Anda di halaman 1dari 2

Kuisioner Buku Biru

Bidang Keorganisasian dan PSDM


Badan Eksekutif Mahasiswa
Universitas Diponegoro
2016

Apakah semua kegiatan di Buku Biru sudah dilakukan oleh Jurusan anda? Bagaimana
pelaksanaannya?
Jika sudah, apa saja manfaatnya?
Jika belum, kendala apa yang dihadapi dalam pelaksanaannya? Belum semua. Karena
banyak materi yang tidak kami ketahui pengimplementasiannya secara efektif seperti
apa, apakah cukup dengan materi saja atau seperti apa.

Apakah seluruh agenda kaderisasi di Jurusan mengikuti alur kaderisasi seperti yang ada
di Buku Biru?
Jika iya, apa usulan dan saran untuk kedepan? Sudah, tapi masih ada beberapa
permasalahan seperti efektif atau tidaknya alur. Contohnya LT yang di jurusan masih
sering terlambat. Harapannya untuk kedepan PSDM BEM bisa memberi masukan terkait
dengan penyesuaian materi apabila ternyata LT telat (berlangsung setelah LKMM Dasar)
ataupun apabila LT nya tepat waktu.
Jika tidak, apa yang perlu ditambah atau dikurangi?

Apakah konten dan materi yang ada di Buku Biru tersampaikan kepada seluruh
mahasiswa di Jurusan anda?
Jika iya, bagaimana cara penyampaiannya?
Jika tidak,apa saja kendala yang dihadapi? Dan apa saran yang ingin anda berikan?
Belum semua, karena memang kebanyakan materi yang diberikan merupakan turunan
tahun kemarin, sehingga belum semuanya pas dengan buku biru. Kendala yang di hadapi
adalah minimnya pengetahuan tentang pengimplementasian yang pas seperti apa di

setiap agendanya. Saran untuk PSDM BEM agar bisa menyampaikan


pengimplementasian yang baik dan benar seperti apa

Apakah Jurusan anda melaksanakan akselerasi?


Jika iya, bagaimana kondisi dan saran kedepannya? Iya, HM kami sudah melaksanakan
akselerasi (HM dengan 2 angkatan). Tapi kondisinya lebih sering terjadi mundurnya
timeline reorganisasi dikarenakan parameter yang belum terpenuhi di mahasiswa baru
maupun dari pihak birokrasi. Saran untuk kedepannya semoga PSDM BEM bisa
mengawali PSDM HMJ agar tidak terjadi masalah dengan birokrasi
Jika tidak, apa kendala yang dihadapi?

Menurut anda, apakah akselerasi kadersasi sudah dapat diterapkan secara menyeluruh?
Belum
Jika belum, apa indikator yang harus dipenuhi? Menurut kami bukan pada indikator, tapi
pada penyamarataan timeline yang masih sulit karena banyak jurusan yang tahap
kaderisasinya cepat dan ada jurusan yang tahap kaderisasinya terlambat

Anda mungkin juga menyukai