Anda di halaman 1dari 3

Westri prima sari

12700311

1. Paragraf Cara Analogi


Peran gizi bagi kesehatan manusia tidak bisa ditawar-tawar lagi, tubuh
ibarat mobil, mobil perlu bensin untuk jalan, manusia pun perlu beras untuk
berenergi.
2. Paragraf Cara Contoh
Menurut

Fitriani

2010,

Setiap

satu

batang

rokok

dibakar,

mengeluarkan sekitar 4.000 bahan kimia diantaranya adalah tar, nikotin,


karbon monoksida, nitrogen oksida, ammonia, hydrogen sianida. Nikotin
terdapat pada tanaman tembakau atau nicotiana tabacum L yang diduga
berasal dari argentina, ukurannya 1-3 meter. Cara kerja dari nikotin ini adalah
dimana kebanyakan orang memperoleh nikotin dari merokok yang terdiri dari
daun-daun kering tanaman tembakau. Dengan dibakarnya tembakau tersebut
maka asap tembakau tersebut akan diserap oleh paru-paru dan kemudian
nikotin masuk kedalam aliran darah awalnya dijantung sampai ke otak.
Sesampainya di otak, nikotin dapat berpengaruh terhadap system saraf pusat
maupun system saraf pinggir. Dalam sistem saraf pusat molekul-molekul
nikotin memasuki dan merangsang sejumlah pusat saraf yang menyebabkan
kegiatan dan rangsangan neurologi meningkat
3. Paragraf Sebab-Akibat
Banyak sekali kerugian yang ditimbulkan akibat rokok baik si perokok
itu sendiri (perokok aktif) atau orang yang terhirup asap rokok tersebut
(perokok pasif) seperti yang disebutkan oleh Mangunegoro 2001 dan Yin 2007

salah satunya adalah penyakit paru atau dikenal dengan PPOK (penyakit paru
obstruktif kronis). Secara tidak langsung perokok pasif telah memasukkan zatzat yang berbahaya ke dalam tubuh bersamaan dengan asap rokok yang tanpa
sengaja terhirup. Kondisi ini sangat berbahaya karena tubuh perokok pasif
tidak terbiasa dengan asap yang terhirup ke dalam tubuh perokok pasif
tersebut (Oemiati, 2013).
4. Paragraf Definisi-Luas
Radikal bebas adalah setiap molekul yang mengandung satu atau
lebuhelectron yang tidak berpasangan. Radikal bebas sangat reaktif dan
dengan mudah menjurus ke reaksi yang tidak terkontrol, yang dapat
menyebabkan kerusakan pada DNA, Protein dan lipida, atau kerusakan
oksidatif pada gugus fungsional yang penting pada molekul ini. Beberapa
radikal bebas adalah benda-benda kecil yang pernah ada. Salah satu
diantaranya terdiri atas satu atom tunggal, beberapa lainnya adalah dua atom
yang saling berkaitan Setiap atom mempunyai satu bagian inti yang disebut
dengan nucleus dan sejumlah partikel kecil yang disebut dengan electron yang
berjalan mengitarinya. Electron mengisi area disekitar inti yang dikenal
dengan area orbital. Setiap orbital ini hanya mengikat dua electron dan
keduanya berputar kearah yang berlawanan. Orbital

yang mengikat dua

electron sifatnya stabil namun apabila hanya mengikat satu electron saja
sifatnya sangat tidak stabil

5. Paragraf Klasifikasi
Secara umum, Antioksidan dapat dikelompokkan menjadi dua yaitu :

Antioksidan enzimatis dan antioksidan non enzimatis. Antioksidan enzimatis


terdiri dari suproksida dismuthase, katalase dan glutathione peroksidase
sedangkan antioksidan non enzimatis terdiri dari vitamin c, vitamin e,
karatenoid, flavonoid, asam lipoat, antioksidan rempah-rempah, antioksidan
kopi dan antioksidan teh (Winarsi 2007).

Anda mungkin juga menyukai