Anda di halaman 1dari 9

BAB 1

PENDAHULUAN
A. LATAR BELAKANG
Pertumbuhan
Pertumbuhan adalah proses pertambahan (jumlah, massa, volume) sel, bersifat
kuantitatif (dapat terukur) dan tidak dapat kembali (irreversible).
Pertumbuhan pada tumbuhan juga dipengaruhi oleh beberapa hormon-hormon penting
yaitu:Auksin, Giberelin, Sitokinin, Gas etilen, Asam absisat (ABA), Kalin, Asam traumalin
Perkembangan
Perkembangan merupakan proses menuju kedewasaan dengan sifat tidak dapat
terukur (kualitatif) dan juga reversible.
Pertumbuhan dan perkembangan pada tumbuhan dipengaruhi oleh beberapa faktor
dalam (internal ) yang berasal dari tumbuhan tersebut antara lain hormone dan gen dan
beberapa faktor luar (external ) antara lain cahaya ,suhu,Ph, kelembapan ,nutrisi, dan air yang
dapat mempengaruhi laju pertumbuhan dan perkembangan , untuk membuktikan uraian atau
pernyataan tersebut perlu di adakan nya percobaan tentang pengaruh faktor luar(external )
terhadap petumbuhan dan perkembangan tanaman yaitu dalam bagian pengaruh air dengan
menguji dua tanaman kacang hijau dan jagung yang diletakkan di tempat yang sama, dengan
suhu yang sama, tetapi diberi asupan air berbeda, satu tanaman di siram setiap hari dan
tanaman lainnya tidak di siram, apakah dari kedua tanaman tersebut mempunyai perbedaan
dalam pertumbuhan dan perkembangan nya? Dan mana yang baik dalam pertumbuhan nya? ,
untuk itu penelitian ini mengambil judul PENGARUH AIR TERHADAP PERTUMBUHAN
TANAMAN KACANG HIJAU DAN JAGUNG.

B. RUMUSAN MASALAH
1. Bagaimanakah pengaruh air terhadap pertumbuhan tanaman kacang hijau dan jagung?

C. HIPOTESIS
Faktor eksternal air sangat berpengaruh terhadap pertumbuhan dan perkembangan
tumbuhan. Tanaman yang diberi asupan air dan yang tidak diberi asupan air berbeda dari
segi perkembangan dan pertumbuhannya.

D. TUJUAN PENELITIAN
1. Untuk mengetahi pengaruh air terhadap pertumbuhan dan perkembangan tumbuhan
kacang hijau dan jagung.

E. MANFAAT PENELITIAN
1. Agar supaya kita lebih memahami proses perkembangan dan pertumbuhan
tumbuhan.
2. Agar supaya kita lebih memahami faktor faktor yang mempengaruhi proses
perkembangan dan pertumbuhan tumbuhan.
3. Agar supaya kita lebih memahami dan tidak salah dalam menanam tanaman.

BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
A. TEORI DASAR
2

1. Pengertian Pertumbuhan dan Perkembangan


Pertumbuhan
Pertumbuhan adalah proses pertambahan (jumlah, massa, volume) sel,
bersifat kuantitatif (dapat terukur) dan tidak dapat kembali (irreversible).
Pertumbuhan pada tumbuhan juga dipengaruhi oleh beberapa hormon-hormon
penting yaitu:Auksin, Giberelin, Sitokinin, Gas etilen, Asam absisat (ABA), Kalin,
Asam traumalin
Perkembangan
Perkembangan merupakan proses menuju kedewasaan dengan sifat tidak dapat
terukur (kualitatif) dan juga reversible.

2. Faktor faktor yang Mempengaruhi Pertumbuhan


dan Perkembangan.
a. Faktor Eksternal
Cahaya matahari
Suhu
Ph
Kelembapan
Nutrisi
Air
Oksigen
b. Faktor Internal
Genetik
Hormon

3. Air dan Pengaruhnya terhadap Pertumbuhan dan Perkembangan.


Air merupakan senyawa yang sangat penting dalam menjaga tekanan turgor
dinding sel.

Fungsi air dalam tumbuhan adalah :


1. Menentukan laju fotosintesis.
2. Sebagai pelarut universal dalam proses pertumbuhan dan perkembangan
3.
4.
5.
6.
7.

tumbuhan.
Menentukan proses transportasi unsur hara yang ada dalam tanah.
Mengedarkan hasil hasil fotosintesis ke seluruh bagian tumbuhan.
Sebagai medium reaksi kimia (metabolisme) dalam sel.
Secara tidak langsung dapat memelihara suhu tanaman.
Kandungan air yang tinggi aktivitas fisiologis tinggi sedang kandungan air rendah
aktivitas fisiologisnya rendah.
3

Kekurangan air akan menyebabkan tanaman menjadi kerdil, perkembangannya


menjadi tidak normal. Kekurangan yang terjadi terus menerus selama periode
pertumbuhan akan menyebabkan tanaman tersebut menderita dan kemudian mati.
Tanda-tanda yang pertama terlihat ialah layunya daun tanaman, dan jika tidak diberi
air secara terus menerus maka tanaman tersebut akan mati.

BAB III
METODE PENELITIAN
A. Waktu Pelaksanaan Penelitian
Penelitian tanaman kacang hijau dan tanaman jagung dilaksanakan pada tanggal
17 September 2014 sampai tanggal 26 September 2014 yaitu selama 10 hari.

B. Tempat Pelaksanaan Penelitian


Penelitian ini dilaksanakan di rumah Farhani Islami yang beralamat di Jalan
Barukang III No 2 Makassar.

C. Objek Yang Diteliti


Objek yang kami teliti adalah tanaman kacang hijau dan tanaman jagung.

D. Alat Dan Bahan Penelitian


Alat :
- 4 buah botol plastik bekas.
- Mangkuk .
- Penggaris.
- Alat tulis.
- Kamera.

Bahan :
- Tanah.
- 10 Biji kacang hijau.
- 10 Biji jagung
- Air.

E. Cara Kerja Penelitian


1. Kacang Hijau
Rendam biji kacang hijau selama kurang lebih 14 jam.
Siapkan alat dan bahan yang akan digunakan dalam penelitian.
Gunting melingkar 2 buah botol plastik bekas, sehingga menyerupai pot tanaman
atau sampai seperempat botol. (Seperempat botol tadi kita misalkan dengan istilah
wadah)
Isi 2 buah wadah tadi dengan tanah yang basah.
Wadah pertama di isi dengan 5 biji kacang hijau begitu juga dengan wadah kedua.
Wadah pertama dan wadah kedua diberi asupan air hingga kotiledon tanaman
kacang hijau terlihat naik ke atas tanah.
Wadah pertama di beri asupan air sebanyak 150 ml dalam dua hari sekali setelah
kotiledon tanaman kacang hijau terlihat naik ke atas tanah, sedangkan wadah
kedua tidak diberikan asupan air.
Amati pertumbuhan dan perkembangan tanaman kacang hijau di dalam wadah
pertama dan wadah kedua.
Pengamatan dilakukan dua hari sekali.
Hasil pengamatan di catat di kertas catatan untuk sementara sebelum dimasukkan
di dalam laporan penelitian.

2. Jagung.
Rendam biji jagung selama kurang lebih 30 menit.
Siapkan alat dan bahan yang akan digunakan dalam penelitian.
Gunting melingkar 2 buah botol plastik bekas, sehingga menyerupai pot tanaman
atau sampai seperempat botol. (Seperempat botol tadi kita misalkan dengan istilah
wadah)
Isi 2 buah wadah tadi dengan tanah yang basah.
Wadah pertama di isi dengan 5 buah biji jagung begitu juga dengan wadah kedua.
Wadah pertama di beri asupan air sebanyak 150 ml dalam dua hari sekali,
sedangkan wadah kedua tidak di beri asupan air.
Amati pertumbuhan dan perkembangan tanaman jagung di dalam wadah pertama
dan wadah kedua.
Pegamatan dilakukan dua hari sekali.
Hasil pengamatan di catat di kertas catatan untuk sementara sebelum dimasukkan
di dalam laporan penelitian.

F. Variable
1. Variable bebas

: 4 tanaman yang ditanam dengan menggunakan media air dan


tanah, dua tanaman menggunakan air dan dua tanaman tidak
menggunakan air.
: Perbedaan tumbuhan secara kuantitatif, meliputi; tinggi,
ukuran(besar/kecil), dan warna tanaman.
: Semua tanaman diperlakukan sama, meliputi; asupan cahaya
matahari, suhu, unsur hara, dan kelembapan.

2. Variable terikat
3. Variable kontrol

G. Cara Pengambilan Data


Data di atas kami dapatkan dengan cara mengamati perkembangan dan mengukur
pertumbuhan tanaman kacang hijau dan jagung.

BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN
A. Hasil Pengamatan
Hasil Pengamatan Tanaman Kacang Hijau
No

Media Tanam

1
2

Diberi Air
Tidak diberi
Air

Hari
ke-1
0 cm
0 cm

Hari
ke- 2
1,8 cm
0 cm

Hari
ke- 4
3 cm
1,3 cm

Hari
ke-6
4 cm
1,5 cm

Hari
ke- 8
6 cm
2 cm

Hari
ke- 10
8 cm
4 cm

Hari
ke- 8
5 cm
0 cm

Hari
ke- 10
7 cm
0 cm

Hasil Pengamatan Tanaman Jagung


No

Media Tanam

1
2

Diberi Air
Tidak diberi

Hari
ke- 1
0 cm
0 cm

Hari
ke- 2
0 cm
0 cm

Hari
ke- 4
2 cm
0 cm

Hari
ke-6
3 cm
0 cm

Air
B. Pembahasan
Dari data pengamatan yang kami dapatkan, tanaman kacang hijau dan tanaman
jagung yang diberikan asupan air mengalami pertumbuhan dan perkecambahan lebih
cepat daripada tanaman yang tidak diberikan asupan air, bahkan pada tanaman jagung
yang tidak diberikan asupan air tidak tumbuh sama sekali.

BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN
A. Kesimpulan
Berdasarkan hasil penelitian dan hasil pengamatan kami, dapat kami simpulkan
bahwa Air sangat berperan penting dalam kehidupan, pertumbuhan, dan perkembangan. Air
dibutuhkan oleh seluruh makhluk hidup, baik manusia, hewan, dan tumbuhan. Air
mempunyai banyak fungsi bagi makhluk hidup, tetapi harus kita ketahui bahwa asupan air
tiap tiap makhluk hidup berbeda beda.
B. Saran

Saran saya apabila kalian ingin melakukan penanaman atau bercocok tanam
adalah :

Pilihlah biji yang tidak keras.


Saat merendam, buanglah biji yang mengapung di permukaan air.
Gunakan tanah yang subur, apabila menggunakan tanah merah sebaiknya tanahnya
dibasahi agar tidak keras.
Berikan asupan air secukupnya.

LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai