Anda di halaman 1dari 3

Banyak orang yang berpikir bahwa untuk memulai sebuah usaha

membutuhkan modal, dan sayangnya lagi tidak sedikit yang memiliki


pemikiran bahwa modal yang dibutuhkan relatif besar.Hmm kayaknya ini
memang sudah menjadi penyakit di negara berkembang seperti di negara
kita saat ini.

Pada dasarnya segala sesuatu memang membutuhkan modal, tapi perlu


juga di garis bawahi bahwa modal tidak hanya harus diartikan sebagai
sejumlah materi khususnya uang yang harus kita miliki. Banyak orang yang
terjebak dengan hal ini sehingga tidak jarang akhirnya membuat kita
menjadi orang yang takut untuk memulai usaha, apalagi untuk mencoba
menjadi enterpreneur.

wah kalau begitu kapan majunya dong bangsa ini jika semua orang hanya
berpikiran untuk menjadi pegawai saja. saya rasa ini adalah pertanyaan
mendasar yang harus kita jawab bagi diri kita sendiri. Lantas kalau begitu
apa dong peluang usaha yang tidak membutuhkan modal atau paling tidak
dengan modal kecil lah?

untuk menjawab pertanyaan ini tentunya kita harus melihat beberapa hal :

1.Apa Kemampuan anda


Tentunya untuk menjawab pertanyaan ini anda sendirilah yang paling tahu,
umumnya kemampuan selalu berkorelasi dengan hobi dan kegemaran.
Misalnya anda senang membaca buku apa yang paling anda senangi tinggal
anda sedikit mengeksplor kegemaran tersebut dan mencoba
mengkonversinya menjadi sebuah hal yang memang anda kuasai.

2.Seberapa besar tekad Anda


untuk memulai sebuah usaha selain modal dibutuhkan sebuah tekad yang
kuat, karena perlu disadari sebelum memulai usaha tentunya kita akan
banyak sekali menumakan kendala-kendala dan rintangan dan tentu saja
tidak akan mudah melewati hal tersebut. Dengan tekad yang kuat tentunya
untuk melewati rintangan tersebut tidak akan terlalu sulit karena kita akan
kembali kepada tujuan dasar kita untuk apa kita memulai usaha tersebut.

3.Bidang usaha apa yang cocok dengan anda


seperti yang saya sebutkan diatas tadi umumnya skill dan kemampuan
seseorang berkorelasi dengan minat dan hobi orang yang bersangkutan.
Sehingga untuk mengetahui bidang usaha apa yang sesuai dengan anda
tentunya harus lebih mengeksplor lagi minat dan bakat yang kita miliki dan
cobalah untuk mengkonversikan itu menjadi sesuatu yang lebih bernilai.

4.Kapan Harus memulai usaha


banyak orang yang berpikir terbalik bahwa untuk memulai sebuah usaha
dibutuhkan persiapan yang matang, belajar dari pengusaha - pengusaha
suskes dan telah besar dibidangnya masing-masing saya rasa kita tidak
perlu berpikir terlalu panjang untuk memulainya. Just do it kita bisa
menggunakan rumus try and error kok yang penting selama proses itu kita
jalani kita terus belajar dari apa yang kita lakukan.

Nah terakhir sebagai orang yang beragama tentunya kita harus berdo'a.
perlu pula di ingat bahwa segala sesuatu tentunya terkadang tidak sesuai
dengan apa yang kita inginkan. oleh karena itu, buat teman-teman yang
berminat serta sudah cukup lelah memikirkan untuk mencari lapangan kerja
cobalah untuk jangan berpikir terlalu lama ( bukan gk berpikir lho ) maksud
saya tidak perlu terlalu banyak pertimbangan kerjakan aja apa yang dapat
dikerjakan. Good luck yach.....
ulisan ini adalah seri pertama dari tulisan saya Peluang Usaha dengan
Modal Kecil dengan mengetahui bakat dan kegemaran yang kita miliki
tentunya untuk memulai sebuah usaha relatif akan lebih mudah nantinya.

Ada 3 jenis kemampuan dasar yang umumnya dimiliki oleh semua manusia
yaitu :

Kemampuan Verbal
Kemapuan verbal adalah kemampuan untuk memahami bahasa, baik secara
lisan maupun tulisan. Seseorang yang memiliki kemampuan verbal yang
baik umumnya lebih supel dan gambang membangun relasi dengan orang
lain. Hal ini tentu saja menjadi sebuah peluang buat dirinya dalam memulai
sebuah usaha.

Kemampuan Numerik
Kemampuan numerik adalah kemampuan yang berhubungan dengan angka,
dan kemampuan untuk berhitung. Saya rasa seseorang yang memiliki
kemampuan seperti ini sudah sangat jelas afiliasinya akan mengarah
kemana. Seseorang yang memiliki kemampuan numerik ini memiliki
kecenderungan lebih menguntungkan dibandingkan dengan kemampuan
lainya, karena selain lebih teliti, umumnya seseorang yang memiliki
kemampuan numerik yang baik lebih pandai dalam memperhitungkan resiko
dan keuntungan dalam memulai sebuah usaha.

Kemampuan Spasial
Kemampuan Spasial adalah kemampuan untuk membayangkan suatu benda
atau objek secara tepat. Cukup sulit memang untuk mencoba
membayangkan apakah kita berada pada kemampuan ini atau tidak, tapi
pada contoh nyata umumnya seseorang yang memiliki kemampuan spasial
ini adalah seseorang yang memiki sense of art yang cukup baik, sehingga
kecenderungannya dalam keberhasilan dengan usaha yang berkaitan
dengan dunia seni lebih mumpuni dibandingkan dengan orang-orang yang
memiliki kemampuan lain.
Ada sebuah pelajaran berharga yang bisa kita petik dari Bob Sadino Pendiri
kimchick, bagaiman dia meninggalkan pekerjaannya yang telah mapan dan
kembali ke Indonesia menjadi seorang buruh bangunan sebelum memulai
usahanya beternak ayam petelur. Jika saja ia tidak memiliki tekad dan
keyakinan yang kuat bisa saja pilihan yang diambilnya tersebut dapat
berakibat buruk bagi dirinya dan keluarganya. Seberapa besar sih pengaruh
tekad ini sehingga mampu membuat seseorang berhasil ?

Ada 3 hal utama mengapa tekad sangat berpengaruh terhadap kesuksesan


dalam memulai sebuah usaha dan mengembangkan jiwa enterpreneur bagi
seseorang.

1. Percaya diri
Kepercayaan diri merupakan suatu paduan sikap dan keyakinan seseorang
dalam menghadapi tugas atau pekerjaan. Dalam praktik, sikap dan
kepercayaan ini merupakan sikap dan keyakinan untuk memulai, melakukan
dan menyelesaikan suatu tugas atau pekerjaan yang dihadapi. Oleh sebab
itu kepercayaan diri memiliki nilai keyakinan, optimisme, individualitas, dan
ketidaktergantungan. Seseorang yang memiliki kepercayaan diri cenderung
memiliki keyakinan akan kemampuannya untuk mencapai keberhasilan.
umumnya seseorang yang memiliki tekad yang kuat memiliki kepercayaan
diri yang lebih dibanding yang lainya. Selain sebagai second motivasi dengan
tekadnya ini pulalah ia memiliki keyakinan yang mendalam akan apa yang
dikerjakannya.

2.Orientasi yang Jelas


Dengan tekad yang kuat maka akan berkorelasi terhadap orientasi,
seseorang yang memiliki orientasi yang kuat adalah orang yang selalu
mengutamakan nilai-nilai motif berprestasi, berorientasi pada laba,
ketekunan dan ketabahan, tekad kerja keras,mempunyai dorongan kuat,
energik, dan berinisiatif.Berinisiatif artinya selalu ingin mencari dan
memulai. Untuk memulai diperlukan niat dan tekad yang kuat, serta karsa
yang besar. Sekali sukses atau berprestasi, maka sukses berikutnya akan
menyusul, sehingga usahanya semakin maju dan semakin berkembang.

3.Berani Mengambil Resiko

• Kemauan dan kemampuan untuk mengambil risiko merupakan salah


satu nilai utama dalam kewirausahaan. Wirausaha yang tidak mau
mengambil risiko akan sukar memulai atau berinisiatif.

• Wirausaha adalah orang yang lebih menyukai usaha-usaha yang lebih


menantang untuk mencapai kesuksesan

• Dengan demikian, keberanian untuk menanggung risiko yang menjadi


nilai kewirausahaan adalah pengambilan risiko yang penuh dengan
perhitungan dan realistik. Kepuasan yang besar diperoleh apabila
berhasil dalam melaksanakan tugas tugasnya secara realistik.

• Artinya, wirausaha menyukai tantangan yang sukar namun dapat


dicapai.Wirausaha menghindari situasi risiko yang rendah karena tidak
ada tantangan, dan menjauhi situasi risiko yang tinggi karena ingin
berhasil

Anda mungkin juga menyukai