Anda di halaman 1dari 4

Puskom UNY-Going to Digital Era

Bagaimana cara mengakses hotspot Wifi UNY?


Hotspot Wifi (Wireless fidelity) UNY adalah suatu daerah yang dilingkupi (berada dalam
jangkauan) pemancar gelombang 2,4 GHz yang merupakan bagian dari jaringan komputer (LAN)
UNY. Komputer notebook dan PDA yang mempunyai fasilitas wifi jika berada dalam hotspot wifi
UNY dapat masuk ke dalam LAN UNY dan memanfaatkan fasilitas yang disediakan, misal akses
internet. Fasilitas ini disediakan untuk seluruh warga UNY dengan syarat komputer notebook atau
PDA yang bersangkutan harus terlebih dahulu terdaftar di UPT Pusat Komputer UNY. Pengguna yang
telah terdaftar akan mendapatkan akun khusus akses wifi.
Untuk dapat menggunakan layanan Wireless Fidelity (WiFi) Hotspot UNY dengan baik
terdapat beberapa langkah yang harus dilalui:
1. Langkah pertama adalah mengaktifkan fasilitas wireless LAN di notebook, dengan cara
menggeser saklar Wireless LAN ke posisi ON.

atau dengan menekan kombinasi tombol tertentu, tergantung dari merk dan tipe notebook.

Indikator yang menunjukkan bahwa wireless LAN sudah aktif adalah pada bagian pojok kanan
bawah terdapat icon wireless LAN aktif.

2. Langkah selanjutnya adalah klik kanan di atas icon Wireless LAN tersebut dan pilih View
Available Wireless Network.

3. Kemudian akan muncul jendela baru yang berisi informasi SSID dari Access Point (pemancar)
yang dapat diterima oleh Wireless LAN Notebook Anda.

1
Puskom UNY-Going to Digital Era

.
Berikut adalah nama-nama SSID dan cakupan sinyal Acces Point dari HotSpot wifi UNY:
No SSID Area Cakupan
1 ysu-1 Gedung Dekanat Fakultas Teknik, blok Jurusan Elektro/Elektronika
dan blok Mesin/Otomotif
2 ysu-2 Gedung Pascasarjana
3 ysu-3 Gedung Layanan Akademik FISE
4 ysu-4 Gedung Layanan Akademik FBS
5 ysu-5 Gedung perkuliahan FIK –kuningan
6 ysu-6 UPT Pusat Komputer, Gedung P3B, Gedung perkuliahan FBS Timur
7 ysu-7 Fakultas Ilmu Pendidikan
8 ysu-8 Gedung Layanan Akademik FMIPA dan gedung perkuliahan
9 ysu-9 Gedung Rektorat sayap timur
10 ysu-10 Gedung Rektorat sayap barat

4. Jika telah muncul nama-nama SSID pada jendela baru tersebut, pilih yang sesuai dan kemudian
klik tombol Connect, lalu tunggu beberapa saat sampai wireless LAN siap digunakan. Tanda
bahwa wireless LAN notebook anda telah siap digunakan adalah dengan mengarahkan mouse ke
icon wireless LAN sehingga akan muncul status koneksi seperti terlihat di bawah ini.

5. Jika anda tidak berpindah lokasi, maka langkah 2, 3 dan 4 cukup dilakukan satu kali saja. Setiap
kali anda mengaktifkan fasilitas wifi notebook anda (seperti langkah 1), tunggu beberapa saat maka
koneksi wireless LAN akan tersambung (berfungsi) secara otomatis.

6. Langkah selanjutnya adalah dengan menjalankan browser favorit anda, misal Mozilla Firefox.,
Akan muncul halaman login seperti di bawah ini.

2
Puskom UNY-Going to Digital Era

7. Isikan username dan password yang didapatkan dari UPT Puskom, lalu klik Login.

8. Jika username dan password yang diisikan benar, maka akan muncul halaman konfirmasi bahwa
login telah berhasil, dan pada layar browser muncul situs web UNY (www.uny.ac.id)

9. Minimize window halaman konfirmasi akses hotspot wifi UNY (jangan ditutup!), Wireless
HotSpot UNY siap digunakan untuk mengakses internet.

10. Jika anda telah selesai mengkases internet maximize window halaman konfirmasi akses hotspot
wifi UNY lalu klik tombol Logout.

3
Puskom UNY-Going to Digital Era

11. Halaman konfirmasi akses hotspot wifi UNY akan berbah menjadi

Jika akses internet tidak digunakan sama sekali dalam rentang waktu satu jam maka akses hotspot
wifi UNY akan terputus secara otomatis, ditandai dengan munculnya halaman konfirmasi telah
keluar dari Hotspot UNY seperti di atas.
12. Jika sudah selesai, sebaiknya saklar wifi notebook anda digeser kembali menjadi OFF. Hal ini
diperlukan untuk menghemat arus dari batere notebook anda.

Tips untuk ber-WiFi dengan aman.


1. Jangan sekali-kali mengaktifkan file sharing folder di laptop anda jika anda terhubung dangan
jaringan public seperti jaringan wifi hotspot UNY ini. Karena dimungkinkan orang lain bisa
mengakses folder yang anda sharing tersebut.
2. Matikan juga sharing printer laptop anda.
3. Selalu aktifkan antivirus dengan update definisi virus terbaru.
4. Jangan berikan login dan password anda pada orang lain.

Selamat ber-WiFi …..

Jika terdapat kesulitan untuk mengakses WiFi HotSpot UNY atau ingin berkonsultasi tentang masalah
Teknologi Informasi lainnya, Anda dapat menghubungi UPT Pusat Komputer pada jam kerja, melalui
telp 586168 ext 228 atau e-mail ke puskom@uny.ac.id. Informasi juga dapat diperoleh di
http://puskom.uny.ac.id.

Going to Digital Era


4

Anda mungkin juga menyukai