Anda di halaman 1dari 5

A.

Islam Agama Rahmat Bagi Seluruh Alam


Perkataan islam berasal dari kata salima, akar kata dari s-l-m dari akar kata ini dibentuk kata salm, silm. Yang terkandung dalam perkataan islam itu adalah kedamaian, kesejahteraan, keselamatan, pernyerahan (diri) dan kepatuhan. Pengertian tersebut menggambarkan bahwa islam adalah agama/peraturan yang mengandung ajaran untuk menciptakan kedamaian, keselamatan dan kesejahteraan hidup manusia pada khususnya dan semua mahluk Allah Swt pada umumnya disamping penyerahan diri, menaati ketentuan-ketentuan Allah.

Kerukunan berasal dari kata rukun yang artinya baik, damai, tidak bertengkar, pertalian persahabatan, bersatu hati, perkumpulan yang berdasar tolong-menolong, perkumpulan penduduk. Kerukunan atar umat beragama berarti kedamaian dan kesatupaduan antar umat beragama. Agama islam mengajarkan bagi pemeluknya agar setiap muslim mukallaf menghormati setiap penganut agama lain serta bertoleransi terhadap mereka.

Kita sebagai umat muslim tidak boleh memaksakan penganut agama lain utuk masuk kepada keyakinannya, hal ini digambarkan Allah Swt lewat surah al-baqarah ayat 256 berbunyi :


Artinya : Tidak ada paksaan untuk (memasuki) agama (Islam); sesungguhnya telah jelas jalan yang benar daripada jalan yang salah. Karena itu barangsiapa yang ingkar kepada thaghut dan beriman kepada Allah, maka sesungguhnya ia telah berpegang kepada buhul tali yang amat kuat yang tidak akan putus. Dan Allah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.

Menurut ajaran islam, manusia yang diberikan amanat oleh Allah Swt untuk menjadi khalifah fil ardhi, harus dapat menciptakan kemaslahatan hidup bagi sesama mahluk Allah, artinya setiap perbuatan yang dilakukan manusia harus memberikan kebaikan dan tidak boleh merugikan atau menyayat (menyakiti) hati orang lain dengan cara menegakan aturan Allah Swt, itulah wujud rahmat dari agama islam. Jadi islam itu tidak hanya ditujukan untuk suatu kaum tertentu atau zaman tertentu saja melainkan ditujukan dan diperuntukan bagi seluruh umat manusia sepanjang zaman sampai akhirat.

Anda mungkin juga menyukai