Anda di halaman 1dari 2

MODERNISASI Pengertian Modernisasi Arti kata modernisasi dengan kata dasar modern berasal dari bahasa Latin modernus

yang dibentuk dari kata modo dan ernus. Modo berarti cara dan ernus menunjuk pada adanya periode waktu masa kini. Modernisasi berarti proses menuju masa kini atau proses menuju masyarakat yang modern. Modernisasi dapat pula berarti perubahan dari masyarakat tradisional menuju masyarakat yang modern. Jadi, modernisasi merupakan suatu proses perubahan di mana masyarakat yang sedang memperbaharui dirinya berusaha mendapatkan ciri-ciri atau karakteristik yang dimiliki masyarakat modern. 2. Ciri Manusia Modern Modernisasi dapat terwujud apabila masyarakatnya memiliki individu yang mempunyai sikap modern, menurut Alex Inkeles, terdapat 9 ciri manusia modern. Ciri-ciri itu sebagai berikut: 1) Memiliki sikap hidup yang menerima hal-hal yang baru dan terbuka untuk perubahan. 2) Memiliki keberanian untuk menyatakan pendapat atau opini mengenai lingkungannya sendiri atau kejadian yang terjadi jauh di luar lingkungannya serta dapat bersikap demokratis. 3) Menghargai waktu dan lebih banyak berorientasi ke masa depan daripada masa lalu. 4) Memiliki perencanaan dan pengorganisasian. 5) Percaya diri. 6) Perhitungan. 7) Menghargai harkat hidup manusia lain. 8) Percaya pada ilmu pengetahuan dan teknologi. 9) Menunjung tinggi suatu sikap di mana imbalan yang diterima seseorang haruslah sesuai dengan prestasinya dalam masyarakat. Dari beberapa ciri modernisasi diatas yang dominan menjadi salah satu sendi masyarakat modern adalah ilmu dan teknologi. Kaum ilmuwan tidak boleh picik dan menganggap ilmu dan teknologi itu alpha dan omega dari segala-galanya; masih terdapat banyak lagi sendi-sendi lain yang menyangga peradaban manusia yang baik. Demikian juga terdapat kebenaran-kebenaran lain di samping kebenaran keilmuan yang melengkapi harkat kemanusiaan yang hakiki. Namun bila kaum ilmuwan konsekuen dengan pandangan hidupnya, baik secara intelektual maupun secara moral, maka salah satu penyangga masyarakat modern itu akan berdiri dengan kukuh.

A. 1.

B. 1. 1. Salah satu sendi masyarakat modern adalah apa ?........ Jujun S Suriasumantri (1993) mengutip bahwa pada tanggal 2 Agustus 1939 Albert Einstein menulis surat kepada Presiden A.S. Franklin D. Roosevelt yang memuat rekomendasi mengenai serangkaian kegiatan yang kemudian mengarah pada pembuatan apa ?......... 2. Lepas dari motif apapun yang membuat segelintir manusia melakukan tindak peledakkan bom, perilaku tersebut dapat dikelompokkan sebagai gejala patologi sosial yang disebut apa ?........ 3. Perilaku agresif juga bias dalam bentuk apa ?......... 4. Seorang ilmuan secara moral tidak aakan membiarkan hasil penemuannya dipergunakan untuk menindas bangsa lain meskipun yang mempergunakan itu adalah siapa ?........ 5. Salah satu musuh terbesar kemanusiaan yang besar adalah ?......... 6. Pengetahuan merupakan kekuasaan, kekuasaan yang dapat dipakai untuk apa ?.......... 7. Ilmu tidak saja memerlukan kemampuan intelektual namun juga apa ?.......... 8. mempunyai kewajiban sosial untuk menyampaikan masalah itu pada masyarakat banyak dalam bahasa yang dapat mereka cerna 1. 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. Ilmu & teknologi Bom atom Agresi social Oral Bangsanya sendiri Peperangan Kemaslahatan manusia Keluhuran moral

Anda mungkin juga menyukai