui hubungan antara karakteristik wilayah, hubungan
satu kecamatan dengan kecamatan lainnya, serta dampaknya terhadap
ketersediaan beras.
Kebutuhan Konsumsi Beras
Kebutuhan konsumsi beras merupakan salah satu aspek
penting untuk mengukur seberapa besar jumlah beras yang
dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan konsumsi penduduk
sesuai dengan jumlah penduduk yang ada. Kondisi ini
menyebabkan angka kebutuhan konsumsi beras tidak dapat
dipisahkan dari jumlah penduduk di suatu wilayah. Jumlah
penduduk tidak dapat dipisahkan dari kebutuhan konsumsi beras.
Semakin besar jumlah penduduk, maka kebutuhan konsumsi
beras juga akan semakin besar.
Bagan Hubungan Ketersedian Dan
Konsumsi Beras Pada Ketahanan Pangan

Faktor Yang
Ketersediaan Beras
Mempengaruhi :
1. Luas Panen Padi
2. Produktivitas padi
3. JumlahPenduduk Faktor Yang
4. Konsumsi Beras Mempengaruhi
Konsumsi Beras 1. Harga Beras.
2. JumlahPenduduk
3. Produksi Beras

Ketahanan Pangan
Faktor-faktor Yang Meningkatkan
Ketahanan Pangan

• Ketersediaan pangan
• Cadangan pangan nasional
• Penganekaragaman pangan
• Pencegahan dan penanggulangan masalah pangan
• Peran pemerintah dan masyarakat
• Pengembangan sumberdaya dan kerjasama internasional
Strategi Untuk Upaya Meningkatkan
Ketahanan Pangan
• Perluasan lahan pertanian
• Menganekaragamkan pangan
• Ketersediaan pangan
• Distribusi pangan
• Penyuluhan
Ketersediaan dan konsumsi hortikultura
• Hortikultura merupakan sebuah gabungan bahasa Latin, hortus yang
mengandung arti kebun dan culture yang berarti bercocok tanam. Jadi
Hortikultura bisa didefinisikan sebagai cara budidaya tanaman yang
dilakukan di kebun dan halaman rumah.
• Komoditas tanaman hortikultura di Indonesia memiliki beragam jenis dan
dapat dibagi menjadi empat kelompok besar, yaitu tanaman buah-buahan,
tanaman sayuran, tanaman biofarmaka dan tanaman hias. Tanaman
hortikultura yang memiliki peranan penting bagi kehidupan sehari-hari
manusia adalah sayur-sayuran karena merupakan sumber gizi dan
pemenuhan berbagai kebutuhan keluarga. Selain itu tanaman sayuran
merupakan jenis komoditi yang memiliki nilai ekonomi tinggi. Hal
tersebut karena sayuran dapat dijadikan sebagai sumber pedapatan bagi
petani.
Jenis-jenis tanaman hortikultura

Sayuran Buah-buahan

Tanaman hias Obat-obatan


• Ketersediaan komoditas hortikultura lebih ditekankan pada komoditas
yang digunakan untuk konsumsi dan pakan. Komoditas yang diukur
ketersediaannya terutama pada buah dan sayur.
• Rendahnya konsumsi buah dan sayur disebabkan oleh distribusi buah dan
sayur yang tidak merata di pasaran, berkurangnya pasokan dan masih
rendahnya kesadaran masyarakat untuk mengkonsumsi buah dan sayur
• Tingkat konsumsi buah-buahan dan sayuran di Indonesia masih jauh lebih
rendah dari rekomendasi FAO/UNDP yaitu sebesar 75 kg/kapita/tahun dan
tentunya lebih rendah lagi bila dibandingkan dengan negara-negara maju di
sekitarnya.
• Hortikultura merupakan subsektor pertanian yang memiliki peranan
penting dalam perekonomian Indonesia. Subsektor hortikultura memiliki
keunggulan-keunggulan yang bermanfaat bagi kesejahteraan petani,
ekspor, dan ekonomi daerah di Indonesia.
Peran subsektor hortikultura dalam pembangunan ekonomi
nasional yang ditunjukkan oleh beberapa indikator, antara lain:

1. Sumbangan Sub sektor hortikultura dalam Perekonomian


Nasional secara makro seperti
a. Produk Domestik Bruto (PDB)
b. Tenaga Kerja
c. Neraca Perdagangan
d. Nilai Tukar Petani
e. Ketersediaan dan Konsumsi
2. Sumbangan hortikultura Dalam Indikator Mikro

a. Produksi dan Luas Panen Komoditas Hortikultura


b. Pengembangan Kawasan Hortikultura
c. Pengembangan Registrasi Kebun dan atau Lahan Usaha Hortikultura
d. Fasilitasi Pengelolaan Pascapanen
e. Ketersediaan dan Produksi Benih
f. Kelembagaan Perbenihan Hortikultura
g. Perkembangan Ekspor & Impor benih Hortikultura
h. Perkembangan Pelepasan/Pendaftaran Varietas Hortikultura
i. Proporsi Luas Serangan OPT Hortikultura
j. Pengujian Mutu Produk Hortikultura
k. Pengelolaan Dampak Perubahan Iklim
l. Pengembangan Kelembagaan Pengendalian OPT
m. Dukungan Laboratorium dan Dokumen Persyaratan Teknis Ekspor
Hortikultura
n. Perkembangan SL PHT Hortikultura
SEKIAN DAN TERIMAKASIH

Semoga
bermanfaat

Anda mungkin juga menyukai