Anda di halaman 1dari 1

Strawberry Yoghurt

Sarapan ala Indonesia nggak cuma terlalu berat buat perut, tapi juga bisa
bikin lemak makin menumpuk. Soto ayam, nasi goreng, gudeg atau mie instan
seharusnya disantap saat makan siang saja. Ketika tubuh baru bangun dari tidur
dan berpuasa semalaman, seharusnya kita memberinya makan yang bergizi
tapi ringan.
Nah salah satu menu makanan yang bergizi, ringan, bisa menjaga berat, dan
mudah dibuat adalah potongan buah campur plain yogurt. Kamu tinggal
membeli plain yogurt di minimarket dan memakannya dengan potongan buah
pisang, stroberi, mangga, atau pepaya. Yumm! Kalau mau naik level, kamu
juga bisa membuat resep strawberry, mint and yogurt parfait seperti di atas.
Begini caranya:
Yang kamu butuhkan:
6 buah stroberi, dipotong-potong
1 sendok makan air
1 sendok makan daun mint, dipotong kecil-kecil
200 ml plain yogurt
2 genggam sereal granola (kalau ada)
Cara membuatnya:
1. Masukkan semua buah stroberi yang sudah dipotong-potong ke dalam
panci. Masukkan juga 1 sendok makan air ke dalamnya. Didihkan selama 5
menit sampai sedikit mencair dan muncul gelembung di permukaan panci
2. Matikan api. Tambahkan 1 sendok makan daun mint ke dalam panci
3. Masukkan setengah yogurtmu ke dalam gelas, disusul granola, disusul
juga stroberi plus mint yang baru kamu masak. Tutup bagian atasnya
dengan sisa yogurt yang ada. Hias dengan daun mint dan buah stroberi
utuh. Voila! Sarapan sehatmu untuk hari ini sudah jadi.
Banana Breakfast Smoothies
Harus diakui, kadang kita malas sekali untuk sarapan pagi-pagi. Bangun tidur,
rasanya ingin cepat-cepat mandi, ganti baju, lalu pergi ke kampus atau kantor.
Tapi mengisi perut secara teratur itu penting untuk menjaga metabolisme, lho.
Kalau sering bolos sarapan, metabolismemu bisa terganggu dan lemak jadi
bertumpuk.
Supaya hal macam ini tak terjadi, saat malas sarapan kamu bisa membuat
segelas Banana Breakfast Smoothie. Yang kamu butuhkan adalah:
120 ml susu rendah lemak
es batu, hancurkan
1 sendok makan madu
2 jumput kacang mete, potong kecil-kecil
1 buah pisang matang, sebelumnya dinginkan dulu di freezer
120 ml plain yogurt
Campurkan semua bahan kecuali yogurt ke dalam blender, lalu blender selama 2
menit sampai halus. Tambahkan yogurt, blender sampai semua bahan
tercampur. Jadi deh!

Anda mungkin juga menyukai