Anda di halaman 1dari 3

LAMPIRAN

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN


Satuan Pendidikan
: SMP
Mata Pelajaran
: IPA (Ilmu Pengetahuan Alam)
A.
Kelas/Semester
: VII / 2
Topik
: Kalor dan Perpindahannya
Sub Topik
: Kalor dan Perubahan Suhu
Alokasi Waktu
: 3 x 40 menit
Kompetensi Inti
KI 1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
KI 2.
Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli
(toleransi, gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif
denganlingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya
KI 3. Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa
ingintahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena
dankejadian tampak mata
KI 4. Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan,
mengurai,merangkai, memodifikasi,dan membuat) dan ranah abstrak (menulis,
membaca,menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari
di sekolahdan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori
B. Kompetensi Dasar
1.1 Mengagumi keteraturan dan kompleksitas ciptaan Tuhan tentang aspek fisik dan kimiawi,
kehidupan dalam ekosistem, dan peranan manusia dalam lingkungan serta mewujudkannya
dalam pengamalan ajaran agama yang dianutnya.
2.1 Menunjukkan perilaku ilmiah (memiliki rasa ingin tahu; objektif; jujur; teliti; cermat; tekun; hatihati; bertanggung jawab; terbuka; kritis; kreatif; inovatif dan pedulilingkungan) dalam aktivitas
sehari-hari sebagai wujud implementasi sikap dalammelakukan pengamatan, percobaan, dan
berdiskusi
3.7 Memahami konsep suhu, pemuaian, kalor, perpindahan kalor,dan penerapannya
dalammekanisme menjaga kestabilan suhu tubuh pada manusia dan hewan serta
dalamkehidupan sehari-hari.
4.7 Melakukan percobaan untuk menyelidiki pengaruh kalor terhadap perubahan suhu
danperubahan wujud benda
C. Indikator
1. Peserta didik mampu menyelidiki faktor-faktor yang memengaruhi kenaikan suhu
benda akibat pemberian kalor.
1

2. Peserta didik mampu menerapkan persamaan kalor untuk kenaikan suhu pada
persoalan yang sesuai.
D. Tujuan Pembelajaran
1. Peserta didik dapatmenyelidiki faktor-faktor yang memengaruhi kenaikan suhu benda
akibat pemberian kalor.
2. Peserta didik dapat menerapkan persamaan kalor untuk kenaikan suhu pada persoalan
yang sesuai.
E. Materi Ajar
1. Pengertian suhu dan perubahannya
Suhu sebagai tingkat panas suatu dan indra perasa bukanlah pengukur suhu yang handal.
Beberapa hal yang harus diperhatikan :
a. Suhu menyatakan derajat panas
b. Suhu berkaitan dengan gerakan-gerakan partikel penyusun benda
c. Pengukuran suhu dengan thermometer, memanfaatkan prinsip keseimbangan
termal. Energi panas akan pindah dari benda suhu tinggi ke suhu benda rendah
sehingga tingkat panas sebuah benda sama.
d. Termometer memamfaatkan sifat fisis bahan yang berubah secara linier, karena
perubahan suhu.
2. Pemuaian pada zat cair dan gas
Sebagaimana zat padat, zat cair dan gas juga memuai jika dipanaskan. Bahkan, pemuaian zat cair
dan gas relatif lebih mudah atau lebih cepat teramati dibandingkan dengan pemuaian zat padat.
Contoh pemuaian pada zat cair dan gas:
a. Permukaan air di dalam dala panci menjadi lebih tinggi ketika mendidih
b. Naiknya permukaan zat muai pada termometer bila dipanaskan
c. Botol kemasan sirup tidak diisi penuh agar tidak tumpah ketika memuai
3. Kalor pada Perubahan Suhu
Untuk kalor yang tidak berubah wujud, kalor untuk perubahan suhu benda berbanding lurus
dengan massa benda dan kenaikan suhu benda, serta bergantung pula pada jenis bendanya. Jenis
benda ini secara kuantitas disebut kalor jenis, yaknikalor yang diperlukan untuk menaikkan suhu
1 kg benda sehingga suhunya naik 1K. Secara matematis: Q = mct .
Grafik perubahan suhu terhadap kalor yang diberikan (atau waktupemanasan):

Suhu benda

Kalor (atau waktu)

F. Metode Pembelajaran
Pendekatan Pembelajaran : Pendekatan saintifik (scientific)
Model Pembelajaran
: Observasi dan Eksperimen
Metode Pembelajaran
: Inquiry / discovery
G. Media, Alat, Dan Sumber Pembelajaran
1. Media
Komputer, LCD
2. Alat dan Bahan
a) Sesuai untuk kegiatan menyelidiki faktor-faktor yang memengaruhi kenaikan
suhu benda akibat pemberian kalor.
b) Bejana kaca tahan api, termometer, stopwatch, pembakar bunsen, 200 g air,
dan 200 g minyak kelapa.
3. Sumber Belajar
a) Buku IPA SMP kelas VII Puskurbuk 2013
b) LKS pengamatan

Anda mungkin juga menyukai