Anda di halaman 1dari 2

Thibaut Nicolas Marc Courtois

Nama Lengkap:Thibaut Nicolas Marc Courtois


Tempat Lahir:Bree, Belgia
Tanggal Lahir:11 Mei 1992 (23 Tahun)
Kebangsaan:Belgia
Klub:Chelsea
Posisi:Kiper
No Punggung:13
Tinggi:199 cm

Karir

2009 - 2011 : Racing Genk

2011 - : Chelsea

2011 - 2014 : Atletico Madrid

2014 - : Chelsea

Thibaut Nicolas Marc Courtois atau yang lebih dikenal dengan nama Courtois adalah pemain sepak bola profesional kelahiran 11 Mei 1992
yang berasal dari Bree, Belgia. Ia sempat mengasah kemampuan bermain sepak bolanya di klub Bilzen V.V. pada tahun 1997 dimana ia
bermain sebagai bek kiri. Kemudian pada tahun 1999, ketika Courtois berusia 7 tahun, ia bergabung dengan tim junior klub Racing Genk. Di
klub tersebut ia merubah posisi bermainnya menjadi penjaga gawang.

Setelah mengasah kemampuanya dalam bermain sepak bola di sistem junior klub Genk, Courtois yang saat itu berusia 16 tahun dan 341
hari, melakukan debutnya untuk tim senior inti Genk di pertandingan yang diselenggarakan pada tanggal 17 April 2009. Ia berperan besar

dalam kemenangan Genk di Pro League Belgia musim 2010-11.


Pemain sepak bola asal Belgia ini berhasil membawa pulang gelar Goalkeeper of the Year dan Genk Player of the Year, dimana ia hanya
kebobolan 32 gol dan berhasil menjaga gawang Genk tanpa ada satu gol yang masuk di 14 dari 40 lebih pertandingan liga.
Pada bulan Juli 2011 Courtois menandatangani kontrak lima tahun dengan klub Inggris, Chelsea. Pada bulan September 2012 ia
memperpanjang kontraknya selama tiga tahun dengan Chelsea.
Namun baru beberapa minggu ia bergabung dengan Chelsea, pemain sepak bola bernomor punggung 13 ini kemudian menandatangani
kontrak pinjaman selama satu musim dengan klub La Liga, Atletico Madrid. Ia melakukan debutnya untuk Atletico di pertandingan Liga
Europa UEFA melawan Vitria de Guimares.
Courtois kemudian untuk pertama kalinya tampil di kompetisi La Liga, tepatnya di pertandingan melawan Osasuna. Pertandingan tersebut
kemudian berakhir dengan skor imbang tanpa ada satu gol yang masuk di kedua gawang, 0-0.
Courtois menjadi penjaga gawang utama mengalahkan Sergio Asenjo. Ia kemudian tampil di enam pertandingan La Liga pertamanya
bersama Atletico Madrid tanpa ada satu pun gol yang masuk ke gawangnya di empat pertandingan.
Pada tanggal 26 November 2011, Courtois menerima kartu merah pertama sepanjang karirnya, tepatnya di pertandingan derby melawan
Real Madrid, ketika ia melakukan foul ke pemain Real Madrid, Karim Benzema. Pertandingan derby tersebut lantas berakhir dengan
kekalahan Atletico dengan skor akhir, 4-1.
Penjaga gawang asal Belgia ini lantas tampil di pertandingan final Liga Eropa UEFA tahun 2012 melawan Athletic Bilbao dimana ia berhasil
menjaga gawang Atletico Madrid tanpa ada satu pun gol yang masuk. Pertandingan final tersebut lantas berakhir dengan skor 3-0,
kemenangan untuk Atletico.
Pinjaman Courtois ke Atletico diperpanjang untuk hingga musim 2012-13. Pertandingan pertama dari perpanjangan masa pinjamannya
adalah pertandingan final Super Cup UEFA melawan klub asalnya, Chelsea. Pertandingan yang diselenggarakan di Monaco tersebut
kemudian berakhir dengan skor 4-1, kemenangan untuk Atletico Madrid.
Pada musim 2012-13 Courtois berhasil mencetak rekor baru di Atltico Madrid dimana selama 820 menit ia berhasil menjaga gawangnya
tanpa ada satu gol pun yang masuk. Atltico kemudian berhasil mencapai pertandingan final Copa del Rey tahun 2013, yang merupakan
pertandingan derby melawan Real Madrid, dan Courtois berhasil membawa pulang gelar man of the match. Pertandingan tersebut kemudian
berakhir dengan skor 2-1, kemenangan untuk Atletico Madrid. Kemenangan tersebut merupakan kemenangan pertama Atletico atas Real
Madrid selama 14 tahun terakhir.
Courtois pertama kali mendapat panggilan dari Tim Nasional Belgia pada bulan Oktober 2011. Ia kemudian melakukan debutnya pada bulan
November dalam pertandingan persahabatan melawan Prancis. Pertandingan tersebut membuatnya menjadi kiper termuda yang pernah
bermain untuk Timnas Belgia dan pertandingan berakhir dengan skor imbang 0-0.

Anda mungkin juga menyukai