Anda di halaman 1dari 5

Soal

1. Seorang ibu datang ke Puskesmas dengan keluhan demam sejak 1 minggu. Dokter yang
bertugas di Puskesmas hari ini adalah dr.Yanti. Sebelum dr.Yanti melakukan pemeriksaan
fisis, terlebih dahulu dr.Yanti melakukan komunikasi dengan pasien tersebut.
Komunikasi antara dr.Yanti dengan ibu tersebut kita kenal sebagai:
a.
b.
c.
d.
e.

Wawancara
Interogasi
Anamnesis
Tanya jawab
Semua diatas benar

2. Pemeriksaan fisik adalah pemeriksaan tubuh untuk menentukan adanya keluhan dari
suatut sistem atau suatu organ tubuh dengan cara:
a. Inspeksi
b. Palpasi
c. Perkusi
d. Auskultasi
e. Semua jawaban benar
3. Tujuan anamnesis adalah:
a. Mendapatkan informasi menyeluruh tentang keluhan pasien
b. Mendapatkan hasil pemeriksaan fisis dari pasien
c. Membuat kesimpulan dari rumusan tentang masalah yang dihadapi pasien
d. Jawaban a dan b benar
e. Jawaban a dan c benar
4. Ada 2 jenis anamnesis penderita yaitu:
a. Autoanamnesis dan anamnesis terpimpim
b. Autoanamnesis dan heteroanamnesis
c. Heteroanamnesis dan alloanamnesis
d. Heteroanamnesis dan anamnesis sistematis
e. Semua jawaban diatas salah
5. Seorang anak perempuan 6 bulan , BB 6,5 Kg, dibawa oleh ibunya ke UGD dengan
keluhan sesak nafas.
Anamnesis antara dokter dengan ibu pasien ini menggunakan anamnesis:
a. Autoanamnesis
b. Heteroanamnesis
c. Anamnesis terpimpin
d. Anamnesis sistematis
e. Anamnesis pribadi

6. Gangguan terpenting yang dirasakan penderita sehingga datang ke dokter dikenal


sebagai:
a. Keluhan utama

b.
c.
d.
e.

Keluhan pribadi
Keluhan tambahan
Keluhan lain-lain
Semua diatas salah

7. Seorang wanita usia 58 tahun datang ke Puskesmas dengan keluhan utama sakit perut
disertai muntah. Dokter pun melakukan pemeriksaan fisik abdomen pada pasien tersebut.
Urutan pemeriksaan abdomen yang dilakukan adalah:
a. Inspeksi, palpasi, perkusi, auskultasi
b. Inspeksi, perkusi, auskultasi, palpasi
c. Inspeksi, palpasi, auskultasi, perkusi
d. Inspeksi , auskultasi, perkusi, palpasi
e. Inspeksi , perkusi, palpasi, auskultasi
8.

Pemeriksaan fisik yang termasuk dalam pemeriksaan tanda-tanda vital adalah:


a. Pemeriksaan tekanan darah
b. Pemeriskaan denyut nadi
c. Pemeriksaan pernafasan
d. Pemeriksaan suhu badan
e. Semua jawaban diatas benar

9. Seorang laki-laki umur 60 tahun datang ke UGD diantar oleh keluarganya dengan
keluhan kesadaran menurun. Penurunan kesadaran dialami sejak 6 jam sebelum ke UGD
RS. Saat dokter memeriksa, penderita tersebut selalu kelihatan mau tidur saja, nanti
disebut namanya atau ditepuk-tepuk baru buka mata.
Derajat penurunan kesadaran seperti dialami penderita ini disebut:
a. Apati
b. Semicomatous
c. Somnolen
d. Comatous
e. Delirium
10. Denyut nadi dapat diraba pada:
a. Arteri temporalis
b. Arteri radialis
c. Arteri ulnaris
d. Jawaban a dan c benar
e. jawaban a dan b benar
11. Seorang wanita usia 35 tahun datang ke Puskesmas dengan keluhan jantung berdebardebar, sering gemetaran dan ada benjolan di leher.
Saat dokter memeriksa tanda vital pasien tersebut didapatkan: TD 130/90 mmhg, denyut
nadi 120 x/menit, pernafasan 24 x/menit, dan suhu 36 derajat celcius.
Denyut nadi yang cepat pada pasien ini yaitu 120 x/menit, disebut dengan:
a. Bradikardi
b. Normal
c. Takikardi
d. Pulsus magnus
e. Pulsus ireguler

12. Pernyataan yang benar untuk jenis pernafasan normal adalah:


a. Thoracoabdominal
b. Bronchial
c. Amforik
d. Redup
e. Semua jawaban diatas salah
13. Alat-alat yang digunakan untuk pengukuran tekanan darah adalah:
a. Tensimeter dan manset
b. Manset dan stetoskop
c. Tensimeter dan stetoskop
d. Tensidigital dan manset
e. Semua jawaban diatas benar
14. Seorang laki-laki umur 25 tahun datang ke Puskesmas dengan keluhan : mata kuning.
Sebelumnya pasien tersebut ada riwayat demam. Pada pemeriksaan fisis, dokter
menemukan mata kuning (ikterus) di :
a. Konjuntiva
b. Sklera
c. Retina
d. Iris
e. Pupil
15. Penyakit dibawah ini yang termasuk dalam penyakit dalam keluarga yang berhubungan
dengan penyakit herediter yang sering ditanyakan oleh dokter pada pasien untuk
anamnesis keluarga adalah:
a. Demam dengue
b. Demam thypoid
c. ISPA
d. TBC
e. DM
16. Pemeriksaan fisik yang penting pada pemeriksaan leher adalah:
a. Kelenjar getah bening
b. Arteri carotis
c. Kelenjar gondok
d. Jawaban a dan b benar
e. Jawaban a dan c benar
17. Seorang laki-laki datang ke UGD RS dengan keluhan utama batuk darah (hemoptisis).
Pasien tersebut sementara mengkomsumsi obat Anti Tuberculosis (OAT). Selain penyakit
tuberkulosis (TBC), penyakit lain yang menyebabkan gejala hemoptisis adalah:
a. ISPA
b. Gastritis erosif
c. Bronkiectasis
d. PJK
e. Aneurisma

18. Pada pemeriksaan fremitus raba pada paru, salah satu mengeras dapat ditemukan pada
keadaan:
a. Tumor
b. Infiltrat
c. Cairan
d. Atelectasis
e. Schwarte
19. Pada pasien TBC paru yang tadi ke UGD, dokter UGD melakukan pemeriksaan perkusi
pada dinding dada pasien.
Tujuan dilakukannya perkusi dinding dada adalah:
a. Untuk menentukan batas-batas paru
b. Untuk menentukan perbandingan paru kiri dan kanan
c. Untuk menentukan batas-batas jantung
d. Untuk menentukan apakah ada proses dalam paru-paru
e. Semua jawaban diatas benar
20. Seorang laki-laki umur 65 tahun datang ke UGD RS diantar oleh anaknya dengan
keluhan sesak napas. Sesak napas sudah lama dan memberat sejak 1 minggu sebelum
pasien masuk RS. Pada pemeriksaan perkusi paru, dokter menemukan pekak pada paru
kanan setinggi vertebra thoracal V.
Kemungkinan paru kanan pasien tersebut terdapat:
a. Emfisema paru
b. Cairan atau tumor
c. Pneumothoraks
d. Caverne
e. Semua jawaban diatas salah
21. Pada auskultasi paru, bunyi nafas normal adalah:
a. Vesikuler
b. Rhonki kering
c. Amforik
d. Crepitasi
e. Rhonki basah
22. Pada pemeriksaan perkusi, jari yang diletakkan dalam posisi hiperekstensi pada
permukaan yang akan diperkusi adalah:
a. Jari kelingking
b. Jari manis
c. Jari telunjuk
d. Jari tengah
e. Semua jawaban diatas benar
23. Disebut apakah bila pengukuran tekanan darah dilakukan dengan cara turunkan tekanan
manset perlahan-lahan sampai denyutan arteri radialis teraba kembali:
a. Tekanan sistolik
b. Tekanan diastolik
c. Tekanan sistolik palpatoir

d. Tekanan diastolik palpatoir


e. Tekanan arteri radialis
24. Perempuan 34 tahun datang ke Puskesmas dengan keluhan sesak napas sejak 2 hari
terakhir dan diikuti bunyi napas ngik ngik. Pasien juga batuk berdahak putih kental.
Riwayat sesak sejak umur 5 tahun, timbul bila terpapar udara dingin, debu dan capek.
Wheezing (+) didapatkan pada seluruh lapangan paru.
Diagnosis paling tepat:
a. Asma bronchial
b. Pneumonia
c. TB paru
d. Bronchitis kronis
e. PPOK
25.
a.

Anda mungkin juga menyukai