Anda di halaman 1dari 2

Cara Penggunaan LPG dengan Baik dan Aman

Banyak sekali kita dengar dimedia baik televisi maupun di koran telah terjadi kecelakaan yang
disebabkan penyalahgunaan pemakaian lpg, dalam kesempatan ini saya ingin berbagi sedikit
pengetahuan saya tentang bagaimana cara penggunaan lpg dengan baik dan apa saja yang harus
kita hindari agar tidak ada kejadian yang tidak kita inginkan.
Untuk mengetahui cara penggunaan LPG yang benar, silahkan ikuti langkah-langkah tata cara
penggunaan LPG yang baik dan benar di bawah ini :
1. Apa saja yang harus dipersiapkan?
- Pastikan ruangan untuk memasak mempunyai sirkulasi udara yang cukup.
- Pasang klem dengan erat pada kedua ujung selang (dari selang ke kompor dan dari selang ke
regulator)
- Pastikan selang tidak tertindih maupun bertekuk.
2. Saat Membeli Tabung isi Ulang
- Periksa Segel Tabung dalam keadaan baik.
- Timbang Ketepatan isi tabung.
- Celupkan tabung kedalam Bak Air untuk memastikan tabung tidak dalam keadaan bocor.
- Buka Segel pada tabung dan periksa Karet Seal pengaman yang ada didalam Valve tabung
(pastikan karet tersebut dalam keadaan baik).
3. Cara Merawat Aksesoris Selang, Regulator dan Kompor
- Usahakan pada saat memasak, masakan tidak tumpah mengenai kompor.
- Bersihkan kompor secara berkala.
4. Cara Memasang Regulator ke tabung
- Pada saat memasang regulator ke tabung, pastikan Karet Seal Pengaman yang ada didalam
Valve tabung dalam keadaan baik.
- Pasang Regulator dengan cara Menekan Regulator terus Putar Knop nya searah Jarum Jam.
5. Cara Menggunakan Kompor Gas yang Baik
- Menghidupkan kompor dengan cara Tekan dan Putar Knop (pematik kompor) berlawanan
jarum jam.

- Hindarkan terjadinya tumpahan kedalam kompor.


- Mematikan kompor dengan cara putar knop hingga posisi off (sampai berbunyi klik).

Anda mungkin juga menyukai