Anda di halaman 1dari 1

DASAR TEORI

Potensial air merupakan ukuran energi yang tersedia di dalam air untuk bereaksi atau
bergerak. Atau dengan kata lain potensial air merupkan tingkat kemampuan molekul-molekul air
untuk melakukan difusi. Potensial air murni memiliki nilai nol (0). Keberadaan substansi terlarut
di dalam air tersebut akan menurunkan nilai potensial airnya. Dengan demikian potensial air
yang dimiliki oleh suatu larutan, nilainya lebih rendah dari pada potensial air murni (kurang dari
nol).
Terdapat tiga faktor utama yang mempengaruhi potensial air, yaitu konsentrasi,
tekanan, dan gravitasi. Konsentrasi di sini adalah terkait potensial larutan atau disebut juga
potensial osmosis. Seperti telah disebutkan di atas bahwa larutan memiliki potensial air yang
lebih rendah dibandingkan potensial air murni. Sehingga semakin tinggi konsentrasi larutan
maka potensial airnya menjadi semakin rendah.
Tekanan yang berpengaruh terhadap potensial air adalah terkait tekanan hidrostatis.
Tekanan positifakan menaikkan potensial air, sedangkan tekanan yang negative akan
menurunkan potensial air.Tekanan positif hidrostatis terkait dengan tekanan turgor sel.
Gravitasi menyebabkan air tertarik ke arah bawah (pusat bumi).Pada proses transport
air, gravitasi umumnya tidak diperhatikan karena hal tersebut dapat diabaikan dengan
dibandingkan terhadap tekanan osmotik dan tekanan hidrostatis.

Anda mungkin juga menyukai