Anda di halaman 1dari 6

Panitia Pelaksana HUT RI ke-70

RT 008/03 Kel. Pejaten Timur Kec. Pasarminggu


Jakarta Selatan

Panitia Pelaksana HUT RI ke-70


RT 008/03 Kel. Pejaten Timur Kec. Pasarminggu
Jakarta Selatan
A. Pendahuluan
Perjalanan Bangsa Indonesia menuju seperti sekarang ini sungguhlah
sangat sulit. Dimana dahulu Bangsa Indonesia dalam keadaan terjajah, hingga
kemudian lahirlah para pahlawan yang berjiwa Patriotis dan Nasionalis bersatu dari
seluruh wilayah Indonesia untuk berjuang bersama menuju kemerdekaan Bangsa
Indonesia.
Jiwa para pahlawan ini haruslah dapat tertanam dalam diri setiap warga
masyarakat Bangsa Indonesia. Tetapi dalam kenyataan yang terlihat sekarang ini
sifat para pahlawan itu sudah tidak terlihat dalam masyarakat, bahkan sekarang
sering terjadi bentrok antar warga masyarakat, kenyataan ini haruslah diberi solusi
dan kesadaran pada masyarakat akan rasa berbangsa dan beragama dalam
kerangka Negara Kesatuan berdasarkan ke Bhinekaan dalam naungan Pancasila.
Kenyataan inilah yang mendorong kami, selaku Remaja RT 008/ 03 untuk
mempererat kerukukan warga dengan berbagai kegiatan untukmengingat sekaligus
mewarisi nilai-nilai luhur kejuangan para Pahlawan bangsa yang telah mendahului
kita.

B. Maksud dan Tujuan Kegiatan


1.

Maksud
Kegiatan ini dimaksudkan untuk merayakan HUT Kemerdekaan RI ke-70
yang jatuh pada tanggal 17 Agustus 2015 sekaligus merupakan bentuk rasa syukur
masyarakat terhadap Tuhan YME yang telah memberikan kelancaran pada proses
kemerdekaan Bangsa Indonesia tanggal 17 Agustus 1945 sehingga Bangsa
Indonesia dapat seperti sekarang ini.

2.

Tujuan
- Mempererat tali persaudaraan antar warga RT 008/03 Kel. Pejaten Timur
- Menumbuhkan jiwa Nasionalis
- Menumbuhkan jiwa Patriotis
- Mengajarkan kesportifan anak-anak dalam suatu perlombaan
- Meningkatkan semangat anak-anak untuk berpartisipasi dalam suatu kegiatan
dan juga berprestasi dalam bidang pendidikan diluar sekolah

C. Bentuk Kegiatan
1. Perlombaan untuk anak-anak tinggkat SD, SMP, SMA
Lomba makan kerupuk
Lomba memasukan paku di dalam botol
Lomba balap karung
Lomba memindahkan kelereng dengan sendok
Lomba mengambil koin dengan sumpit di terigu
Lomba memindahkan belut dari satu ember ke ember yang berbeda
Lomba joget balon
Lomba memecahkan balon
2. Perlombaan untuk ibu-ibu
Lomba bakiak
Lomba merias
Lomba tarik tambang
Lomba kekompakan vs panitia
D. Sasaran Kegiatan
Kegiatan ini ditujukan untuk seluruh warga masyarakat RT 008/03dan
khusus untuk perlombaan ditujukan untuk anak-anak, remaja, bapak-bapak dan ibuibu RT 008/03. Dengan diadakannya kegiatan ini diharapkan warga masyarakat
menjadi lebih rukun dan mempunyai kesadaran akan jiwa Nasionalisme serta
Patriotisme juga lebih menjaga kesolidaritasan.
E. Waktu dan Tempat Kegiatan
1. Pembacaan doa malam 17 Agustus :
Hari, tanggal
: minggu, 16 agustus 2015
Waktu
: Pukul 20.00 WIB selesai
Tempat
: Mushallah Nurrul Iman
2. Acara lomba anak-anak, ibu-ibu :
Hari, tanggal
: senin, 17 Agustus 2015
Waktu
: Pukul 08.00 WIB - selesai
Tempat
: Depan rumah Alm. Pak Rahmani

Susunan Panitia Pelaksana HUT RI ke-70


RT 008/03 Kel. Pejaten Timur Kec. Pasarminggu
Jakarta Selatan

Penanggungjawab

: Bpk. Ruswantiyono
Ketua RT 008/03 Kel. Pejaten Timur
Kec. Pasarminggu Jakarta Selatan

Penasihat

: Bpk. Hartanto

1)
2)
3)
4)
5)
6)
7)

: Fahri Pratama
: Firdha Mawarni
: M. Haikal Daffa
: Fachri Surya Prawira
: Adthyatma Satya Prawira
: Rifal Pahlevi
: Nanda Syaida

Panitia Pelaksana
Ketua
Sekretaris
Bendahara
Humas
Seksi Perlengkapan
Seksi Lomba
Seksi Dokumentasi

Panitia Pelaksana HUT RI ke-70


RT 008/03 Kel. Pejaten Timur Kec. Pasarminggu
Jakarta Selatan

Rencana Anggaran Pelaksanaan HUT RI ke-70


RT 008/03 Kel. Pejaten Timur Kec. Pasarminggu
Jakarta Selatan

1. Alat Perlengkapan Lomba


Tali rafia, kerupuk, kelereng, benang, balon dll.
2. Hadiah Lomba Anak-anak
9 Jenis lomba
3. Hadiah Lomba Ibu-ibu
3 Jenis lomba
4. Konsumsi Acara Pembacaan Doa Malam
Snack
5. Konsumsi Lomba Anak-anak
Buku dan alat tulis
6. Dokumentasi
Cuci foto dll.
7. Administrasi
8. Biaya Lain-lain

: Rp 450.000,00
: Rp 900.000,00
: Rp 450.000,00
: Rp 550.000,00
: Rp 300.000,00
: Rp 250.000,00
: Rp 300.000,00
: Rp 300.000,00

TOTAL ANGGARAN

: Rp 3.230.000,00
Penutup

Demikian proposal ini kami buat. Kegiatan yang kami selenggarakan ini tidak
akan berjalan lancar tanpa Ridho Allah SWT serta dukungan dari berbagai pihak
yang bersangkutan. Oleh karena itu, kami memohon bantuan serta dukungan dari
Bapak/Ibu/Saudara agar kegiatan ini dapat berjalan lancar sebagaimana mestinya.
Atas perhatian dan kerjasama Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih.

Ketua Pelakasana

Jakarta, Agustus 2015


Sekretaris

Fahri Pratama

Firdha Mawarni

Mengetahui :
Ketua RT 008/03
Kel. Pejaten Timur

Ruswantiyono

Anda mungkin juga menyukai