Anda di halaman 1dari 2

Paper Teknologi Energi dan Lingkungan Tema : Georgia Sugar Refinery Explosion Port Wentworth, Georgia, United States

February 7, 2008 Proses Produksi Imperial Sugar Co. Ltd. adalah pabrik makanan atau food industry yang bergerak dibidang pembuatan gula, selanjutnya gula disimpan didalam kilang gula yang berlokasi di Port Wentworth pinggiran kota Savanah, Georgia, USA. Kronologis Kejadian ledakan tersebut terjadi pada pukul 07.00 PM (waktu setempat), ledakan yang terjadi disebabkan pelepasan debu gula secara terus menerus dari peralatan pengumpul debu gula (dust sugar), konveyor, dan peralatan penanganan debu gula yang tidak dirancang dan dipelihara dengan memadai. Penanganan yang tidak memadai memungkinkan debu gula yang sangat mudah terbakar dan butiran gula pasir menyebar di seluruh tempat (kilang) penyaringan gula tersebut. Ledakan pertama atau ledakan primer terjadi di dalam conveyor gula yang terletak di bawah dua kilang penyimpan gula besar. Konveyor yang baru saja tertutup dengan panel baja menciptakan ruang terbatas tanpa ventilasi dimana debu gula bisa terakumulasi menuju konsentrasi peledak. (Catatan dari tim Industrial Plant Safety: Kebanyakan orang awam tidak menyadari bahwa debu gula dapat bersifat sangat eksplosif - tapi safety engineer harus menyadari fakta ini). Gula debu di dalam conveyor tertutup kemungkinan besar mulai terbakar oleh suhu yang terlalu tinggi, dan mulai menyebar ke debu gula yang terakumulasi dan tumpahan gula yang terletak pada peralatan, lantai, dan permukaan horisontal lainnya, hal ini mengakibatkan ledakan sekunder yang reaksinya sangat cepat dan lebih bertenaga, sehingga terjadi satu ledakan spontan yang sesungguhnya adalah serangkaian reaksi berantai. (Draft laporan AS Chemical Safety Board, 24 September 2009) Efek Akibatnya, ledakan debu yang fatal terjadi, menewaskan 14 pekerja dan melukai 40 pekerja lainnya, sebagian besar dengan luka bakar yang dapat mengancam nyawa. Sementara bangunan pengepakan tersebut sebagian besar hancur oleh ledakan dan kebakaran, merusak tiang-tiang baja utama dan memperlihatkan rangka dan pondasi pabrik.

Preventif Membuat desain dan pemeliharaan peralatan yang tepat dan ketat Program pembersih debu gula (dust sugar) Perusahaan perlu melakukan latihan evakuasi bagi karyawan dan menjelaskan kepada karyawan bahwa ledakan dan kebakaran yang umumnya dapat menimbulkan kondisi yang darurat, dimana sulit bagi para pekerja untuk melarikan diri dari labirin ledakan bangunan yang rusak akibat kebakaran yang terus meluas. Mitigasi Ambulance datang segera ke tempat kejadian Tim Damkar dari Georgia datang segera ke tempat kejadian United States Coast Guard menutup area sungai di tempat kejadian Helikopter membantu mencari dan menyelamatkan korban ditempat yang jangkauannya susah dari penglihatan dan sulitnya tata letak pabrik Georgia Emergency Management Agency memerintah semua rumah sakit di Georgia untuk dapat beroperasi khususnya menangai korban ledakan

Gambar kondisi kilang setelah kebakaran terjadi

Gambar ledakan yang menghancurkan bangunan dan 2 buah silo

Anda mungkin juga menyukai