Anda di halaman 1dari 19

Pernahkah kamu pergi ke waduk?

Apa saja yang kamu temukan di


sana? Di sekitar waduk ada air,
tanah, dan tumbuhan. Benda-
benda tersebut berkaitan dengan
kehidupan kita. Air, tanah, dan
tumbuhan merupakan contoh
sumber energi.
Pembelajaran
1

Benda yang menghasilkan energi disebut sumber energi.


Air dan udara adalah sumber energi.
Makanan yang kita makan berasal dari hewan dan tumbuhan.
Makanan menghasilkan energi bagi tubuh kita.
Jadi, hewan dan tumbuhan juga sumber energi.

Matahari menghasilkan energi berupa


panas dan cahaya.
Panas dan cahaya matahari
merupakan sumber kehidupan.
Matahari merupakan sumber energi
terbesar di bumi.
Ayo ceritakan kembali isi bacaan di atas!
Tuliskan pada selembar kertas.
Gunakan bahasa kalian sendiri!

Matahari
Ciptaan: Uchie B.T

Matahari menyinari bumi


Menerangi kehidupan ini
Terang-terang benderang
Sungguh indah ciptaan Tuhan
Saat menyanyikan lagu di atas, perhatikan perbedaan yang kalian rasakan.
Cermati lagu pada baris pertama dan baris kedua.
Adakah perbedaan yang kalian rasakan?
Bandingkan dengan baris ketiga dan baris keempat.
Baris ketiga dan keempat di atas memiliki perbedaan irama dengan baris
pertama dan kedua.
Perhatikan gambar-gambar berikut!
Berilah tanda centang (√) pada gambar kegiatan yang waktunya lebih lama.
Berilah tanda silang (×) pada gambar kegiatan yang waktunya lebih singkat.
Pembelajaran
2

Gerakan yang akan kita pelajari adalah kombinasi gerak berjalan, menekuk,
dan mengayun dengan menggunakan alat.
Alat yang kita gunakan adalah simpai.
1. Lakukan gerakan berjalan.

2. Kedua lutut ditekuk.


Beberapa saat kemudian, Ana dan teman-teman telah kembali.
Pelajaran selanjutnya adalah menyusun huruf.
Huruf disusun sehingga membentuk kata.
Kata yang mereka bentuk berhubungan dengan sumber energi.
Setelah kata terbentuk, mereka membuat kalimat.
1. Ayo menyusun huruf sehingga membentuk kata.
Contoh:

2. Coba buatlah kalimat dari setiap kata yang telah kalian buat!
Contoh:
Matahari merupakan sumber energi yang paling besar di bumi.
Perhatikan gambar-gambar berikut!
Tentukan perilaku yang menunjukkan kewajiban menghemat air!
Pembelajaran
3

Bacalah teks Menjaga Kelestarian Energi dengan nyaring!


Bacalah dengan lafal dan intonasi yang tepat!

1. Berdasarkan teks bacaan di atas, jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut!


a. Mengapa kita memerlukan makanan dan minuman?
b. Apa sajakah manfaat air bagi tubuh?
c. Mengapa sering terjadi kekurangan air bersih di beberapa daerah
tertentu?
d. Mengapa sumber energi harus dijaga kelestariannya?
e. Apa sajakah yang bisa kalian lakukan untuk menghemat air bersih?

2. Ceritakan kembali teks bacaan di atas dengan bahasa kalian sendiri!


Pada kesempatan ini, kalian akan mempelajari satuan waktu tahun, bulan,
minggu, dan hari.
Adapun satuan jam, menit, dan detik akan kalian pelajari pada kesempatan
yang lain.
 1 tahun sama dengan 2 bulan.
 1 bulan terdiri atas 28 hingga 3hari.
 Ada 7 hari dalam satu minggu, yaitu Minggu, Senin, Selasa, Rabu, Kamis,
Jumat, dan Sabtu.
 Tujuh hari juga disebut seminggu.
 Satu bulan terdiri atas 4 minggu atau lebih bergantung jumlah hari pada
bulannya.
 Jika dalam satu bulan ada 28 hari, berarti sebulan sama dengan 4 minggu.
 Jika dalam satu bulan ada 30 hari, berarti sebulan sama dengan 4 minggu 2
hari.
Berdasarkan penjelasan di atas, lengkapilah tabel berikut!
Mari kita belajar menyanyikan lagu berikut!

 Mainkan alat musik


mengikuti pola irama lagu
tersebut.
 Gunakan alat-alat musik
berikut.

Marakas Rebana

Tamborin Kastanyet
Pembelajaran
4

Perhatikan urutan gambar-gambar berikut!

Lanjutkan dengan rangkaian gerak berikut!

Kombinasi gerak di atas harus dilakukan dalam satu rangkaian.


Lakukan gerakan tersebut dengan iringan musik.
Pilihlah musik yang sesuai.
Bacalah teks Air dan Angin sebagai Sumber Energi yang terdapat pada Buku
Siswa!

1. Tulislah minimal lima informasi penting yang terdapat pada teks tersebut!
2. Perhatikan daftar kata berikut!
a. sumber d. generator
b. energi e. oksigen
c. kinetik
Gunakan daftar kata di atas untuk melengkapi kalimat-kalimat berikut!
a. Saat bernapas, manusia menghirup ….
b. Bayu atau angin adalah contoh … energi.
c. Energi … angin dapat menggerakkan kincir angin.
d. Gerak air dapat menghasilkan ….
e. Kincir air dapat menggerakkan … yang akan membangkitkan energi
listrik.
Pembelajaran
5

Kalian tentu telah mengetahu BBM, bukan?


Memerlukan waktu yang sangat lama untuk menghasilkan BBM.
Penduduk dunia makin padat sehingga kebutuhan terhadap BBM makin
banyak.
Setiap hari, manusia menggunakan BBM.
Memerlukan waktu jutaan tahun untuk menghasilkan BBM.
Oleh karena itu, kita harus melakukan penghematan BBM agar tidak cepat
habis.
Sebagai warga negara yang baik, kalian harus peduli terhadap penghematan
BBM.
Bersama teman sebangku, coba diskusikan cara menghemat BBM.
Tuliskan hasilnya dalam tabel seperti berikut!
Ana dan ibunya sudah sampai di rumah. Ana melihat jam dinding.
Ana bertanya kepada ibunya, pukul berapakah sekarang?
Ibu menjelaskan bahwa sekarang pukul 11.00.
Perhatikan gambar jam berikut!
Gambar di samping menunjukkan pukul 11.00.
Jarum pendek menunjuk angka 11.
Jarum panjang menunjuk angka 12.

Lima belas menit kemudian, Ana makan siang.


Berarti, Ana makan siang pada pukul 11.15.
Bagaimanakah cara menggambarkan pukul 11.15 dengan jarum jam?
Perhatikan gambar berikut!

Gambar di samping menunjukkan pukul 11.15.


Jarum pendek menunjuk sedikit melewati angka 11.
Jarum panjang menunjuk angka 3.
Lima belas menit kemudian, Ana selesai makan.
Berarti, Ana selesai makan pukul 11.30.
Bagaimanakah posisi jarum jam pada pukul 11.30?
Perhatikan gambar berikut!

Gambar di samping menunjukkan pukul 11.30.


Jarum pendek terletak di antara angka 11 dan 12.
Jarum panjang menunjuk angka 6.

Gambarlah letak jarum jam yang sesuai dengan waktu-waktu berikut!

1. Pukul 03.00 2. Pukul 04.10


Dalam satu hari, ada 24 jam.
Pukul 00.00 sampai pukul 12.00 dimulai dari tengah malam hingga tengah
hari.
Setelah pukul 12.00 siang, ada pukul 13.00.
Pukul 13.00 juga disebut pukul 01.00 siang.
Dengan demikian, pukul 14.00 sama dengan pukul 02.00 siang.
Perhatikan gambar berikut!
Gambar di samping menunjukkan pukul 13.00.
Jarum pendek menunjuk angka 1.
Jarum panjang menunjuk angka 12.
Jadi, pukul 13.00 sama dengan pukul 01.00 siang.

Gambar di samping menunjukkan


pukul 14.00.
Jarum pendek menunjuk angka 2.
Jarum panjang menunjuk angka 12.
Jadi, pukul 14.00 sama dengan
pukul 02.00 siang.
Pembelajaran
6

Bentuklah kelompok yang terdiri


atas tiga hingga lima siswa.
Bersama teman sekelompok
kalian, diskusikan hak yang
sesuai dengan kewajiban yang
ada dalam tabel di samping.
Tuliskan hasil diskusi kalian di
buku tugas.

Kalian telah mendiskusikan hak yang sesuai dengan kewajiban yang telah
dilakukan.
Sekarang, ayo tulislah sebuah artikel tentang sumber energi yang telah kalian
pelajari.
Kalian dapat menulis tentang matahari, air, angin, atau makanan.
Makin lengkap informasi yang kalian tulis, artikel kalian makin baik.
Kerjakan di buku tugas.
1. Tentukan lamanya kegiatan berikut!
Tabel 1.5 Lamanya Kegiatan

2. Tentukan lamanya penggunaan alat-alat berikut di rumah!


Tabel 1.6 Lamanya Penggunaan Alat-Alat di Rumah

Anda mungkin juga menyukai