Anda di halaman 1dari 4

Terminologi Scripting

Unity 3D

Mono Develop adalah IDE yang terintegrasi dengan Unity 3D yang akan memudahkan kita dalam
menuliskan baris baris program

Scripting Terminology

A. Statement
Semua baris kode program yang menngambarkan suat aksi

Contoh :

function Update () {
Debug.Log("Ini adalah statement");
}

B. Block
Kumpulan dari beberapa statement dalam sebuah function

function Update () {
Debug.Log("Ini adalah statement");
Debug.Log("Ini juga statement");
Debug.Log("Ini adalah Block Program");
}

C. Comments
Dokumentasi/penjelasan tentang baris program yang dibuat. Baris comments tidak akan dieksekusi
oleh program

Single Line Comments

// Ini adalah single line comments

Multi Line Comments

/*
Ini adalah multi Line Comments
Ini adalah multi Line Comments
Ini adalah multi Line Comments
*/

D. Variables
Digunakan untuk menyimpan data.
Level variable dalam unity
Private
Variable tidak bisa dimanipulasi melalui inspector
Public
Variable dapat dimanipulasi melalui inspector
static
Variable dapat diakses oleh file .js yang berbeda

var speedPlayer = 3.0;

E. Operator
1. Assignments Operator
" =
+=
-=
*=
/=
%=
2. Arithmatic Operator
+
-
*
/
%
++
--
3. Comparation Operator
==
!=
>
<
>=
<=
4. Logical Operator
&&
||
!


Studi Kasus
Akan dibuat sebuah skenario sederhana untuk memvisualisasikan kecepatan sebuah objek yang
bergerak. Kecepatan Object akan di bagi kedalam 3 katagori yaitu
Melebihi kecepatan maksimum yang diperbolehkan
Kurang dari kecepatan minimum yang diperbolehkan
Dalam ambang batas kecepatan yang diperbolehkan
Dimana rumus kecepatan adalah



Penyelesaian
Tambahkan sebuah game object plane, lalu beri nama plane tersebut dengan floor. Atur property
scale dengan nilai X = 4, Y = 1, Z = 4
Tambahkan sebuah game object cube, lalu beri nama cube tersebut vehicle. Tambahkan
Component Physics RigidBody pada object vehicle
Tambahkan beberapa game object cube, sebagai penghalang vehicle. Tambahkan Component
Physics RigidBody pada setiap object cube
Buat scripts demoMovement.js pada game Object Vehicle

var speed = 60.0;
var distance = 120.0;
var time = 2;
var maxSpeed = 100;
var minSpeed = 20;


function Update () {
speed = distance / time;

if (speed > maxSpeed)
{
Debug.Log("Melebihi batas kecepatan");
} else if (speed < minSpeed)
{
Debug.Log("Anda Terlalu Lambat");
}else if (speed < maxSpeed && speed > minSpeed)
{
Debug.Log("Anda taat berkendara");
}


transform.Translate(speed/300,0,0);

}

Anda mungkin juga menyukai