Anda di halaman 1dari 3

KERJAKAN SOAL-SOAL BERIKUT DENGAN JAWABAN YANG JELAS 1. Apa pengertian apresiasi seni dengan menyebutkan tahapan-tahapannya ?

Apresiasi Seni adalah menikmati , menghayati, menghargai, dan merasayakan suatu objek atau karya seni lebih tepat lagi dengan mencermati karya seni dengan mengerti dan peka terhadap segi-segi estetiknya, sehingga mampu menikmati dan meaknai karya-karya tersebut dengan semestinya. Kegiatan apresiasi meliputi: a. Persepsi Kegiatan ini mengenalkan pada anak didik akan bentuk-bentuk karya seni di Indonesia, misalnya, mengenalkan tarian-tarian, musik, rupa, dan teater yang berkembang di Indonesia, baik tradisi maupun modern. Pada kegiatan persepsi kita dapat mengarahkan dan mengarahkan kemampan dengan mengidentifikasi bentk seni. b. Pengetahuan Pada tahap ini pengetahuan sebagai dasar dalam mengapresiasi baik tentang sejarah seni yang diperkenalakan, maupun istilah-istilah yang bisa digunakan di masing-masing bidang seni. c. Pengertian Pada tingkat ini, harapan dapat membantu menerjemahkan tema ke dalam berbagai wujud seni, berdasarkan pengalaman, dalam kemampuannya dalam merasakan musik. d. Analisis Pada tahap ini, kita mulai mendeskripsikan salah satu bentuk seni yang sedang dipelajari, menafsir objek yang diapresiasi. e. Penilaian Pada tahap ini, lebih ditekankan pada penilaian terhadap karya-karya seni yang diapresiasi, baik secara subjektif maupun objektif. f. Apresiasi Apresiasi merupakan bagian dari tujuan pendidikan seni di sekolah yang terdiri dari tiga hal; value (nilai,) empathy, dan feeling. Value adalah kegiatan menilai suatu keindahan seni, pengalaman estetis dan makna atau fungsi seni dalam masyarakat. Sedangkan empathy, kegiatan memahami, dan menghargai. Sementara feeling, lebih pada menghayati karya seni, sehingga dapat merasakan kesenangan pada karya seni. 2. Berikan contoh karya seni rupa murni dan contoh karya seni rupa pakai masing-masing 2 berikut pengertiannya a. Seni rupa murni adalah karya seni yang benar-benar digunakan hanya untuk sebagai hiasan/pajangan (tidak berfungsi sebagai alat kebutuhan sehari-hari) yang berfungsi sebagai pemuas rohani. Contoh-contoh seni rupa murni adalah sebagai berikut:

Patung Relief Lukisan Berbagai jenis kerajinan gantungan Kerajinan dari keramik Seni kaligrafi Seni gerabah untuk pajangan

b. Seni Terapan atau seni pakai adalah karya seni rupa yang dibuat untuk memenuhi kebutuhan praktis. Contoh seni terapan yaitu: arsitektur, poster, keramik, baju, sepatu, dan lain-lain. 3. Apa pengertian gambar ilustrasi dan sebutkan unsur-unsur gambar ilustrasi Gambar Ilustrasi adalah suatu karya seni rupa dua dimensi yang bertujuan untukmemperjelas suatu pengertian agar mudah dipahami. Gambar Ilustrasi yang baik adalah gambar yang dapat menggambarkan dengan jelas terhadap pesan yang hendak dijelaskan atau disampaikan. Unsur Utama Gambar Ilustrasi a. Gambar Manusia b. Gambar Tokoh Binatang. c. Gambar Tumbuhan 4. Dalam kehidupan masyarakat banyak diperlukan karya seni rupa mengapa coba jelaskan berikan contohnya. Seni rupa memegang peranan yang sangat besar di dalam kehidupan masyarakat di mana hampir semua peralatan, perabotan bahkan perlengkapan yang kita gunakan di dalam kehidupan kita rata-rata merupakan produk hasil dari seni rupa. Contoh: - Berbagai macam seni karajinan kursi dan furniture - Seni keramik - Desain rumah - Mobil dengan berbagai model desain - dll

5. Jelaskan istilah-istilah senirupa di bawah ini a. artistik Artistik dalam seni rupa mempunyai maksud sangat indah b. Kreatif Kreatif diartikan sebagai Jenis pemikiran yang spontan,bersifat baru, berimaginasi,berani dan penemuan saintifik yang kadang-kadangberlawanan dengan logik c. Motif Motif dapat di artikan sebagai elemen pokok dalam seni ornamen, motif merupaka bentuk dasar dalam penciptaan atau perwujudan bentuk ornamen. Motif ini meliputi segala bentuk alami ciptaan Tuhan, seperti misalnya; motif binatang, motif manusia, motif tumbuh-tumbuhan, motif alam ( air, awan, batu ), motif khayali, dsb d. Komposisi Komposisi dalam seni rupa adalah usaha untuk mengatur/menyusun unsur-unsur sehingga menjadi harmonis (serasi, selaras dan seimbang)

Anda mungkin juga menyukai