Anda di halaman 1dari 2

Komposit Kayu Plastik: Alternatif Pengganti

Kayu Dengan Banyak Keunggulan


Published: 23.09.13 14:07:36
Updated: 24.06.15 07:30:49
Hits : 1,235
Komentar : 1
Rating : 0

Dalam artikel ini saya ingin share sedikit mengenai sebuah produk yang menurut saya baru di
Indonesia, yang bisa menjadi alternatif penggunaan kayu, lebih murah dan ramah lingkungan.
Sekilas tentang kayu komposit
Pada umumnya kebanyakan masyarakat Indonesia masih menggunakan bahan kayu asli untuk
material bangunan rumah, seperti pagar, lantai, dek, kusen, furnitur. Nah, sebenarnya ada
material baru yang layak digunakan untuk menggantikan kayu asli dengan banyak alasan gan,
yaitu kayu komposit. Di Indonesia sendiri, kayu komposit sudah relatif mudah ditemukan. Hal
ini bisa dibuktikan mudahnya mencari penjual kayu komposit di internet.
Di Eropa, Amerika , mereka menyebut dengan wood plastic composite, bukan material yang
benar-benar baru bagi mereka. Dari namanya kita bisa nebak material ini adalah kayu buatan
yang dibuat dari campuran kayu dan plastik. Tepatnya dibuat dari bubuk / tepung kayu dicampur
bahan plastik dan sedikit bahan lainnya, misalnya perekat, anti UV (agar warna tahan lama).
Bahan ini dicampur memakai mesin extruder, dibuat bubur dulu, kemudian dicetak dalam bentuk
lembaran (papan) dengan ukuran, warna, dan permukaan yang bervariasi tergantung keinginan.
Produk Ramah Lingkungan
Kayu komposit diklaim sebagai produk ramah lingkungan karena memanfaatkan limbah sebagai
bahan dasar pembuatan. Limbah kayu misalnya didapatkan dari perusahaan penggergajian kayu
dengan memanfaatkan bubuk hasil residu proses pemotongan kayu. Bahan kayu yang digunakan
bermacam, bisa bambu, kayu jati, mahoni, bahkan ada yang menggunakan serat ijuk dan nanas.
Jenis Kayu Komposit
Kayu komposit dapat ditemukan dalam dua bentuk, yaitu hollow dan solid.
1. Kayu Komposit Hollow
Kayu komposit yang berlubang, biasanya dipakai untuk pagar, wpc deck (decking), dinding,
plafon, dll.
2. Kayu komposit solid
Kayu komposit yang berisi persis seperti kayu asli. Ketika dipegang dan diangkat terkesan berat,
keras, dan kokoh. Sering ditemukan dalam bentuk papan.
Cara Penggunaan
Kayu komposit dapat diperlakukan sama halnya dengan kayu asli. Kayu komposit dapat dipaku,
dibor, digergaji dan dilem.

WPC di Indonesia
Salah satu merek wpc di indonesia yang merupakan buatan lokal / Indonesia asli adalah
destination green. Destination green dibuat dari limbah serbuk kayu jati yang diklaim awet, lebih
murah, bisa dibandingkan dengan produk wpc impor. Untuk lebih detail, silakan search di
internet untuk mengetahui penjual atau produsen wpc di Indonesia.
Akhirnya, Penggemar kayu bisa memanfaatkan kayu komposit untuk menghias rumah mereka,
dengan biaya lebih murah, tanpa mengurangi segi estetika dan fungsionalitas.
Terima kasih sudah dikasih ruang buat share artikel ini, semoga bermanfaat buat pembaca dan
bangsa Indonesia secara umum.

Anda mungkin juga menyukai