Anda di halaman 1dari 8

PENGANGGULANGAN KASUS KLB DIARE

KELOMPOK 6  ACHMAD RIZAL  INDRA BUDIMAN  ZEKY HERMAWAN  SALAHUDDIN  ROLIANOR  I GUSTI KADE YANA  NOOR AIDA  MULIANA  NANIT ARIA RISTINE  NADIA AGUS LESTARI

1. PEMANTAPAN INFORMASI

Gambaran Penyakit :  NY.D mengalami sakit pada tenggorokan dengan pembasaran limphe di leher pada minggu malam, setelah memakan sandwich pada sabtu siang jam 15.00  Bpk. D mengalami perut kembung pada hari minggu jam 15.00 dan jam 22.00 diare dan mual-mual kemudian terasa sakit tenggorokan setelah memakan sandwich pada hari sabtu saat jamuan di Gerejaa

2.PENYEBAB
 Penyebab : memakan sandwich saat jamuan di Gereja  Sumber penularan : daging isi sandwich

3. MENGHITUNG ATTACK RATE

4. CARA PENULARAN
 CARA PENULARAN
Menurut perkiraan kami yang menjadi sumber infeksi pada KLB diare tersebut adalah cara pengolahan daging sapi yang tidak sempurna ,Penularan terjadi terutama karena mereka mengkonsumsi makanan yang terkontaminasi seperti: tercemar dengan Salmonella, hal ini paling sering terjadi karena daging sapi yang tidak dimasak dengan baik (terutama daging sapi giling) .

 MASA INKUBASI
Relatif panjang berkisar antara 2 sampai 8 hari, dengan median antara 3-4 hari

 CARA PENCEGAHAN Mengingat bahwa penyakit ini sangat potensial menimbulkan KLB dengan kasuskasus berat maka kewaspadaan ini dari petugas kesehatan setempat untuk mengenal sumber penularan dan melakukan pencegahan spesifik yang memadai sangat diperlukan. Begitu ada penderita yang dicurigai segera lakukan tindakan untuk mencegah penularan dari orang ke orang dengan cara meminta semua anggota keluarga dari penderita untuk sering mencuci tangan dengan sabun dan air terutama buang air besar, sehabis menangani popok kotor dan sampah, dan melakukan pencegahan kontaminasi makanan dan minuman. Langkah-langkah yang perlu dilakukan untuk mengurangi Distribusi Penyakit sebagai berikut: 1) Mengelola kegiatan rumah pemotongan hewan dengan benar untuk mengurangi kontaminasi daging oleh kotoran binatang. 2) Pasteurisasi susu dan produk susu. 3) Radiasi daging sapi terutama daging sapi giling. 4) Masaklah daging sapi sampai matang dengan suhu yang cukup terutama daging sapi giling. The USA Food Safety Inspection Service dan the 1997 FDA Food Code merekomendasikan memasak daging sapi giling pada suhu internal 155F (68C) paling sedikit selama 15-16 detik. Hanya dengan melihat warna merah muda daging yang menghilang, tidak dapat dibandingkan dengan kecepatan pengukuran suhu menggunakan termometer daging.

 Penanggulangan Wabah 1) Laporkan segera kepada pejabat kesehatan setempat jika ditemukan adanya kelompok kasus diare berdarah akut, walaupun agen penyebab belum diketahui. 2) Cari secara intensif media (makanan atau air) yang menjadi sumber infeksi, selidiki kemungkinan terjadinya penyebaran dari orang ke orang dan gunakan hasil penyelidikan epidemiologis ini sebagai pedoman melakukan penanggulangan yang tepat. 3) Singkirkan makanan yang dicurigai dan telusuri darimana asal makanan tersebut; pada KLB keracunan makanan yang common-cource; ingatan terhadap makanan yang dikonsumsi dapat mencegah banyak kasus 4) Jika dicurigai telah terjadi KLB dengan penularan melalui air (waterborne), keluarkan perintah untuk memasak air dan melakukan klorinasi sumber air yang dicurigai dibawah pengawasan yang berwenang dan jika ini tidak dilakukan maka sebaiknya air tidak digunakan. 5) Jika kolam renang dicurigai sebagai sumber KLB, tutuplah kolam renang tersebut dan pantai sampai kolam renang diberi klorinasi atau sampai terbukti bebas kontaminasi tinja. Sediakan fasilitas toilet yang memadai untuk mencegah kontaminasi air lebih lanjut oleh orang-orang yang mandi. 6) Jika suatu KLB dicurigai berhubungan dengan susu, pasteurisasi dan masak dahulu susu tersebut sebelum diminum.

SUMBER
MANUAL PEMBERANTASAN PENYAKIT MENULAR PENULIS :JAMES CHIN, MD, MPH Editor Penterjemah : Dr. I NYOMAN KANDUN, MPH. Edisi 17 Tahun 2000 HAL 160-164(DIARE YANG DISEBABKAN STRAIN ENTEROHEMORAGIKA)

Anda mungkin juga menyukai