Anda di halaman 1dari 2

Gagal jantung kongestif

Gagal jantung kongestif adalah ketidakmampuan jantung memompa darah dalam jumlah yang cukup untuk memenuhi kebutuhan jaringan
terhadap oksigen dan nutrien
Etiologi CHF
1. Kelainan otot jantung
2. Aterosklerosis coroner
3. Hipertensi sistemik atau pulmonal
4. Penurunan kontraktibilitas miokardium karena infark miokard, ataupun kardiomiopati.
Patofisiologi CHF
• Berdasarkan bagian jantung yang mengalami kegagalan (failure)
1) Gagal jantung kiri (Left-Sided Heart Failure)
• Bagian ventrikel kiri jantung kiri tidak dapat memompa dengan baik sehingga keadaan tersebut dapat
menurunkan aliran dari jantung sebelah kiri keseluruh tubuh. Akibatnya, darah akan mengalir balik ke
dalam vaskulator pulmonal Pada saat terjadinya aliran balik darah kembali menuju ventrikular pulmonaris,
tekanan kapiler paru akan meningkat (>10 mmHg) melebihi tekanan kapiler osmotik (>25 mmHg). Keadaan
ini akan menyebabkan perpindahan cairan intravaskular ke dalam interstitium paru dan menginisiasi edema
2) Gagal jantung kanan (Right-Sided Heart Failure) 
• Disfungsi ventrikel kanan dapat dikatakan saling berkaitan dengan disfungsi ventrikel kiri pada gagal jantung
apabila dilihat dari kerusakan yang diderita oleh kedua sisi jantung, misalnya setelah terjadinya infark
miokard atau tertundanya komplikasi yang ditimbulkan akibat adanya progresifitas pada bagian jantung
sebelah kiri. Pada gagal jantung kanan dapat terjadi penumpukan cairan di hati dan seluruh tubuh terutama
di ekstermitas bawah

Anda mungkin juga menyukai