Anda di halaman 1dari 33

PENGELOLAAN WEB DAN BLOG SKB I TANAH DATAR DALAM SATU URL

DENGAN MEMANFAATKAN CMS YOLA


( http://www.yola.com )

Oleh :
Ir. MAI KUSBIONO (NIP. 19640519 199803 1 001)

PEMERINTAH KABUPATEN TANAH DATAR


DINAS PENDIDIKAN
SANGGAR KEGIATAN BELAJAR (SKB) I TANAH DATAR
TAHUN 2010
Alamat : Jorong Mandahiling – Nagari Pagaruyung – Kecamatan Tanjung Emas – Kabupaten Tanah Datar – Sumatera Barat
Telp. : (0752) 72570 ; Kotak Pos : 27281 ; E-mail : skb1tanahdatar@yahoo.co.id
Website : http://www.skb1tanahdatar.com
Pengelolaan Web dan Blog SKB I Tanah Datar dalam Satu URL dengan Meman-
faatkan CMS Yola, oleh Ir. Mai Kusbiono.

( Diajukan sebagai Bahan Persyaratan Lomba IT dalam Mengikuti Jambore PTK


PNF Tahun 2010 Tingkat Propinsi Sumatera Barat )

Menyetujui :
Kepala SKB I Tanah Datar,

Dra. NELWENTIS, M.Pd.


NIP. 19640404 199003 2 007

Mengesahkan :
a.n. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tanah Datar
Kabid PNFI,

Drs. ZULKIFLI, SR
NIP. 19590613 198503 1 006
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis tujukan kepada Allah karena berkat rahmat-Nya jualah
Proses pembuatan web dan Blog dinamis SKB I Tanah Datar bisa rampung dan
terpublikasi.

Web SKB I Tanah Datar dengan URL : http://www.skb1tanahdatar.com


(Sabtu, 18 Juli 2009) hostingnya di http://www.yola.com (Senin, 6 Juli 2009),
penulis buat tanpa didasari penguasaan bahasa pemrograman dan pengua-
saan aplikasi design grafis. Inilah yang baru bisa saya sajikan kepada SKB I
Tanah Datar untuk bisa masuk ke dalam jejaring dunia maya, diharapkan ke
depan web SKB I Tanah Datar bisa berkembang dan selalu terbaharui isinya.
Di lembaran pembuka ini, secara khusus penulis sampaikan rasa penghar-
gaan dan terima kasih yang tinggi kepada pengelola http://www.yola.com dan
Pengelola Tabloid PC Mild, Tabloid PC Plus, dan Majalah PC Media yang telah
membimbing secara tidak langsung dalam pembuatan web dan Blog SKB I
Tanah Datar.
Rasa Penghargaan dan terima kasih juga penulis sampaikan kepada semua
pihak yang telah membantu terselesaikannya website SKB I Tanah Datar.
Semoga seluruh pihak yang berada dan bergerak /pemerhati di bidang
Pendidikan Nonformal dan Informal di kabupaten Tanah Datar tergerak hatinya
untuk ikut dan berperan dalam mengembangkan
http://www.skb1tanahdatar.com .
sehingga PNFI di Kabupaten Tanah Datar bisa dikenal luas secara global dan
memberikan manfaat yang tinggi di dunia keilmuan.

Batusangkar, 30 Mei 2010


Penulis,

MAI KUSBIONO
NIP. 19640519 199803 1 001
i
DAFTAR ISI

Halaman
KATA NPENGANTAR i
DAFTAR ISI ii
DAFTAR GAMBAR iii
PENDAHULUAN 1
PROSES PEMBUATAN WEB SKB I TANAH DATAR 3
MEMPUBLIKASIKAN WEB 17
BLOG SKB I TANAH DATAR 21
PENUTUP 24
DAFTAR PUSTAKA 25
LAMPIRAN 26
1. Upload File Web SKB I Tanah Datar ke www.jugaguru.com 27

ii
DAFTAR GAMBAR

Halaman
1. Mengisi Form Isian di Yola 3
2. Pemilihan Template 4
3. Memberi Nama Web yang akan Dibuat 4
4. Homepage 5
5. Gambar untuk Header Web SKB I Tanah Datar 5
6. Memilih Tempat untuk Meng-upload File Gambar 6
7. Upload File Gambar dalam Proses 7
8. Klik Select untuk Memasukkan Gambar 7
9. Klik Google Gadget untuk Mencari Widget yang Diinginkan 8
10. Klik Get the Code dan Copy-kan Kode 8
11. Paste Code yang Didapat ke dalam Jendela Google Gadget 9
di Yola
12. Membuat Halaman Baru 10
13. Halaman pada Menu Profil 11
14. Preview File yang bisa di-Download 11
15. Data Account Penulis di Youtube 12
16. Video Player Youtube yang Tampil di Halaman Web 12
17. Kode URL di YouTube yang akan Dikopikan ke URL di Yola 13
18. Tampilan Hasil Upload Video ke youtube di Yola 13
19. Halaman yang berupa Link 14
20. Gambar Teks yang berupa sebuah Hyperlink 15
21. Memberi Centang pada Page lalu klik OK 15
22. Pilih File yang akan Dijadikan Link lalu klik OK 16
23. Tab untuk Meng-update Situs 16
24. Tab untuk Mempublish Situs 17
25. Tampilan untuk Memilih Publikasi secara Gratis 17
26. Publikasi telah Berhasil 18
27. Publikasi Web SKB I secara Berbayar 18
28. Promosi Web lewat Search Engine Google dan Yahoo 19
29. Hasil Penelusuran Google terhadap Situs SKB I Tanah Datar 20
iii
(Lanjutan)
Halaman

30. Hasil Penelusuran Browser Yahoo terhadap Situs 20


SKB I Tanah Datar
31. Langkah Pertama Membuat Blog 21
32. Memberi Nama Menu Blog sebagai Navigasi Halaman Web 22
33. Proses Pembuatan Isi Postingan 22
34. Preview Blog SKB I Tanah Datar 23

iv
PENDAHULUAN

Dalam dunia maya (internet) kita mengenal beberapa istilah tentang web,
website, www, dan URL. Web dapat diartikan sebagai kumpulan halaman yang
menampilkan informasi data teks, data gambar diam atau bergerak, data
animasi, suara, video dan atau gabungan dari semuanya, baik yang bersifat sta-
tis maupun dinamis yang membentuk satu rangkaian bangunan yang saling ter-
kait dimana masing-masing dihubungkan dengan jaringan-jaringan halaman
(hyperlink). Untuk memudahkan dalam membaca data tersebut diperlukan
sebuah web browser seperti Internet Explorer, Netscape, Opera, maupun Mo-
zilla Firefox. Website (situs web) merupakan tempat penyimpanan data dan
informasi berdasarkan topik tertentu. Diibaratkan website ini seperti buku
yang berisi topik tertentu. Sedangkan www (Word Wide Web) merupakan
kumpulan web server dari seluruh dunia yang berfungsi menyediakan data dan
informasi untuk digunakan bersama-sama, (http://hardian.com/?p=74 ).
Blog atau weblog adalah catatan pribadi sesorang di internet berisi infor-
masi yang sering di update dan kronologis. Blog lebih identik dengan sebuah
diary, perbedaan mendasar adalah bahwa blog bisa dibaca siapa saja.
(http://muhammadrezahermanto.blogspot.com/2009/03/all-about-blog.html).
Nama domain biasa disebut dengan Domain Name atau URL (Uniform Re-
source Locator ) adalah alamat unik di dunia internet yang digunakan untuk
mengidentifikasi sebuah website, atau dengan kata lain domain name adalah
alamat yang digunakan untuk menemukan sebuah website pada dunia inter-
net, contohnya : http://www.skb1tanahdatar.com .
Saat ini web sudah menjadi salah satu bagian dari identitas dan kebutuhan
sebuah institusi yang dapat dijadikan petunjuk bagi seseorang/ pihak luar
untuk mengetahui lebih jauh tentang institusi tersebut secara online. Arti
penting akan adanya web tersebut pun dirasakan SKB I Tanah Datar, walau
dengan kemampuan SDM-nya belum professional tetapi sudah mulai untuk
1
bisa masuk ke jaringan global tersebut.
Pembuatan web SKB I Tanah Datar ini dilatar belakangi oleh suatu kondisi
dimana informasi, komunikasi, dan teknologi kemajuannya begitu pesat,
sehinggga SKB I Tanah Datar harus bisa menyesuaikan dirinya dengan kondisi
tersebut jika tidak ingin tertinggal dalam hal Peningkatan Mutu Pendidikan
Nonformal dan Informal yang dilakukan.
Tujuan dari pembuatan/pengembangan web dan Blog SKB I Tanah Datar
adalah :
1. Memberikan gambaran informasi kepada khalayak tentang institusi SKB I
Tanah Datar (baik itu berupa profil, tugas pokok dan fungsinya, kegiatan
yang dilakukan, dll.) secara khusus ; dan kegiatan PNFI di Kabupaten
Tanah Datar secara umum.
2. Sebagai media tukar-menukar/berbagi pengalaman/ilmu/pengetahuan
terutama di bidang pendidikan nonformal.
3. Memajukan Pendidikan Nonformal dan Informal di kabupaten Tanah
Datar.
4. Menampung Kreatifitas PTK PNF di Kabupaten Tanah Datar, dalam
bentuk Karya Tulis, Video, Animasi, Gambar, Puisi, dll. Yang ingin di
Publikasikan di dunia maya melalui Blog SKB I Tanah Datar.

2
PROSES PEMBUATAN WEB SKB I TANAH DATAR

Web SKB I Tanah Datar dibuat secara instan, jadi tidaklah harus bisa
menguasai bahasa pemrograman web (seperti : HTML, PHP, CSS, AJAX,
Macromedia Dreamweaver dan web programming lainnya) begitu juga dengan
penguasaan dalam hal design grafis untuk mempercantik tampilan web. Yang
terpenting adalah memiliki koneksi internet aktif dan browser dengan Flash
Player terbaru, sedikit kreatifitas, dan berani mencoba.

Pembuatan Halaman Web


1. Langkah pertama yang dilakukan adalah mengunjungi situs yola di
http://www.yola.com lalu mengisi form yang telah disediakan.

Gambar 1. Mengisi Form Isian di Yola

Isi form dengan menuliskan nama, E-mail dan Password anda, lalu klik Get
Started >.
2. Bila langkah pertama berhasil maka anda akan dihadapkan pada
pemilihan design tampilan homepage. Pilihlah mana yang anda sukai,
lalu klik next>.
3
Gambar2. Pemilihan Template

3. Langkah ketiga adalah memberi nama pada web yang dibuat (di sini
penulis contohkan dengan memberi nama skb1tanahdatar, lalu klik
Website dan dilanjutkan dengan mengklik Skip and Start Building>.

Gambar3. Memberi Nama Web yang akan Dibuat

Akan terlihat homepage seperti pada gambar berikut (penulis memilih lay
out 1 coulumn):
4
Gambar 4. Homepage

4. Di halaman utama ini penulis akan menempatkan gambar dan tulisan


sebagai header, berita berupa gambar dan teks beserta link, search
engine google widget, calender widget, guest book widget, dan web
statistic widget.
5. Contoh gambar yang ditampilkan adalah gambar kantor SKB I Tanah
Datar (terdiri dari tiga gambar yang digabungkan dengan menggunakan
software Adobe Photoshop CS3 . Gambar berukuran 718 pixels x 168
pixels.

Gambar 5. Gambar untuk Header Web SKB I Tanah Datar

5
6. Untuk memasukkan gambar, klik kiri dan tahan icon image yang ada di
kolom content sebelah kanan lalu geser pada halaman web lalu baru
lepaskan klik. Pilih lokasi gambar yang ingin di-upload, apakah itu di
computer anda atau pada file manager.

Gambar 6. Memilih tempat untuk Meng-upload File Gambar

Klik select pada icon Your Computer dan pilih gambar yang ada di hardisk
computer anda lalu klik open, maka gambar akan di-upload ke Yola; setelah
siap terkirim klik icon Select di kanan bawah kotak Select Image.

6
Gambar 7. Upload File Gambar dalam Proses

Gambar 8. Klik Select untuk Memasukkan Gambar

7. Untuk membuat tulisan di halaman depan web, drag and drop icon Teks
yang ada di kolom content sebelah kanan pada tempat yang diinginkan.
7
Lalu ketik teksnya. Teks : SANGGAR KEGIATAN BELAJAR (SKB) I TANAH
DATAR dibuat dengan mengklik Tab Propertis dan muncul data pada
halaman depan; pada isian Heading ketik teks tersebut lalu klik Apply.
8. Pembuatan calender google widget, Klik icon widget pada kolom content
di sebelah kanan lalu drag and drop icon Google Gadget ke tempat yang
diinginkan pada halaman web. Pada kotak yang muncul klik Google
Gadget dan pilih atau cari widget yang dibutuhkan lalu klik get the code
lalu copy kode yang diberi google dan pastekan di Google Gadget di Yola
seterusnya klik OK.

Gambar 9. Klik Google Gadget untuk Mencari Widget yang Diinginkan

Gambar 10. Klik Get the Code dan Copy-kan Kode

8
Gambar 11. Paste Code yang didapat ke dalam Jendela Google Gadget di Yola

9. Untuk membuat layout 1 coulumn menjadi 2 coulumn tanpa merubah


layout keseluruhan halaman web nantinya, maka drag and drop icon
coulumn yang ada pada content di sebelah kanan ke tempat yang
diinginkan dan atur lebar kolom sesuai keinginan.
10. Untuk wiget yang lainnya (seperti pada Menu ‘Komentar’), caranya
sama seperti langkah pada butir nomor 9. Setelah siap mengisi
Homepage, klik icon Save.
11. Langkah selanjutnya adalah membuat menu (bab) lainnya, di
Homepage , masih pada Tab Page Index klik New Page dan pilih Web
Page. Isi bagian Name dan Heading. Name adalah nama yang
digunakan sebagai nama file, sedangkan Heading adalah nama yang
akan muncul di Title Bar Browser (nama judul dari bab yang dibuat).
Beri centang Show in Navigation , agar halaman baru yang dibuat
merupakan halaman Menu (Bab) dan muncul di bawah Link Home
sebagai bagian dari fitur navigasi halaman web. Disini penulis
mencontohkan nama menunya adalah PROFIL dan Headingnya adalah
PROFIL SKB I TANAH DATAR.
9
Gambar 12. Membuat Halaman Baru

12. Halaman baru dengan nama PROFIL ini penilis akan menampilkan file
dalam bentuk table berformat excel. File berupa table-tabel tersebut
diubah dulu ke file berformat gambar dengan cara mengkopikannya
sheet per sheet ke program Microsoft office publisher 2007 lalu simpan
lembaran filenya satu persatu ke dalam bentuk file jpeg. File gambar
table inilah yang di-upload ke Yola satu persatu seperti kita masukkan
file gambar untuk halaman web pada penjelasan di butir pembuatan
menu Homepage.
13. Di halaman profil berisi juga file yang bisa diunduh (di download),
caranya adalah drag and drop icon File yang berada pada kolom
content lalu tempatkan pada posisi halaman web yang diinginkan, ikuti
proses upload file yang muncul seperti yang telah dijelaskan pada
pembuatan halaman depan web. Hasil pengerjaannya akan terlihat
seperti di bawah ini. Menu DATA PNFI proses pembuatannya sama
seperti pembuatan menu PROFIL.

10
Gambar 13. Halaman pada Menu Profil

12
Gambar 14. Preview File yang bisa Didownload

11
14. Bergerak kita ke arah pembuatan Menu DOKUMENTASI KEGIATAN
yang juga merupakan navigasi halaman. Pembuatan halaman baru
prosesnya sama seperti pada butir nomor 11. Klik icon Video pada
kolom Content, lalu drag and drop icon You Tube Video ke arah lokasi
halaman web yang diinginkan; klik Tulisan Browse You Tube lalu kita
dibawa secara otomatis ke server you tube. Andaikan anda belum
menjadi anggota you tube maka klik tulisan Sign Up dan isi format
isian yang muncul dan Login dengan Account yang diberikan you tube
untuk bisa meng-upload video yang anda miliki. Copy URL yang
diberikan you tube dan paste di URL Yola pada kolom content.

Your Account Details


YouTube username: MAIKUSBIONO1964
Google Account email address: yono_mul63@yahoo.com

Gambar 15. Data Account Penulis di You Tube

Gambar 16. Video Player Youtube yang Tampil di halaman Web

12
Gambar 17. Kode URL di Youtube yang akan dikopikan ke URL di Yola

Hasilnya terlihat di bawah ini :

Gambar18. Tampilan Hasil Upload Video ke youtube di Yola

13
15. Pada halaman depan penulis ingin menyertakan lampiran halaman
yang berisi video klip kegiatan tahun 2009, yaitu kegiatan sosialisasi
tim Badan Akreditasi Nasional Sumatera Barat tentang Akreditasi PNF.
Buat halaman baru tapi jangan diberi centang pada kotak Show in
Navigation , buat halaman berisi video klip dengan prosedur
pembuatan seperti yang telah dijelaskan pada pembuatan menu
DOKUMENTASI KEGIATAN. Setelah halaman ini siap maka sekarang
kita akan membuat hubungan antara halaman-halaman yang saling
ada keterkaitan (membuat Link).

Gambar 19. Halaman yang berupa Link

16. Sorot teks yang ingin dijadikan link, lalu klik icon insert link (gambar rantai)
yang ada di toolbar. Di jendela yang muncul, pilih Page dan klik kotak
berisi titik-titik untuk mengarahkan ke halaman yang tadi telah dibuat
pada point 16. Jika berhasil, maka di-preview akan terlihat tulisan yang
tadi disorot akan muncul teks yang bergaris bawah; artinya tulisan teks
tersebut adalah sebuah hyperlink (bila pointer melewati teks tersebut
akan berubah menjadi gambar jari tangan) yang bila diklik akan langsung
membuka halaman yang dimaksud.
14
Gambar 20. Gambar Teks yang berupa sebuah Hyperlink

Gambar 21. Memberi Centang pada Page lalu Klik OK

15
Gambar 22. Pilih File yang akan Dijadikan Link lalu Klik OK

Setiap selesai mengerjakan pekerjaan jangan lupa mengklik icon Save


Dan Update My Site Pada toolbar dan untuk melihat hasilnya klik icon
Preview. Jika masih terlihat kurang maka kembali ke halaman tersebut
(dengan menutup tampilan preview) dan klik tombol Edit pada sudut kiri
atas bagian halaman yang akan diedit.

Gambar 23. Tab untuk Meng-update Situs

16
MEMPUBLIKASIKAN WEB

Web yang telah dibuat jika ingin dapat diakses oleh pengunjung maka
harus melalui proses publikasi agar memperoleh alamat URL-nya. Langkah
pengerjaannya adalah sebagai berikut :
1. Buka halaman Indeks, lalu klik Publish My Site yang berada pada toolbar.

Gambar 24. Tab untuk Mempublish Situs

2. Pada Jendela yang muncul pilih Use a free subdomain lalu klik Go.
Dengan memilih opsi ini maka URL-nya memiliki tambahan keterangan
yolasite, contohnya : http://skb1tanahdatar.yolasite.com . Jika kita ingin
nama tersebut menjadi http://www.skb1tanahdatar.com maka kita
harus mengeluarkan dana sebesar 19.95 dollar/tahun.

Gambar 25. Tampilan untuk Memilih Publikasi secara Gratis


3. Selanjutnya ketik nama URL yang anda inginkan pada kotak isian, lalu klik
Check Availablility. Jika URL tersebut masih belum ada yang mengklaim
(tersedia) maka klik Next untuk melanjutkan prosesnya.
17
4. Bila muncul jendela seperti di bawah ini, itu artinya web anda sudah bisa
diakses oleh siapa saja melalui URL yang diberikan oleh www.yola.com .

Gambar 26. Publikasi telah Berhasil

Gambar 27. Publikasi Web SKB I secara Berbayar

18
5. Langkah selanjutnya adalah mempromosikan web lewat search engine
google dengan cara tidak mengeluarkan biaya. Pada Adress Bar browser
Mozilla Firefox ketik http://www.google.com/addurl/?=/addurl ; atau
http://www.siteexplorer.search.yahoo.com/submit - maka akan muncul
jendela seperti berikut :

Gambar 28. Promosi Web lewat Search Engine Google dan Yahoo

Dengan menyertakannya ke dalam search engine, bukan berarti web


tersebut terindeks oleh search engine, dan muncul di halaman pertama hasil
pencarian. Yang dilakukan hanyalah sekedar pemberitahuan kepada search
engine google dan yahoo bahwa ada website baru dengan alamat URL :
http://www.skb1tanahdatar.com .
19
Bukti Situs web/Blog SKB I Tanah Datar telah terdeteksi di search engine
Google dan di Yahoo; kita ketikan kata kunci SKB I TANAH DATAR di kotak
pencarian, hasilnya seperti di bawah ini (kondisi 29 Mei 2010):

Gambar 29. Hasil Penelusuran Google terhadap Situs SKB I Tanah Datar

Gambar 30. Hasil Penelusuran Browser Yahoo terhadap Situs SKB I Tanah Datar

20
BLOG SKB I TANAH DATAR

Blog SKB I Tanah Datar dibuat untuk menampung kreatifitas Pendidik dan
Tenaga Kependidikan Pendidikan Non Formal yang bersifat pribadi dan
membutuhkan interaksi tinggi dengan pihak pengguna/pemakai internet
(khalayak ramai), baik berupa karya tulis, file video-animasi-audio, dll..
Blog ini sifatnya tidak berdiri sendiri, tetapi ditempatkan pada web yang
telah ada sebagai Menu Halaman, yaitu di http://www.skb1tanahdatar.com.
Nama Blognya adalah http://www.skb1tanahdatar.com/blog.php .
Proses Pembuatan Blog dimulai dengan membuka Page index pada toolbar,
lalu klik tab Add Page dan pilih Blog.

Gambar 31. Langkah Pertama Membuat Blog

Selanjutnya akan terlihat pada Gambar 30, isi Nama dan Heading-nya lalu beri
centang pada Show in Navigation. Proses berikutnya adalah mengisi lembar
posting yang muncul seperti terlihat pada Gambar 31, isi Judul (Title), ketik
Teksnya, beri Kategori dan Tag (Kata Kunci untuk masuk ke dalam isi postingan
ini, yang diperlukan oleh Search Engine Browser). Setelah siap Klik Tab OK.
Blog-pun telah siap, lalu klik Save. Untuk lihat hasilnya klik Preview dan kalau
sudah pas klik save kembali dan lanjutkan dengan mengklik Publish
to the web. Hasilnya terlihat pada Gambar 32.
21
Gambar 32. Memberi Nama Menu Blog sebagai Navigasi Halaman Web

Gambar 33. Proses Pembuatan Isi Postingan

22
Gambar 34. Preview Blog SKB I Tanah Datar

Untuk gambaran tentang pengelolaan Blog selanjutnya silahkan anda


berkreatifitas di http://www.yola.com.

23
PENUTUP

Web SKB I Tanah Datar mulai dikerjakan dan hosting di


www.yola.com pada tanggal 6 Juli 2009 dan terpublikasi dengan
URL : http://www.skb1tanahdatar.com pada tanggal 18 Juli 2009.
Sedangkan untuk Blog SKB I Tanah Datar, baru pada 27 Mei 2010 di
buat. Hambatan yang dirasakan dalam mengelola web/blog di SKB I
Tanah Datar adalah tidak adanya jaringan internet, dan belum
adanya pengelola/petugas yang khusus ditugasi untuk urusan
pengembangannya.
Diusianya masih baru dan dibuat oleh Pamong Belajar yang tidak
menguasai bahasa pemrograman web dan design grafis, membuat
web/Blog ini masih perlu banyak diperbaharui dan ditambah isinya.
Semoga ini menjadi langkah yang baik bagi SKB I Tanah Datar dan
PNFI di Kabupaten Tanah Datar untuk masuk ke dunia maya yang
bersifat global dan transfaran sehingga tujuan yang akan dicapai
dalam pembuatan dan pengembangan web/blog ini nantinya bisa
tercapai.

24
DAFTAR PUSTAKA

Anonimous. 2009. Build a Website Today. http://www.yola.com .

……………….. 2009. Tabloid PC Mild Edisi 12.

Hardian. 2009. Pengertian Website, Web Hosting dan Domain Name.


http://hardian.com/?p=74 .

Hermanto MR. 2009. Pengertian Blog.


http://muhammadrezahermanto.blogspot.com/2009/03/all-about-blog.html .

25
LAMPIRAN

26
Gambar Lampiran 1. Upload File Web SKB I Tanah Datar ke
http://www.jugaguru.com

27

Anda mungkin juga menyukai