Anda di halaman 1dari 2

Bahasa Indonesia sebagai Bahasa Internasional

Bahasa Indonesia merupakan bahasa nasional seluruh Indonesia. Kita sebagai bangsa
Indonesia patut berbangga karena memiliki bahasa sendiri bukan bahasa dari negara lain. Oleh
karena itu, sebagai bangsa Indonesia yang baik kita wajib menjaga dan melestarikan bahasa
Indonesia serta memajukan bahasa Indonesia. Salah satu caranya adalah mengupayakan bahasa
Indonesia sebagai bahasa internasional. Banyak cara yang dapat dilakukan untuk menjadikan
bahasa Indonesia sebagai bahasa internasional. Caranya adalah mewajibkan semua warga
Indonesia baik itu warga Indonesia asli atau bukan warga negara Indonesia yang tinggal di
wilayah Indonesia untuk bisa berbahasa Indonesia yang baik dan benar.
Salah satu cara yang disinggung diatas yaitu mewajibkan semua warga Indonesia baik itu
warga Indonesia asli atau bukan warga negara Indonesia yang tinggal di wilayah Indonesia untuk
bisa berbahasa Indonesia yang baik dan benar, dapat sedikit demi sedikit mengangkat derajat
bahasa kita. Bukan tidak mungkin warga asing justru dapat belajar berbahasa Indonesia dengan
baik dan kemudian saat kembali ke negaranya dia masih gemar menggunakan bahasa Indonesia.
Tapi, hal ini semestinya dimulai dari kebiasaan bangsa Indonesia sendiri yang bangga berbahasa
Indonesia. Dengan begitu warga negara lain juga akan terkagum melihat bangsa yang begitu
mencintai bahasanya.
Cara yang lain adalah Indonesia harus mempunyai pengaruh disegala bidang di dunia.
Dalam bidang ekonomi, teknologi, budaya dan sebagainya. Dengan pengaruh yang besar
disegala bidang, akan menaikkan pamor Indonesia sendiri. Tentunya akan banyak pula warga
negara asing yang akan datang ke Indonesia dan belajar berbahasa Indonesia untuk segala
urusannya.
Di bidang budaya dan seni, dapat melalui film-film yang ditayangkan dengan bahasa Indonesia.
Film yang dapat menembus perfilman dunia harus menggunakan bahasa Indonesia asli agar
warga asing pun dapat belajar dan mengenal bahasa kita.
Persebaran penduduk juga dapat dijadikan sebagai cara untuk menjadikan bahasa
Indonesia sebagai bahasa internasional. Penduduk yang bekarja atau tinggal di negara lain akan
membentuk suatu perkumpulan dimana dalam kesehariannya akan menggunakan bahasa
Indonesia. Maka mereka juga dapat mengenalkan bahasa Indonesia kepada warga-warga asing
dimana mereka tinggal dan bekerja.

Anda mungkin juga menyukai