Anda di halaman 1dari 4

SOAL UJIAN KENAIKAN KELAS

FISIKA
KELAS VII
T.P 2014/2015
A. PILIHAN GANDA
1. Besaran-besaran berikut ini merupakan Besaran Pokok, kecuali
a. Massa
b. Panjang
c. Kuat arus
d. Volume
2. Satuan-satuan berikut termasuk satuan SI dari Besaran Pokok, kecuali
a. Meter
b. Kelvin
c. Joule
d. Ampere
3. Di bawah ini yang termasuk kelompok besaran pokok adalah
a. Kecepatan, massa dan massa jenis
b. Kuat arus, panjang dan suhu
c. Luas, kecepatan dan waktu
d. Volume, panjang dan waktu
4. Diantara kelompok besaran di bawah ini yang hanya terdiri dari besaran
turunan saja adalah
a. Massa jenis, kecepatan dan energi
b. Luas, gaya dan kuat arus
c. Volume, berat dan suhu
d. Percepatan, energi dan intensitas cahaya
5. Perhatikan tabel di bawah ini!
No Besaran
Satuan
Alat Ukur
.
1. Panjang
Centimeter
Mistar
2. Massa
Kilogram
Neraca
3. Waktu
Jam
Stopwatch
4. Suhu
Kelvin
Termometer
Besaran pokok menurut SI dengan alat ukur yang benar adalah
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 4
d. 3 dan 4
6. Semua pernyataan di bawah ini benar, kecuali
a. Suhu menyatakan bagaimana panas sebuah benda
b. Suhu diukur dengan termometer
c. Suhu tidak termasuk besaran pokok
d. Molekul-molekul sebuah benda bergetar/bergerak lebih cepat jika suhu
dinaikkan
7. Zat cair yang dipakai untuk mengisi termometer agar dapat digunakan untuk
mengukur suhu yang rendah adalah
a. Air
b. Raksa
c. Spiritus
d. Alkohol

8. Salah satu keuntungan raksa sebagai zat pengisi termometer adalah


a. Harganya murah
b. Pemuaiannya tidak teratur
c. Titik didihnya rendah
d. Tidak membasahi dinding kaca
9. Suatu benda 10oC, jika dinyatakan dalam Sistem Internasional, besarnya
adalah
a. 212 K
b. 273 K
c. 283 K
d. 310 K
10.Selisih antara dua suhu adalah 400oC. Selisih kedua suhu ini dalam skala
Kelvin adalah
a. 127 K
b. 227 K
c. 400 K
d. 673 K
11.Ciri-ciri gas yakni memiliki
a. Bentuk tetap dan volume tetap
b. Bentuk tak tetap tetapi volume tetap
c. Bentuk tak tetap dan volume tidak tetap
d. Bentu tetap dan volume tidak tetap
12.Zat padat berubah wujud menjadi zat cair melalui proses
a. Menguap
b. Membeku
c. Melebur
d. Menyublim
13.Dalam suatu zat, partikel-partikelnya bergetar pada tempatnya dan tarikmenarik satu sama lain dengan kuat. Zat ini sangat mungkin adalah
a. Gas
b. Uap
c. Zat padat
d. Zat cair
14.Bahan berikut ini yang letak molekul-molekulnya berjauhan dan tidak teratur
adalah
a. Gas
b. Air
c. Kayu
d. Batu
15.Sepotong emas yang massa jenisnya 1930 kg/m3 mempunyai volume 5 m3.
Berapa massa emas itu?
a. 386 kg
b. 1930 kg
c. 1935 kg
d. 9650 kg
16.Jika sebatang logam dipanaskan, maka logam tersebut bertambah panjang.
Pertambahan panjang logam bergantung pada faktor berikut, kecuali
a. Panjang awal batang logam
b. Kenaikan suhu
c. Jenis logam

d. Massa logam
17.Percobaan dengan alat Musschenbroek menunjukkan
a. Pemuaian berbagai logam berbeda
b. Pemuaian berbagai logam sama
c. Pemuaian berbagai zat cair sama
d. Pemuaian berbagai gas sama
18.Manakah yang benar? Massa jenis air
a. Paling besar pada 4oC
b. Paling kecil pada 4oC
c. Berkurang selama suhu dinaikkan
d. Bertambah selama suhu dinaikkan
19.Zat padat memuai ketika dipanaskan dan menyusut ketika didinginkan.
Peristiwa ini dimanfaatkan pada
a. Jembatan
b. Kabel telepon
c. Rel kereta
d. Termostat
20.Jika sebuah keeping bimetal dipanasi, bimetal itu
a. Melengkung pada kedua arah
b. Tetap lurus dan tidak melengkung
c. Melengkung ke arah logam yang koefisien muainya terbesar
d. Melengkung ke arah logam yang koefisien muainya terkecil
21.Aliran perpindahan kalor secara alami antara dua benda bergantung pada
a. Suhu masing-masing benda
b. Kandungan energi masing-masing benda
c. Tekanan masing-masing benda
d. Wujud benda (padat, cair dan gas)
22.Satuan kalor di dalam Sistem Internasional (SI) adalah
a. Kalori
b. Kilokalori
c. Joule
d. kWH
23.Energi yang diperlukan untuk menaikkan suhu suatu zat bergantung pada
faktor-faktor di bawah ini, kecuali
a. Massa zat
b. Jenis zat
c. Tekanan udara luar
d. Kenaikan suhu
24.Faktor yang mempengaruhi banyaknya kalor yang diterima benda untuk
mengubah suhunya adalah
a. Massa dan suhu zat
b. Massa dan jumlah zat
c. Jenis dan volume zat
d. Suhu dan volume zat
25.Sepotong besi mempunyai massa 0,2 kg dan kalor jenis 0,11 kkal/kg oC. jika
suhunya turun dari 75 oC menjadi 25 oC, maka banyak kalor yang dilepaskan
a. 0,22 kkal
b. 0,55 kkal
c. 1,10 kkal
d. 1,65 kkal

B. Essey Test
1. Tuliskan apa yang dimaksud dengan:
a. Jarak
b. Perpindahan
c. Gerak Relatif
d. Gerak Semu
2. Sebah mobil berangkat dari terminal (A) menuju suatu sekolah (C) melewati
sebuah pasar (B). Diketahui bahwa perjalanan dari terminal menuju pasar
adalah sejauh 12 km dan perjalanan dari pasar menuju sekolah adalah sejauh
5 km seperti yang digambarkan sebagai berikut!
C

Tentukan:
a. Jarak mobil tersebut dari titik awalnya
b. Perpindahan mobil tersebut dari titik awalnya
3. Muji berlari dengan kelajuan tetap 2 m/s. Jarak yang ditempuh selama 15 s
sama dengan
4. Sebuah mobil menempuh jarak 10 km dalam waktu 15 menit. Kelajuan ratarata mobil tersebut adalah
5. Purnomo berlari dengan kelajuan 6,25 m/s. Berapa selang waktu yang
dibutuhkan Purnomo untuk berlari sejauh 1.500 m adalah

Anda mungkin juga menyukai