Anda di halaman 1dari 3

1.

1 Latar Belakang

Perkembangan teknologi dan media, cukup memberikan pengaruh yang sangat besar bagi kehidupan di masyarakat. Di era globalisasi saat ini, dengan perkembangan teknologi dan media yang sangat pesat, selain menyeret perubahan pada pola pikir, serta tingkah laku masyarakat turut pula membawa pengaruh bagi budaya suatu masyarakat. Seiring dengan perkembanag tersebut teknologi dan media kini sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Bagaimana tidak, jika semua tindakan dan aktifitas masyarakat dilingkupi oleh yang namanya teknologi dan media. Sekarangpun banyak masyarakat yang membutuhkan teknologi dan media, sehingga dapat dikatakan bahwa manusia itu tidak dapat lari dari yang namanya teknologi maupun media. Seiring dengan perkembagannya tersebut membawa masyarakat untuk tetap dan terus mengekspos setiap perkembangan teknologi dan media. Saat ini tidak ada masyarakat yang mau ketinggalan zaman terhadap yang namanya teknologi maupun media. Bahkan saat ini kebanyakan masyarakat yang konsumtif terhadap teknologi dan media. Akan tetapi kemajuan dari teknologi ini pun turut membawa perubahan dalam perubahan masyarakat. Seiring dengan perkembangan teknologi dan media yang pertama-tama di kenal dengan era tribal ( zaman dimana tradisi lisan di anut dan pendengaran merupakan indra yang sangat penting), kemudian masuk pada era melek huruf (dimana pada zaman ini kommukasi tertulis berkembang pesat dan mata menjadi organ indra yang dominan ), kemudian berkembang lagi menjadi era cetak (zaman dimana medapatkan informasi melalui kata-kata tercetak merupakan hal yang biasa dan penglihatan merupakan indra yang dominan ). Setelah melewati era cetak kemudian perkembangan pun terus berjalan sehingga memasuki era elektronik, pada zaman ini dimana media elektronik itu melingkupi semua alat indra manusia, memungkinkan orang-orang di seluruh dunia unuk terhubung. Apabila kita melihat dari perkebangan media tersebut, kita dapat menyimpulkan bahwa sesungguhnya kehidupan manusia selalu di lingkupi oleh teknologi dan media. Bahwa sejak dulu dan sampai sekarang masyarakat itu selalu membutuhkan teknologi maupun media. Melihat pentingnya kebutuhan masyarakat akan teknologi dari hari ke hari, maka teknologi oleh para ahli setiap waktu terus di perbaruhi. Semakin canggih suatu teknologi yang

diciptakan semakin mudah pula masyarakat dalam menjalankan kegiatannya. Dapat dilihat dalam kehidupan sehari-hari seberapa besar kebutuhan masyarakat akan teknologi dan media. Akan tetapi dari perkembangan teknologi maupun media tersebut turut memberikan perubahan dalam kehidupan masyarakat mulai dari tingkah laku, pola pikir bahkan budaya pun dapat berubah akibat dari perkembangan teknologi tersebut. Sehingga di temukan suatu masalah yaitu Pengaruh dan Dampak Media Terhadap Perkembangan Elektronik

KAPITA SELEKTA JURNALISTIK


(PENGARUH & DAMPAK MEDIA TERHADAP PERKEMBANGAN ELEKTRONIK)

Oleh : FITRIYANI DJUMADI C1D1 09105SSS ILMU KOMUNIKASI

Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik Universitas Haluoleo Kendari 2012

Anda mungkin juga menyukai