Anda di halaman 1dari 3

Syarat dikabulkannya Doa

Assalamualaykum warohmatullohi wabarokatuh.








Disebutkan dalam hadits yang diriwayatkan oleh Muslim,








- -


-



Artinya: Abdullah bin Amr bin Ash radhiyallahu anhuma berkata: Aku telah mendengar
Rasulullahshallallahu alaihi wasallam bersabda: Allah telah menuliskan takdir makhlukmakhluk 50 ribu tahun sebelum menciptakan langit dan bumi dan Asy-Nya di atas
air. HR. Muslim.
Maka muncul sebuah pertanyaan, apakah doa ada fungsinya atau tidak. Banyak
orang yang bertanya-tanya buat apa berdoa, kan semuanya sudah ditakdirkan
oleh Allah Bahkan sudah tercatat di lauhul mahfudz 50 ribu tahun sebelum langit
dan bumi diciptakan oleh Allah. Sehingga ada yang berpendapat bahwa doa atau
tidak doa itu sama saja.
Kemudian ada juga yang berpendapat, doa itu fungsinya cuman ibadah saja.
Karena semua telah ditakdirkan, maka doa itu tidak ada faedahnya cuman sebagai
ibadah saja, murni ibadah.
Ada juga yang mengatakan doa itu sekedar tanda, artinya, ketika Allah hendak
memberikan sesuatu kepada seseorang, maka Allah akan menggerakkan orang
tersebut untuk berdoa sehingga seolah-olah doa bukan berasal dari keinginan
orang tersebut. dan macam-macam lainnya.
Semua hal tersebut telah dijawab oleh al imam ibnul qoyyim rohimahullahutaala di
dalam kitabnya Al jawab al kafi atau adda wa addawa. Diantara jawaban beliau
adalah
Kalau kamu mengatakan doa tidak ada faedahnya sama sekali, tidak ada
hubungannya dengan takdir atau tidak dapat merubah takdir sama sekali, maka
kamu tidak usah makan, tidak usah minum, kalau Allah menakdirkan kamu
kenyang, maka kamu nanti akan kenyang sendiri. Kalau Allah menakdirkan hausmu
hilang sendiri, maka nanti kamu tidak akan haus lagi. Dan kalau ingin punya anak,
maka tidak perlu kumpul dengan istrinya, karena kalau Allah menakdirkan punya
anak, maka istrinya nanti hamil dengan sendirinya.
Gimana jawabannya? Jawabannya pasti tidak mungkin orang berakal akan berkata
seperti itu. Orang kalau ingin kenyang ya harus makan dulu, orang kalau hausnya
hilang ya harus minum dulu, kalau ingin punya anak ya harus berhubungan dengan
istrinya, baru nanti Allah takdirkan punya anak.
Nah, pertanyaan yang mengatakan doa tidak ada fungsinya telah terjawab. Doa
adalah salah satu usaha, bukankah ada hukum sebab akibat, tidak mungkin ada
asap tanpa ada api.

Oleh karena itu doa merupakan salah satu sebab, bahkan sebuah sebab yang
terhebat adalah doa. orang yang ingin kenyang maka dia makan, orang yang ingin
hajatnya dikabulkan maka dia harus berdoa.
Syaikh Muhammad bin Shalih Al-Utsaimin rahimahullah menyebutkan didalam
syarahnya, Riyadhus Shalihin, Beliau menyebutkan beberapa syarat agar doa kita
dikabulkan oleh Allah
1. Syarat yang pertama adalah ikhlas.
Sungguh-sungguh dalam berdoa kepada Allah dan tidak menyekutukan Allah di
dalam doanya. Jadi kita berdoa sungguh-sungguh kepada Allah dan kita harus
merasa sangat membutuhkan bantuan Allah serta meyakini bahwa Allah yang Maha
Kaya, Allah Mendengar dan Allah mengabulkan doa kita.
2. Syarat yang kedua, doanya tidak melampaui batas

Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang yang melampaui batas.


Doa yang melampaui batas tidak akan dikabulkan oleh Allah. Contoh doa yang
melampaui batas seperti doa dengan perincian-perincian yang tidak ada
faedahnya. Misalkan doa seperti ini, Ya Allah masukkan hamba kedalam surga ya
Allah, nanti hamba ingin dibuatkan rumah dan taman penuh bunga warna merah.
Nah ini merupakan doa yang melamapui batas karena terdapat perincian yang
tidak ada faedahnya.
Termasuk doa yang melampaui batas yaitu doa minta dijadikan menjadi nabi atau
rasul.
Atau doa dari seorang ibu yang memiliki anak yang selalu berbuat baik kepada
dirinya, dan dia tidak suka anaknya berlaku baik ke istrinya, sehingga dia
mendoakan hal yang buruk kepada anaknya, maka doa tersebut tidak akan
dikabulkan oleh Allah. Lain halnya kalau anaknya tersebut durhaka kepada ibunya,
maka doa yang buruk tersebut pasti akan dikabulkan oleh Allah.
Atau anaknya misalkan mengamalkan ajaran sunnah yang benar dan orangtuanya
tidak menyukai hal tersebut. Maka meskipun orangtunya berdoa setelah sholat
tahajud, mendoakan hal yang buruk untuk anaknya agar tidak melaksanakan
sunnah lagi, maka doa tersebut tidak akan dikabulkan oleh Allah.
Termasuk doa yang melampaui batas adalah berdoa untuk hal yang haram.
Misalkan orang kerja di kantor, lalu merencanakan besok mau korupsi, maka malam
harinya dia tahajud dulu dan berdoa ya Allah, nanti saya mau korupsi ya Allah,
berilah kemudahan. Maka doa tersebut tidak akan dikabulkan oleh Allah.
3. Yakin doanya dikabulkan
karena sebagian orang terkadang berdoa kepada Allah untuk coba-coba, kemudian
dia melihat apakah doanya itu dikabulkan atau tidak, maka doa seperti ini tidak
diterima oleh Allah. Tetapi kita harus yakin dan mantap bahwa doa kita akan
dikabulkan oleh Allah.
Doa itu ada doa yang pasti baik, doa yang pasti buruk, dan doa yang kita tidak
tahu apakah hal tersebut baik atau buruk untuk kita.
Doa yang pasti baik misalnya doa minta ampun kepada Allah. Minta rahmat, minta
rizki yang halal, doa ini yakin pasti akan dikabulkan oleh Allah.
Doa yang pasti buruk seperti doa yang mau korupsi tadi, dll.
Nah kemudian ada lagi doa yang kita tidak tahu baik atau buruk untuk kita.
Misalkan ada tawaran pekerjaan yang syari sesuai dengan sunnah dan al-quran,
namun kita tidak tahu pekerjaan itu baik atau tidak. Maka caranya dengan
istikhoroh, minta dipilihkan oleh Allah.
4. Supaya doa kita dikabulkan oleh Allah, menjauhi yang haram. Hal ini
merupakan salah satu prinsip yang penting dalam berdoa.

sesungguhnya Allah itu Thayyib (baik). Allah tidak akan menerima sesuatu
melainkan hanya dari yang baik pula... Kemudian Rasulullah melihat seorang yang
bepergian jauh, rambutnya kusut masai dan bajunya berdebu, dia menengadahkan
tangannya ke langit kemudian mengucapkan, Yaa Rabbi Yaa Rabbi (yakni berdoa),
sementara makanannya haram, dan minumannya haram, dan pakaiannya dari hasil
yang haram, dan dikenyangkan dengan yang haram, maka bagaimana mungkin
orang yang demikian doanya dikabulkan.
Inilah syarat yang paling prinsip dalam berdoa yang paling sering dilupakan oleh
manusia. Apakah kita telah yakin bahwa apa yang kita miliki, yang kita dapatkan
adalah harta yang halal ataukah harta yang haram. Bila masih ada harta haram
yang menempel dalam diri kita walaupun sekecil apapun, maka doa kita akan
ditolak oleh Allah. Oleh karena itu, mari kita perbanyak bertaubat kepada Allah dan

jangan berputus asa dari rahmat Allah karena sesungguhnya Allah maha
mengampuni dosa.
Inilah 4 syarat doa yang harus dipenuhi agar doa kita dikabulkan oleh Allah.
Rasulullah bersabda Tidaklah seorang muslim berdoa dengan satu doa yang tidak
mengandung dosa dan pemutusan hubungan silaturahim melainkan Allah akan
berikan padanya salah satu dari tiga perkara: Allah akan segera mengabulkan
doanya, Allah akan menangguhkan baginya di akhirat kelak, dan Allah akan
memalingkan darinya kejelekan yang serupa. Para Shahabat menyatakan: Jika
demikian kami akan memperbanyak doa.
Marilah kita perbanyak doa karena dengan banyaknya doa meskipun tidak
dikabulkan di dunia maupun di akhirat ini, namun akan diganti oleh Allah dengan
dihindarkan dari keburukan yang dapat menimpa kita baik di dunia maupun di
akhirat.
Subhanakallahumma wabihamdika, asyhaduanla ilaha illa anta, astagfiruka wa
atubuilaik
Wassalamualaykum warohmatullohi wabarokatuh.

Anda mungkin juga menyukai