Anda di halaman 1dari 2

Assalamualaikum wr wb,

Yang terhormat Bapak/ ibu guru


Serta teman-teman yang saya sayangi

Pertama-tama marilah kita panjatkan puji dan syukur Kehadirat Allah Yang Maha Esa
yang telah memberikan rahmat dan hidayahnya sehingga kita dapat berkumpul ditempat ini.
Saya mengucapkan terima kasih atas kesempatan yang telah diberikan kepada saya untuk
menyampaikan sebuah pidato pada peringatan Hari Pendidkan Nasional yang
berjudul Pentingnya Pendidikan Moral untuk Menunjang Pendidikan Generasi Mendatang.
Bapak Ibu Guru beserta teman-teman yang saya cintai,
Kita ketahui bahwa pendidikan adalah bagian terpenting dalam kehidupan berbangsa dan
bernegara. Tanpa pendidikan, mustahil kita dapat melanjutkan kehidupan bernegara, terlebih
mempertahankan martabat bangsa di mata internasional.
Namun demikian, membekali generasi masa depan dengan iptek saja tidaklah memadai
guna melanjutkan bahkan memajukan kehidupan bangsa. Mereka perlu mendapatkan pendidikan
moral yang membentuk generasi penerus bangsa sebagai pribadi yang berakhlak mulia, jujur dan
bertanggung jawab. Pendidikan moral inilah salah satu modal untuk memperbaiki kondisi
bangsa.
Bapak Ibu Guru beserta teman-teman yang saya cintai,
Kita tentu menyadari bahwa keterpurukan suatu bangsa dapat disebabkan oleh rusaknya
moral warganya. Bisa jadi rusaknya moral disebabkan oleh warga itu sendiri yang tidak dapat
mengontrol diri dengan keimanan dan ketakwaan kepada Sang Pencipta. Selain itu, rusaknya
etika juga bisa karena terlalu terlena dengan tayangan televisi ataupun hiburan-hiburan yang
kurang mendidik.
Fakta menunjukkan bahwa generasi penerus bangsa membutuhkan pembinaan moral
terutama dari keluarga dan pihak sekolah. Hal ini tercermin dari banyaknya siswa SD dan SMP
tidak menggunakan fasilitas internet dengan sebaik-baiknya. Mereka tidak menggunakannya
untuk mencari informasi atau mempelajari hal-hal yang positif, tetapi menggunakannya untuk
mendapatkan hal-hal yang negatif, seperti pornografi. Tentu fakta ini sangat meresahkan banyak
pihak, terutama bagi para orang tua dan guru.
Oleh karena itu, sudah menjadi kewajiban bagi kita, terutama para orang tua dan pendidik,
untuk memperhatikan pendidikan generasi masa depan bangsa. Tidak hanya pendidikan umum
saja, tetapi yang lebih penting pendidikan moral dan pembinaan keimanan dan ketakwaan
kepada Sang Pencipta agar generasi penerus bangsa berkepribadian luhur dan memiliki idealisme
tinggi. Dengan demikian, kemajuan dan kesejahteraan bangsa diharapkan dapat segera terwujud.
Demikian yang dapat saya sampaikan, apabila dalam pidato saya ada kata-kata yang salah
atau menyinggung perasaan baik yang disengaja maupun tidak disengaja dalam
penyampaiannya, saya mohon maaf dan kepada Allah saya mohon ampun. Atas perhatiannya
saya mengucapkan terimakasih.

Wassalamualaikum wr wb.

Salam Pembuka
Sapaan/ salam
hormat
P
E
M
B
U
K
A
A
N

I
S
i

K
E
S
I
M
P
U
L
A
N

P
E
N
U
T
U
p

Salam Penutup
Kerangka Pidato

I. Pembukaan/Pendahuluan
a. Salam
b. Salam Hormat
c. Ucapan Puji Syukur
d. Tema

II.Isi

III.Penutup
a. Simpulan
b. Ucapan terima kasih dan permohonan maaf
c. Salam penutup

Anda mungkin juga menyukai