Anda di halaman 1dari 5

PROPOSAL

PENGOLAHAN PRODUK TANAMAN PANGAN


Pembuatan Keripik Jamur Tiram
Dosen : Dr. Titik Budiati S.TP MT MSC
Teknisi : Dian Nurhayati S.TP

Anggota kelompok 4 Golongan C :

Jihan RosaK.W
Fady Ilahi
Devi Novita
Maya Tri Andiny
Fathur Rahman
Ahmad Fauzi

B32140841
B32140848
B32140984
B32141308
B32141629
B32141793

PROGRAM STUDY TEKNOLOGI INDUSTRI PANGAN


POLITEKNIK NEGERI JEMBER
2016

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Keripik adalah salah jenis camilan popular yang paling digemari setelah kacang.
Aneka jenis keripik menjadi pilihan sebagai suguhan yang tepat untuk acara santai atau
pesta. Budaya nyemil adalah merupakan salah keunggulan pasar makanan Indonesia
karena menciptakan permintaan yang continue. Nyemil dan menyuguhkan makanan kecil
adalah kebiasaan turun temurun yang berlangsung cukup lama. Lihat saja industry yang
memenuhi kebutuhan snak atau makanan kecil banyak dikelola oleh perusahaan besar.
Keripik yang dimaksudkan disini adalah jenis makanan ringan yang memiliki cirri
renyah, gurih, tidak terlalu mengenyangkan . Keripik biasanya dikeringkan dengan cara
penggorengan atau oven. Keripik sangat praktis karena kering sehingga lebih awet dan
mudah disajikan kapanpun. Untuk menyajikan keripik tak perlu memasak ulang atau
menggorengnya. Cukup buka bungkus dan siap dimakan.
Keripik yang paling popular bisa jadi adalah keripik singkong, namun tidak
menutup kemungkinan akan berkembangnya variasi keripik lainnya. Salah satunya
adalah keripik jamur. Saat ini pun budidaya jamur seperti jamur tiram makin marak.
Dengan tersedianya bahan baku,bisa

menjadi potensi untuk mengembangkan usaha

keripik jamur tiram.


Keripik jamur tiram dibanding jenis jamur lain barangkali memiliki keunggulan
dari ketersediaan bahan baku, jamur tiram tersedia dalam jumlah besar. Rasa keripik
jamur tiram tidak kalah dengan jamur lainya, bahkan lebih mirip dengan rasa daging
( meaty taste) sehingga keripik jamur ini lebih gurih dan lezat. Karena itu keripik ini bisa
dipastikan akan memiliki fungsi ganda yaitu sebagai camilan sekaligus lauk. Fungsi
ganda akan membuat permintaan semakin besar karena variasi konsumsinya juga besar.
Keripik dari bahan jamur memiliki nilai lebih dari sisi kesehatan dibanding bahan hewani
lainnya misalnya paru sapi, karena jamur memiliki nutrisi lebih dan tidak menimbulkan
efek bagi kesehatan. Tidak banyak mengandung kolesterol sebagaimana keripik paru atau
kulit ayam. Selain itu keripik jamur dengan menambahkan berbagai aneka rasa bisa
menjadi salah inovasi dalam perkembangan usaha ini sehingga usaha pembuatan keripik
jamur menjadi lebih berkembang.
1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah diuraikan di atas, maka peluang usaha
yang akan dicapai adalah:
1.Menjadikan jamur tiram sebagai alternatif makanan ringan yang menyehatkan dan
berkhasiat obat bagi masyarakat.
2.Terciptanya pasar baru untuk makanan ringan

BAB II
METODOLOGI

2.1 Alat
Kompor, Wajan, Sutil, Baskom, Sendok, Peniris minyak, Timbangan, Pisau, Tabung gas,
Nampan, Cobek, Ulekan
2.2 Bahan
Jamur
Tepung beras
Santan cair
Tapioka
Bawang putih
Bawang merah
Ketumbar bubuk
Kemiri
Garam
Penyedap rasa
Perasa ayam bawang bubuk
Perasa pedas bubuk

1 kg
400 gr
450 ml
50 gr
50 gr
50 gr
2 gr
50 gr
15 g
2 gr
25 g
25 g

2.3 Prosedur Kerja


1. Pertama anda harus bersihkan terlebih dahulu jamur tiram yang sudah anda petik
kemudian anda suir- suir namun jangan menyuir terlalu kecil.
2. Kemudian anda didihkan air secukupnya
3. Setelah air mendidih masukkan jamur yang telah anda suir- suir tadi selama 3 kurang
lebih 3 menit.
4. Selama jamur anda angkat dan anda tiriskan, haluskan bumbu keripik dengan blender.
5. Kemudian anda campur semua bumbu tersebut ke dalam tepung, aduk hingga rata dan
selanjutnya anda tambahkan santan cair 450 ml. Aduk lagi adonan tersebut hingga benar6.

benar rata.
Kemudian anda tuangkan jamur yang sudah disuir- suir ke dalam adonan tersebut.
Selanjutnya ayak dengan perlahan, agar tepung yang menempel di jamur lebih menambah

tekstur jamur lebih lembut.


7. Kemudian anda bisa langsung untuk menggorengnya. Goreng keripik jamur tiram ini
hingga matang.
8. Dan untuk langkah terakhir adalah meniriskannya. Dan memberi perasa sesuai yang
diinginkan (seperti: Rasa ayam bawang dan pedas)
9. Kemas dan keripik jamur siap di jual.
Jamur tiram, tepung beras,

Diagram alir proses pembuatan keripik jamurtepung tapioka, bawang merah,


Jamur Tiram

bawang putih, kemiri, ketumbar


bubuk, garam, penyedap rasa,
santan

Pengemasan
Pengayakan
Suwir
Perebusan
Pencucian
Penirisan
- Suwir
Pemasaran
Pencampuran
Penggorengan
Penirisan
dan distribusi
bumbu

Penimbangan

Penambahan Rasa (Pedas dan ayam bawang) atau


tanpa rasa

Anda mungkin juga menyukai