Anda di halaman 1dari 10

MAKALAH

ANCAMAN PENYALAHGUNAAN INTERNET BAGI GENERASI MUDA


INDONESIA

PROGRAM STUDI DIII REKAM MEDIS


SEKOLAH VOKASI
UNIVERSITAS GADJAH MADA

YOGYAKARTA
2015

KATA PENGANTAR
Assalamualaikum Warahmatullohi Wabarakatuh
Puji syukur kehadirat Allah SWT atas limpahan rahmat dan karuniaNya,sehingga penulis dapat menyelesaikan makalah yang berjudul Ancaman
Penyalahgunaan Internet bagi Generasi Muda Indonesia.
Tujuan penulis membuat makalah ini agar para pengguna internet dapat
menggunakan internet sebaik-baiknya dan tidak menyalahgunakan internet. Dengan
segala keterbatasan penulis, Alhamdulillah dengan ridho Allah SWT melalui peran
pembimbing dan bantuan semua pihak maka makalah ini dapat terselesaikan. Oleh
karena itu, dengan segala ketulsan hati penulis mengucapkan terima kasih kepada:
1. Kedua orang tua yang telah memberikan dukungan materi dan spiritual
2. Sidik, B.W .,Letkol, M.Sc selaku dosen pembimbing mata kuliah
Kewarganegaraan
3. Teman-teman Program Studi Rekam Medis angkatan 2015 atas dukungan
dan persahabatannya.
Penulis menyadari bahwa tak ada gading yang tak retak. Kesempurnaan hanya
milik Allah SWT semata. Oleh karena itu,penulis mohon maaf yang sebesarbesarnya kepada berbagai pihak atas kekhilafan atau kesalahan yang terjadi dalam
proses penyelesaian makalah ini,serta penulis menerima kritik yang membangun.
Semoga makalh ini dapat bermanfaat bagi pembaca dan ridhi Allah SWT selalu
bersama kita semua,amin.
Wassalamualaikum Warahmatullohi Wabarakatuh.

Yogyakarta,25 November 2015

Penulis

DAFTAR ISI
Halaman Judul........................................................................................................i
Kata Pengantar.......................................................................................................ii
Daftar Isi..................................................................................................................iii
BAB I
Pendahuluan...........................................................................................................1
A.
B.
C.
D.

Latar Belakang.............................................................................................1
Rumusan Masalah.......................................................................................2
Tujuan..........................................................................................................2
Manfaat........................................................................................................2

BAB II
Landasan Teori........................................................................................................3
A. Internet.........................................................................................................3
1. Pengertian internet.................................................................................3
2. Jenis aplikasi layaann internet...............................................................3
B. Ancaman......................................................................................................3
1. Pengertian ancaman..............................................................................3
2. Jenis Ancaman.......................................................................................3
BAB III
Pembahasan...........................................................................................................4
1. Penyebab penyalahgunaan internet.......................................................4
2. Akibat penyalhgunaan internet...............................................................5
3. Upaya penyalahgunaan internet............................................................5
BAB IV
Penutup...................................................................................................................6
A. Kesimpulan..................................................................................................6
B. Saran............................................................................................................6

Daftar pustaka.........................................................................................................7
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Pada era globalisasi saat ini, perkembangan teknologi semakin pesat.
Semua kalangan memanfaatkan kecanggihan teknologi tersebut untuk segala
kegiatannya. Negara-negara besar dunia seperti Amerika Serikat, Jepang dan
China berlomba untuk membuat inovasi baru dalam perkembangan teknologi
dunia. Teknologi yang terpesat perkembangannya adalah teknologi informasi
dan telekomunikasi.
Interconnection networking/internet adalah salah satu bukti dari
perkembangan teknologi di bidang informasi dan telekomunikasi. Semua
informasi di berbagai belahan dunia dapat diakses dengan mudah. Jarak dan
waktu bukan menjadi penghalang untuk saling bertukar informasi. Internet
juga dapat dijadikan sarana untuk menjalin silaturahmi dengan saudara yang
jauh,sumber referensi belajar,berdagang via online dll.
Namun,internet bagaikan pisau bermata dua. Dibalik dampak positif
terdapat pula dampak negatif yang mengancam. Di Indonesia pengguna
internet meningkat dibanding tahun kemarin. Meurut hasil riset, total jumlah
pengguna internet di Indonesia per awal 2015 adalah 88,1 juta orang. Dari
angka ini menunjukkan, resiko anacaman penyalahgunaan dari internet pun
tinggi, khususnya bagi generasi muda ,generasi penerus yang dapat
memajukan bangsa indonesia. Tetapi ancaman penyalahgunaan dari fungsi
inetrnet yang semestinya selalu ada. Sehingga internet sangat berpengaruh
mengancam ketahanan suatu negara. Ancaman penyalahgunaan internet
selalu mengikuti setiap penggunanya. Segala situs dan berbagai layanan
diwadahi oleh internet yang mendunia ini. Dampak negatif dari internet dapat
juga dirasakan apabila pengguna tidak bijak dalam memanfaatkannya.

B. Rumusan Masalah

1. Apakah faktor pemicu generasi muda indonesia menyalahgunakan


internet?
2. Bagaimanakah dampak negatif yang ditimbulkan dari penyalahgunaan
internet?
3. Bagaimanakah

upaya

untuk

mengatasi

masalah

ancaman

penyalahgunaan internet
C. Tujuan
1. Untuk mengetahui faktor-faktor pemicu penyalahgunaan internet
2. Untuk mengetahui dampak negatif dari penyalahgunaan internet
3. Untuk mengetahui upaya mengatasi permasalahan penyalahgunaan
internet
D. Manfaat
Diharapkan makalah ini ,dapat diajadikan salah satu sumber informasi
tentang cara pemanfaatan internet yang bijak. Sehingga dapat membentuk
generasi muda indonesia yang bermoral dan berpola pikir postif membangun
bangsa indonesia yang hebat.

BAB II
LANDASAN TEORI
Interconnection networking atau yang biasa disingkat internet adalah
suatu jaringan yang mendunia. Menurut tata bahasanya tersebut, internet
adalah seluruh jaringan komputer yang saling terhubung standar TCP/IP
sebagai protokol pertukaran paket untuk melayani miliaran pengguna di
seluruh dunia.

Akses informasi dapat dengan mudah dilakukan tanpa ada batas


ruang. Karena model internet yang mengglobal ini,seperti aplikasi sosial
media, you tube,game online dapat menjadi suatu ancaman bagi suatu
negara. Ancaman adalah setiap usaha dan kegiatan,baik dari dalam
negeri maupun luar negeri ,yang dinilai membahayakn kedaulatan
negara,keutuhan wilayah negara,dan keselamatan segenap bangsa.
Negara maju maupun berkembang seperti Indonesia juga beresiko
terencam penyalahgunaan internet ini. Dilihat dari sisi buruk yang dapat
membahayakan masyarakat hingga ketahanan suatu negara,internet
tergolong dalam ancaman nonmiliter. Ancaman yang tidak berupa perang
fisik ,melainkan perang melawan aplikasi yang tidak bermutu,kontenkonten yang tidak mendidik,serta cybercrime. Semuanya itu tentu dapat
membayakan kelangsungan hidup suatu bangsa.

BAB III
PEMBAHASAN
Berbagai konten-konten menarik disediakan oleh internet. Mulai dari layanan
sosial media seperti facebook,twitter,line dll. Ada juga aplikasi yang sering kita
jumpai di warnet yaitu game online. Semua aplikasi tersebut sangat mudah diakses
dan dapat membuat penggunanya lupa waktu. Untuk lebih parahnya apabila layanan
sosial media digunakan untuk tindak kriminal yang dapat membahayakan orang lain,
kemudian you tube di manfaatkan untuk mendownload video porno,plagiarism atau
mencuri hak cipta orang lain,dan permainan khas daerah di geser oleh game online.

Pada kenyataannya memang demikian. Ada beberapa faktor pemicu terjadinya


penyalahgunaan internet tersebut ,yaitu :
1.
2.
3.
4.

Rendahnya iman dan taqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa


Adanya godaan dalam hati untuk membuka situs-situs negative
Kurangnya pengawasan orang tua
Kurangnya rasa cinta pada permainan khas daerah sendiri ,lebih memilih

game online yang kemasannya menarik


5. kurangnya semangat untuk mengembangakan kreatifitas yang positif
6. adanya kesempatan untuk melakukan tindak kejahatan lewat sosial
media,seperti penculikan lewat fb dan penyelundupan obat-obatan terlarang.
Semua ancaman penyalahgunaan internet tersebut tentu akan berdampak
pada masyarakat terutama pada generasi muda bangsa indonesia. Eksistensi
NKRI yang berkarakter akan luntur jika generasi mudanya rusak moral dan
etikanya akibat teracuni oleh konten-konten yang negatif. Permainan khas
daerah di masing-masing wilayah di indonesiapun dapat tergeser dengan gamegame online. Tingkah laku sosial masyarakat berubah menjadi tidak peduli denga
lingkungan sekitarnya,karena kecanduan untuk online di depan komputer.
Komputer juga dapat terancam terkna virus ,dimana data dapat hilang,merusak
sistem operasi.
Dampak negatif lainya yaitu munculnya profesi kejahatan baru (cracker dan
hacker),dimana keduanya dapat memasuki komputer orang lain secara diamdiam. Bedanya,hacker lebih berkonotasi positif,ia dapat memberikan warning
kepada pemiliknya untuk berhati-hati dengan keamanan datanya,sedangkan
cracker dilakukan untuk tujuan negatif. Contoh tujuan negatif dari cracker yaitu
mencuri data,merusak sistem komputer orang atau lembaga,membobol informasi
rahasia negara dan kemudian memanfaaatkannya untuk keuntungan diri serta
menjatuhkan orang lain.
Dari dampak negatif yang dapat ditimbulkan dan mengancam NKRI ,tentu
segala upaya dilakukan untuk mencegah penyalahgunaan internet ini. Peran orang
tua juga di perlukan,yaitu dengan memberikan edukasi serta pengawasan khusunya
bagi anaknya yang masih belum balig. Upaya selanjutnya :Menumbuhkan
kesadaran dan semangat belajar dan mencintai budaya sendiri,menggunakan
internet dengan tujuan mencari informasi yang positif,memahami lebih dalam

pengoperasian internet agar tidak tersesat dalam dunia maya,menjauhi hal hal yang
menyimpang,memberi motivasi mengenai pola kepribadian yang baik.
Selain itu,peran pemerintah diperlukan mengingat ancaman yang dapat
membahayakan masyarakat bahkan negara. Pertama,perkuatan
kelembagaan.kondisi ini menuntut adanya suatu lembaga yang memonitoring traffik
internet. Kedua,penguasaan teknologi.fungsinya untuk meminimalisasi kehadiran
penyalhagunaan internet. Ketiga, keberadaan regulasi untuk menanggulanginya.
Keempat,dengan adanya socio readiness di kalangan masyarakat untuk memiliki
ketahanan dan kesadaran yang komperhensif dalam membendung datangnya
informasi yang tidak produktif,tanpa harus di guide oleh pemerintah.

BAB IV
PENUTUP
I.1 Kesimpulan
Perkembangan teknologi di bidang informasi dan telekomunikasi
yaitu internet sangat berpengaruh pada pola pikir dan moral
masyarkat,khususnya generasi muda bangsa indonesia. Dibalik sisi
positif dari internet terdapat bahaya akan ancaman penyalahgunaan
dari internet tersebut.apabila genersai muda tidak seletif dalam
memilih konten dan tidak memfilter berbagai informasi yang ada tentu
dampak negatif dari internet tersebut akan dialami.
I.2 Saran

Sebaiknya masyarakat dan khususnya generasi muda dapat


lebih selektif dan bijaksana dalam memanfaatkan internet. aturlah
waktu yang lebih efektif dan efesien agar tidak menjadi budak dari
berbagai jaringan sosial media. Gunakalah internet untuk hal hal yang
postif yang dapat meningkatkan ilmu dan produktivitas yang lebih baik.

DAFTAR PUSTAKA
https://id.m.wikipedia.org/wiki/internet.22 november 2015.22:15
https://id.m.wikipedia.org/wiki/Ancaman_nonmiliter.22 november
2015.21:45
http://kuomputer.blogspot.co.id/2014/08/v-behaviorurldefaulttvmlo.html?
m=1.21 november.18:48

Anda mungkin juga menyukai