Anda di halaman 1dari 1

Percobaan-percobaan dengan kolesterol

1. reaksi salkowski percobaan ini memerlukan alat-alat yang kering benar. Metoda 1 ml larutan kolesterol 0.05% dalam chloroform dicampur berhati-hati dengan 1 ml H2SO4 pekat. Setelah kedua lapisan cairan berpisah lagi akan timbul berturutturut warna merah, biru, ungu dalam lapisan chloroform. Selain dari itu dalam lapisan asam akan tampak flupresensi kuning. 2. lapisan liebermann-burchard percobaan ini juga hanya dapat berjalan dalam alat-alat yang kering benar. Metoda 2 ml larutan kolesterol 0.05% dalam chloroform dicampur dengan 10 tetes asam asetat anhidrida. Ke dalam campuran ini ditambahkan 2-3 tetes asam sulfat pekat. Kocoklah hati-hati dan perhatikanlah warna-warna yang timbul. Warna yang timbul tidaklah tetap sifatnya. Perlu diperhatikan waktu yang diperlukan untuk perubahan-perubahan dari warna merah biru hijau. 3. bentuk kristal kolesterol Metoda Sejumlah kecil kolesterol padat dilarutkan dalam alcohol panas. Setetes larutan ini diletakkan di atas sebuah gelas objek dan dibiarkan sampai semua alcohol itu habis menguap. Periksalah bentuk kristal kolesterol yang terjadi dengan menggunakan mikroskop. 4. kristal kolesterol-dibromida Metoda Kristal kolesterol dalam chloroform ditaruh di atas gelas objek. Disampingnya diteteskan pula setetes larutan brom dalam asam asetat. Kedua tetes tersebut dicampur sehingga brom dapat diikat oleh kolesterol. Perhatikanlah bentuk kristal yang terjadi dengan menggunakan mikroskop.

Anda mungkin juga menyukai