Anda di halaman 1dari 1

LO 2

Irigasi gingival
Irigasi ini bermanfaat karena dapat dilakukan ke dalam sulkus maupun poket. Air yang
digunakan sebagai irigator selain berhasil membuang partikel makanan, juga dapat mengurangi
jumlah spesies Actinomyces maupun Bacteroides dan membuang produk-produk bakteri,
sehingga lebih efektif daripada berkumur. Selain itu, peradangan gingiva juga dapat dihilangkan
dengan penggunaan irigasi subgingiva tunggal selama empat minggu dengan menggunakan
klorheksidin atau larutan saline.
LO 3
Faktor yang mempengaruhi prognosa:
1. Faktor Ekonomi
Mempengaruhi kerjasama pasien dan kepedulian pasien akan kepentingan perawatan.
Pasien yang memiliki kemampuan ekonomi rendah akan cenderung mengabaikan kondisi
kesehatan jaringan periodontalnya.
2. Pengetahuan dan Kemampuan dokter gigi
Sebagai dokter gigi, kita harus selektif dan teliti dalam merencanakan perawatan yang
tepat sesuai penyakit atau kelainan yang diderita oleh pasien untuk menghasilkan suatu
prognosa yang baik.

Anda mungkin juga menyukai