Anda di halaman 1dari 3

TERAPI GOUT DAN HIPERURISEMIA

Tujuan dari terapi adalah



menghentikan serangan akut,

mencegah serangan kembali dari GA,

mencegah komplikasi yang berkaitan dengan deposit kristal asam urat kronis
di jaringan
17
Sangatlah penting bagi pasien untuk memahami diagnosis gout dan pentingnya
pengobatan. Terapi jangka panjang biasanya dianjurkan untuk menindaklanjuti
serangan akut yang parah. Untuk serangan akut dan pencegahan berulangnya serangan
dibutuhkan terapi obat. Banyak brosur dan tulisan-tulisan tentang gout yang dapat
dibaca pasien. Perubahan gaya hidup, dapat dipakai sebagai pilihan-pilihan dalam
pengobatan.
27
4.4.1. Terapi non Obat
Berikut ini contoh-contoh tindakan yang dapat berkontribusi dalam menurunkan kadar
asam urat
27
:
Penurunan berat badan (bagi yang obes)
Menghindari makanan (misalnya yang mengandung purin tinggi) dan
minuman tertentu yang dapat menjadi pencetus gout
Mengurangi konsumsi alkohol (bagi peminum alkohol)
Meningkatkan asupan cairan
Mengganti obat-obatan yang dapat menyebabkan gout (mis diuretik tiazid)
Terapi es pada tempat yang sakit
Intervensi dengan diet dengan mengurangi karbohidrat menurunkan kadar urat sampai
18% dan frekuensi serangan gout sampai 67%
22
Sudah lama buah cherry dilaporkan membantu menurunkan serangan gout. Dugaan
karena kandungan antosianin dalam cherry mempunyai sifat inhibitor COX 2. Studi
mutakhir membuktikan juga cherry menurunkan kadar urat
22 Diet rendah purin pada masa lalu dianggap menurunkan kadar asam urat, ternyata
keberhasilannya mempunyai batas.
22
Walau terapi non obat ini sederhana, tetapi dapat mengurangi simtom gout apabila
dipakai bersama dengan terapi obat
22
.
4.4.1.1. Modifikasi gaya hidup
Banyak pasien gout mempunyai berat badan berlebih. Hiperurisemia dan gout
adalah komponen dari sindrom resisten insulin. Diet dan cara lain untuk
menurunkan insulin dalam serum dapat menurunkan kadar urat dalam serum,
sebab insulin tinggi akan mengurangi ekskresi asam urat
28
Alkohol meningkatkan produksi urat dan menurunkan ekskresi urat dan dapat
mengganggu ketaatan pasien. Sebab iti secara rutin membahas diet dengan pasien
dengan gout, dan mengajak pasien merubah gaya hidup yang praktis yang dapat
mengurangi risiko gout, akan sangat berarti
28
.
Biasanya diet sebaiknya diawali hanya pada saat inflamasi telah terkendali secara
total, karena diet ketat akan memperparah hiperurisemia dan menyebabkan
serangan akut gout. Hal yang sama untuk mencegah serangan gout dengan minum
kolkhisin atau NSAID pada saat upaya serius penurunan berat badan
28
.
Separuh dari asam urat dalam tubuh di dapat dari asupan makanan yang
mengandung purin. Diet ketat purin sulit diikuti. Lagi pula walau diet ketat diikuti,
urat dalam serum hanya turun 1mg/dL dan ekskresi urat lewat urin hanya turun
200mg/hari. Tetapi sayangnya kalau asupan makanan purin dan alkohol diumbar
maka kadar urat dalam serum dapat melonjak, tidak jarang sampai 12-14mg/dL

Anda mungkin juga menyukai