Anda di halaman 1dari 7

Pengukuran Demensia dan

Pengukuran Kejiwaan
Jemaah Haji
Deteksi Demensia
Keadaan ini dapat dideteksi dengan mempergunakan Instrumen HVLT
(HOPKINS, VERBAL LEARNING TEST) Pemeriksaan dilakukan dengan
membacakan 12 macam benda dan pasien mengulang
menyebutkannya.

Pemeriksaan dilakukan sebanyak 3 x Setiap benda yang diulang benar,


mendapatkan masing masing 1 point. Pemeriksaan dilakukan 3 x dan
menjumlahkan semua yang disebutkan benar. Jika Hasilnya: ≤ 14 :
Sangat mungkin Demensia 15 – 36 : Norma
Petunjuk
• Saya akan menyebutkan 12 kata, dengarkan baik-baik. Cobalah mengingat sebanyak mungkin kata-
kata yang saya sebutkan. Setelah saya selesai menyebutkan kata-kata tersebut, ucapkan kembali
semua kata yang Bapak/Ibu ingat, tanpa harus berurutan. Bapak/Ibu siap?”
• Bacakan setiap kata dalam waktu 2 detik (Jeda antar kata 1 detik).
• Setelah membacakan semua daftar kata kepada pasien, minta si pasien untuk menyebutkan kembali
kata-kata tersebut.
• Periksa kata-kata yang disebutkan oleh si pasien, cocokkan dengan daftar kata.
• Jika kata yang disebutkan tidak ada dalam daftar, tuliskan kata tersebut dalam lembar pencatatan tapi
jangan katakan kepada si pasien bahwa kata yang ia sebut tidak ada di daftar.
• Apabila dalam waktu 10 – 15 detik pasien tidak menyebutkan satu katapun, tanyakan kembali kepada
pasien apakah mereka masih bisa mengingat kata-kata yang lain. Jika tidak, lanjutkan ke Percobaan 2.
• Jangan lupa, tuliskan jumlah kata yang dapat disebutkan dengan benar oleh pasien ke dalam lembar
pencatatan
Deteksi gangguan jiwa
Risiko kesehatan jiwa yang meliputi Psikotik, Episode Depresi
Berat, Episode Manik dan Ganguan Anxietas dapat dideteksi
dengan MINI ICD – X. Dari sejumlah pertanyaan yang ada
tidak semua pertanyaan ditanyakan, hanya beberapa seperti
dalam lampiran penerapan sederhana untuk deteksi adanya
risiko kesehatan jiwa dapat menggunakan instrument “sehat
jiwakah anda”
INSTRUMEN SEHAT JIWA ANDA
Apakah Saya atau Seseorang di Dekat Saya mengalami
hal-hal berikut:
jawab pertanyaan dengan jujurd dan tidak bisa diwakili
No. Pertanyaan Ya Tidak
1 Merasa kuatir atau takut yang berlebihan    
2 Merasa gelisah atau tidak dapat duduk tenang?    
3 Mudah berkeringat dingin, berdebar-debar, atau gemetar?    
4 Merasa murung. Mudah sedih?    
5 Kehilangan minat atau ketertarikan terhadap aktivitas sehari-hari?    
6 Sulit berkonsentrasi?    
7 Perasaan mudah lelah, gangguan lambung, sakit kepala, atau    
keluhan fisik lain yang berkepanjangan?
8 Mengalami ketakutan atau mempunyai pikiran-pikiran yang tidak    
masuk akal (merasa seseorang bermaksud mencelakai, curiga
berlebihan, orang-orang membicarakan dirinya)?
9 Melihat bayangan atau mendengar suara-suara yang tidak jelas    
sumbernya (halusinasi)?
10 Menggunakan alkohol atau narkoba?    
Penilaian Hasil
• Jika dari pertanyaan nomor 1–7, Jawaban “Ya” kurang dari 7,
maka kemungkinan belum ada risiko kesehatan jiwa, belum
perlu konsultasi ke psikiatri, dilakukan pembinaan di
Puskesmas.
• Jika dari pertanyaan nomor 1–7, jawabnya “Ya” semua, maka
kemungkinan ada risiko kesehatan jiwa.
• Jika dari Pertanyaan nomor 8–10, terdapat jawaban “Ya”
meskipun hanya satu, maka ada risiko kesehatan Jiwa, perlu
konsul ke psikiatri.

Anda mungkin juga menyukai