Anda di halaman 1dari 1

Pusat Penelitian Kopi dan Kakao Pertama Indonesia Peroleh Rekor Muri

Tweet

SEMARANG,suaramerdeka.com - Pusat Penelitian Kopi dan Kakao Indonesia memperoleh Piagam Penghargaan dari Museum Rekor - Dunia Indonesia Nomor 5.829/R/MURI/III/2013, Jumat (15/2) di Rumah Makan Kampung Laut. Piagam Penghargaan atas rekor Pusat Penelitian Kopi dan Kakao pertama di Indonesia itu diserahkan oleh General Manajer Muri Paulus Pangka kepada Direktur Pusat Penelitian Kopi dan Kakao Indonesia Teguh Wahyudi. Rekor MURI ini berbeda dengan pemecahan rekor lainnya yang sifatnya akan abadi dan hal ini seperti yang diharapkan pendiri MURI yaitu berupa penemuan yang pertama, bukan sifatnya yang superlatif atau terbanyak dan terpanjang. Teguh Wahyudi menjelaskan dalam penelitian yang sudah dilakukan selama ini dari Aceh sampai Papua yakni untuk mendapatkan kualitas bibit kopi dan kakao yang bagus dengan menciptakan teknologi yang dinamakan embrio genesis dari sel kopi dan kakao. Dengan teknologi yang ditemukan dari penelitian sel tahun 2007 ini, bisa memperbanyak tanaman dengan menghasilkan bibit unggul dalam waktu cepat dan memiliki ukuran besar, yang diambil dari sel tanaman tersebut. Dengan penemuan yang diciptakan oleh pusat penelitian yang awalnya adalah milik Belanda yang dinasionalisasi menjadi BUMN tahun 1957 itu, mengembangkan selnya nanti akan membelah menjadi keturunan yang akan sama dengan induknya. "Tapi bukan kloning karena kalau kloning itu mengambil bagian sel dari tanaman untuk dimasukkan kedalam tanaman lainnya," jelasnya. Teguh menambahkan, hasil produksi bibit biasa dengan bibit unggul hasil penelitian akan memiliki perbedaan sampai 4-5 kali lebih banyak dari bibit biasa kopi dan hasilnya akan mencapai 3-4 kali dari bibit biasa kakao. Sedangkan masa panen juga akan lebih cepat dari bibit biasa yaitu 16 bulan lebih singkat jika dibandingkan dengan bibit biasa membutuhkan waktu 3 tahun.
http://www.suaramerdeka.com/v1/index.php/read/news/2013/02/15/145649/Pusat-Penelitian-Kopidan-Kakao-Pertama-Indonesia-Peroleh-Rekor-Muri

Anda mungkin juga menyukai