Anda di halaman 1dari 1

PENGEMBANGAN DESAIN

Langkah pertama dan paling penting dalam riset perilaku adalah masalah definisi. Berdasarkan

informasi yang dikumpulkan dan metode yang dipilih, data serta jenis gambaran sampel pada
dasarnya tergantung pada bagaimana sebenarnya masalah dipersepsikan, kerangka pertanyaan riset,
dan desain informasi studi yang dikumpulkan.
Menentukan Lingkup Pengembangan
Lingkup pengembangan biasanya terbatas terhadap satu atau dua pertanyaan. Hal ini dilakukan
karena berbagai alasan. Alasan biasanya adalah karena untuk menyelediki setiap aspek dari suatu
masalah bukanlah apa yang diinginkan, tidak praktis, atau tidak mungkin. Keterbatasan utama dari
ruang lingkup perencanaan adalah pada aspek dana yang tersedia.
Desain pengembangan lain juga harus sejalan dengan penentuan lingkungan riset. Aspek lain dari
suatu desain adalah menemukan populasi, menspesifikasikan informasi yang dibutuhkan, memilih dan
mengumpulkan data serta metode, serta anggaran. Langkah selanjutnya dalam proses riset adalah
mengidentifikasikan

jenis

informasi

yang

harus

dikumpulkan.

Arah

riset

seharusnya

mempertimbangkan manfaat dan kerugian dari sumber data primer maupun sekunder.
Data Primer dan Data Sekunder
Data primer merupakan sumber data riset yang diperoleh secara langsung dari sumber asli atau
pihak pertama. Data primer dapat berupa pendapat subjek riset (orang) baik secara individu maupun
kelompok, hasil observasi terhadap suatu benda (fisik), kejadian, atau kegiatan, dan hasil pengujian.
Manfaat utama dari data primer adalah bahwa unsur-unsur kebohongan tertutup terhadap sumber
fenomena. Oleh karena itu, data primer lebih mencerminkan kebenaran yang dilihat.
Data sekunder merupakan sumber data riset yang diperoleh peneliti secara tidak langsung
melalui media perantara. Data sekunder pada umumnya berupa bukti, catatan, atau laporan historis
yang telah tersusun dalam arsip baik yang dipublikasikan dan yang tidak dipublikasikan. Manfaat dari
data sekunder adalah lebih meminimalkan biaya dan waktu, mengklasifikasikan permasalahanpermasalahan, menciptakan tolak ukur untuk mengevaluasi data primer, dan memenuhi kesenjangankesenjangan informasi.

Anda mungkin juga menyukai