Anda di halaman 1dari 8

LAPORAN KASUS

Junior Clerkship 31 Agustus 2013 Bedah Digestive

Bpk. IS usia 43 tahun dirawat di bangsal bedah RS Dr. M. Djamil Padang tanggal 29 Agustus 2013 dengan keluhan : benjolan di lipat paha kiri yang hilang timbul.

Riwayat Penyakit Sekarang


Benjolan dirasakan sejak 6 bulan yang lalu, benjolan hilang timbul, terlihat ketika beraktivitas, semakin lelah semakin besar, dan terasa nyeri di benjolan dan pinggang. Saat tidur tidak ada benjolan. Tidak ada muntah dan demam.

Riwayat keluarga
tidak ada yang mengalami keluhan yang sama

Riwayat pekerjaan & kebiasaan


Pasien seorang buruh angkut, beban sekali angkut 50 kg.

Riwayat Penyakit Dahulu


Belum pernah mengalami jatuh atau trauma yang berhubungan dengan gejala.

Pemeriksaan Fisik
Keadaan umum : baik kesadaran GCS E4, V5, M6 tekanan darah : 110/80 suhu : afebris keadaan gizi : baik

Status internus
Kulit : T. A. K KGB : T. A. K Mata : konjungtiva tidak anemis. sklera tidak ikterik Leher : T. A. K Thorak : cor dan pulmo T.A.K Abdomen
Inspeksi : T. A. K Palpasi : nyeri tekan tidak ada,distensi (-), Perkusi : normal Auskultasi : bising usus (+) normal,

Inguinal
Inspeksi : Muncul penonjolan diregio inguinalis kiri yang berjalan dari lateral atas kemedial bawah (lonjong) Palpasi : benjolan lunak, nyeri tekan (-)

Pemeriksaan Lab
Cl darah 105 mmol/L (N: 0,7-1,1) K darah 5,6 mmol/L (N: 3,5-5,1) N darah 139 mmol/L (N: 136-145) Ca darah 9,9 mg/dl (N: 8,10 10,40) Glukosa darah Puasa 97,1 mg/dl ( N: 0,00- 126,00) Glukosa darah 2 jam PP 75 mg/dl (0,00 100,00) Trigliserida 76 mg/dl ( N: <150) Reduksi urin 2 JPP : (-) APTT (masa thromboplastin parsial) 38,5 s (N: 10-13,6 s) PT 11,5 s (N: < 1,2)

Pemeriksaan radiologi : USG dan CT Scan Abdomen : hernia inguinalis lateralis Diagnosis klinis : hernia inguinalis lateralis sinistra reponibel. Rencana terapi : operasi Prognosis : Diagnosis banding : varicocele

Anda mungkin juga menyukai