Anda di halaman 1dari 18

PENGENALAN MUSIK

A. Pengertian Musik
Pengertian

musik

adalah

segala

sesuatu

yang

ada

hubungan dengan bunyi dan memiliki unsur-unsur tempo,


timbre, ritme, melodi dan harmoni yang mewujudkan sesuatu
yang indah dan dapat dinikmati melalui indra pendengar. Di
dalam musik terkandung nilai dan norma-norma yang menjadi
bagian dari proses enkulturasi budaya, baik dalam bentuk
formal maupun informal. Musik itu sendiri memiliki bentuk
yang khas, baik dari sudut struktual maupun jenisnya dalam
kebudayaan.
B. Unsur-unsur Musik
1.Tempo
Tempo dapat diartikan ketukan konstan yang mengikat bunyi
menjadi satu kesatuan detak. Tempo itu seperti mesin waktu
yang berjalan tidak mengenal toleransi, dalam bermain
musik kita jangan sampai mendahului atau lebih lambat dari
tempo, karena lepas dari tempo adalah sebuah kesalahan.
Terutama saat kita recording, tempo harus akurat mengikuti
detak bunyi metronome. Namun ada beberapa musik yang
tidak membutuhkan tempo, seperti dalam musik tradisi
karawitan ada yang namanya tembang macapat, kombangan
dalang, sulukan.
2.Timbre
Timbre adalah warna bunyi. Timbre sangat dipengaruhi oleh
sumber bunyi dan cara menggetarkan/ membunyikannya.
Misalnya pada alat musik piano jika dibunyikan pada nada C
akan terasa berbeda bunyinya pada nada C yang dihasilkan
dari suara biola, walaupun frekuensinya sama. Seperti saat
kita mendengar orang bernyanyi, kita bisa membedakan
antara suara laki-laki dan suara perempuan.

3.Ritme
Ritme adalah pengaturan bunyi

dalam waktu. Birama

merupakan pembagian kelompok ketukan dalam waktu.


Tanda birama menunjukkan jumlah ketukan dalam birama
dan not mana yang dihitung dan dianggap sebagai satu
ketukan.
4.Melodi
Melodi

adalah

rangkaian

bunyi

musikal

dari

berbagai

frekuensi dengan panjang pendek beragam yang ditata


secara logis (tidak acak) sehingga memiliki arti yang bisa
ditangkap oleh telinga.
5.Harmoni
Harmoni secara umum dapat dikatakan sebagai kejadian dua
atau

lebih

nada

dengan

tinggi

berbeda

dibunyikan

bersamaan, walaupun harmoni juga dapat terjadi bila nadanada

tersebut

dibunyikan

berurutan

(seperti

dalam

arpeggio). biasanya 3 nada atau lebih disebut akord.


C. Jenis-Jenis Sumber Musik
Alat musik merupakan suatu instrumen yang dibuat atau
dimodifikasi untuk tujuan menghasilkan musik. Pada prinsipnya,
segala sesuatu yang memproduksi suara, dan dengan cara
tertentu bisa diatur oleh musisi, dapat disebut sebagai alat
musik.
Alat musik berdasarkan sumber bunyinya:

Idiofon, adalah alat musik yang sumber bunyinya berasal


dari bahan dasarnya. Contoh: kolintang, drum, bongo,
kabasa, angklung

Aerofon, adalah alat musik yang sumber bunyinya berasal


dari

hembusan

udara

pada

rongga.

Contoh:

suling,

trompet, harmonika, trombon

Kordofon, adalah alat musik yang sumber bunyinya berasal


dari dawai. Contoh: bass, gitar, biola, gitar, sitar, piano,
kecapi

Membranofon, adalah alat musik yang sumber bunyinya


dari selaput atau membran. contoh : tifa, drum, kendang,
tam-tam, rebana

Elektrofon, adalah alat musik yang sumber bunyinya


dibangkitkan oleh tenaga listrik (elektronik). Contoh :
keyboard, gitar listrik, bass listrik, piano listrik

Berbagai

contoh

alat

musik

berdasarkan

cara

membunyikannya :
1. Digesek ( Alat Musik Gesek )
Alat musik gesek menghasilkan suara ketika dawai
digesek. Seperti alat musik petik, tinggi rendah nada
tergantung panjang dan pendek dawai. Contoh alat musik
yang membunyikannya dengan cara digesek antara lain :
Rebab, Biola/Violin, Violoncello/Cello
2. Ditiup ( Alat Musik Tiup )
Alat musik tiup menghasilkan suara sewaktu suatu
kolom udara didalamnya digetarkan. Tinggi rendah nada
ditentukan oleh frekuensi gelombang yang dihasilkan
terkait dengan panjang kolom udara dan bentuk instrumen,
sedangkan

timbre

dipengaruhi

oleh

bahan

dasar,

konstruksi instrumen dan cara menghasilkannya. Contoh


alat musik yang dibunyikan dengan cara ditiup :
Seruling, Terompet, Harmonica, Saksofon, Flute, , Pianika,
Trombone, Clarinet
3. Dipukul ( Alat Musik Pukul )
Alat musik pukul menghasilkan suara sewaktu dipukul
atau ditabuh. Alat musik pukul dibagi menjadi dua yakni
bernada dan tidak bernada. Bentuk dan bahan bagianbagian instrumen serta bentuk rongga getar, jika ada, akan
menentukan suara yang dihasilkan instrumen.
Berbagai contoh alat musik yang cara memainkannya
dengan

dipukul

a. Bernada
Kolintang, Gambang, Perangkat Gamelan, Arumba, Calung,
Vibraphone, Calung, Bellira, Glockenspiel, Xylophone,
b. Tak bernada
Bongo, tamborin, kastanyet, rebana, kendang, ketipung,
cymbal, tympani, triangle, gong, tifa, pauken, drum set
4. Dipetik ( Alat Musik Petik )
Alat musik petik menghasilkan suara ketika senar
digetarkan melalui dipetik. Tinggi rendah nada dihasilkan
dari panjang pendeknya dawai. 10+ Contoh alat musik
yang

dimainkan

dengan

cara

dipetik

Kecapi, Ukulele, Jentreng, Sasando, Harpa, Sitar, Siter,


Gitar, Banjo, Mandolin, Pipa /Cina Kecapi
5. Digetarkan ( Alat Musik Getar )
Alat musik getar adalah alat musik yang dimainkan
dengan
Contoh

cara
alat

musik

digetarkan/digoyang:

yang

digetarkan
dimainkan

dengan

cara

angklung

marakas

6. Ditekan ( Alat Musik Tekan )


Sebenarnya

'alat

musik

tekan'

tidak

termasuk

kategori mana pun. Namun cara menekan rupanya menjadi


bagian dari sistem menghasilkan bunyi yang diinginkan.
Alat musik tekan memiliki tiga jenis yaitu: menekan untuk
memukul, menekan untuk meniup, dan menekan untuk
mengaktifkan

sistem

elektronik.

Jadi

kalau

boleh

dikategorikan, 'alat musik tekan' antara lain piano akustik


(chordofon pukul), organ akustik (aerofon) , acordion
(aerofon)

dan

alat-alat

musik

elektronik

yang

menggunakan papan kunci (keyboard).


D. Fungsi Musik
Merriam dalam bukunya

The

Anthropology

Of

Music

menyatakan ada beberapa fungsi dari music :


a. Fungsi pengungkapan emosional dan penghayatan estetis
berfungsi sebagai suatu media bagi seseorang untuk
mengungkapkan
merupakan

perasaan

penghayatan

atau

emosinya.

estetis,

dimana

dan
kita

juga
dapat

merasakan nilai-nilai keindahan baik melalui melodi atupun


dinamikanya.
b. Fungsi Hiburan Berfungsi menghibur. Hal ini dapat dinilai
dari Melodi ataupun liriknya.
c.
Fungsi komunikasi. berarti bahwa sebuah musik yang
berlaku di suatu daerah kebudayaan mengandung isyaratisyarat tersendiri yang hanya diketahui oleh masyarakat
pendukung kebudayaan tersebut. Hal ini dapat dilihat dari
teks atau pun melodi musik tersebut.

d. Fungsi yang berkaitan dengan norma social. Musik berfungsi


sebagai

media

pengajaran

peraturan-peraturan.

akan

Penyampaian

norma-norma
kebanyakan

atau

melalui

teks-teks nyanyian yang berisi aturan-aturan. sehingga


ketika

peraturan

dapat

diterapkan

maka

akan

timbul

kebersamaan.
i. Tujuan dalam bermain Musik
1. Meningkatkan kemampuan otak
2. menenangkan hati
3. melatih disiplin dan kesabaran
4. melatih kepercayaan diri
5. melatih kerja sama

ii. Pengenalan Instrumen Musik


A. Gitar
1. Definisi Gitar
Gitar adalah sebuah alat musik berdawai yang dimainkan
dengan cara dipetik, umumnya menggunakan jari maupun
plektrum. Gitar terbentuk atas sebuah bagian tubuh pokok
dengan bagian leher yang padat sebagai tempat senar yang
umumnya berjumlah enam didempetkan. Gitar secara tradisional
dibentuk dari berbagai jenis kayu dengan senar yang terbuat dari
nilon maupun baja. Beberapa gitar modern dibuat dari material
polikarbonat. Secara umum, gitar terbagi atas 2 jenis: akustik
dan elektrik.
Gitar akustik, dengan bagian badannya yang berlubang
(hollow body), telah digunakan selama ribuan tahun. Terdapat
tiga jenis utama gitar akustik modern: Gitar akustik senar-nilon,
gitar akustik senar-baja, dan gitar senar archtop. Gitar klasik
umumnya dimainkan sebagai instrumen solo menggunakan
teknik fingerpicking komprehensif.

Gitar
bergantung

Elektrik,
pada

memanipulasi

diperkenalkan

pada

penguat yang secara

bunyi

gitar(amplifier).

tahun

elektronik
Pada

1930an,
mampu

permulaan

penggunaannya, gitar elektrik menggunakan badan berlubang


(hollow body), namun kemudian penggunaan badan padat (solid
body) dirasa lebih sesuai. Gitar elektrik terkenal luas sebagai
instrumen utama pada berbagai genre musik seperti blues,
country, reggae, jazz, metal, rock, dan berbagai bentuk musik
pop.

Bagian-bagian pada gitar:

2. Bass

Secara singkat, Bass adalah instrument berdawai yang


menyerupai gitar. Perbedaan utamanya ada pada register nada
yang dihasilkan. Bass adalah instrument yang menghasilkan
nada rendah (low pitch), dan umumnya hanya terdiri dari 4

senar, dengan penalaan G-D-A-E. Selain bass bersenar 4, ada


pula bass yang memiliki 5 senar, bahkan 6 senar seperti gitar.
bagian-bagian bass :
headstock

: bagian kepala gitar

tuner

: knop untuk menyetem senar gitar

nut

: tempat sandar senar pada headstock

neck

: bagian leher gitar

frets

: balok metal pada fretboard

fretboard/fingerboard : papan kayu pada posisi neck berisi fret


body

: badan bass gitar

pickup

converter

suara

senar

menjadi

gelombang elektronik
bridge

: tempat ujung senar bass gitar bertaut

volume/tone knob

: knob putar untuk mengatur tone dan

volume
Jika dilihat sekilas, penampilan bass ini mirip dengan gitar
elektrik tapi memiliki tubuh yang lebih besar dan leher yang
lebih panjang. Ukuran bass sendiri idealnya lebih berat daripada
gitar elektrik biasa, karena senarnya yang lebih tebal (untuk
menjaga kerendahan nada atau bunyi) sehingga menyebabkan
harus

memilih

kayu

yang

lebih

padat

dan

keras

untuk

menyeimbangi tekanan pada neck (leher gitar). Selain itu ukuran

fret (kolom pada bass) yang lebih besar yang disesuaikan dengan
ketebalan senar.
3. DRUMSET

Drum sebenarnya bermacam-macam. Ada snare,


tom-tom, bass, conga, tymbal, mondo, bedug, tabla... dll,
mereka sebenarnya adalah drum, karena memainkannya
dengan cara dipukul. Tetapi yang kita bahas adalah
DRUMSET, yang bisa dibilang bentuk drum paling modern.
Drumset itu sendiri sebenarnya terdiri atas 3 drum, yaitu
Snare, tom-tom dan bass drum. Untuk tom-tom masih
dapat dibagi dua lagi, yaitu: Mounted tom dan floor tomtom (tergantung dari peletakan dan diameter saja). Dari
ketiga unsur tersebut masih ada beberapa unsur penting
lagi, yaitu cymbal, hardware (pedal, hihat stand, cymbal
stand, snare stand, tom holder/tom stand) dan drumhead.
4. Keyboard
Kibor (bahasa
musik yang

Inggris: keyboard)

dimainkan

seperti piano,

memainkan

adalah
hanya

sebuah alat
kibor

beragam

bisa
suara,

seperti trompet, suling, gitar, biola, sampai perkusi-perkusian.


Dengan kibor, kita juga bisa bermain layaknya sebuah band.
Dengan

kibor,

kita

juga

bisa

bermain

seperti

kita

bermain organ atau piano dan

lebih

praktis

karena

lebih

mudah dibawa ke mana-mana.


Kibor

terdiri

dari

style,

voice,

sequencer,

speaker,

parameter monitor, potensiometer volume, pitch atau bend,


modulation (portamento) dan tombol tombol multi track. Kibor
engan teknologi speaker built in dinamakan portable sound,
bila

ditambah

dengan

teknologi

rekam

mini

dinamakan

portable sound recorder. Bila di dalam operasi kibor harus


menggunakan adaptor. Sintesizer (synthesizer) adalah nama
lain kibor yang berarti sintesis (dari suara suara instrumen
lainnya), kibor berfungsi sebagai orchestrator atau penyelaras
suara dan aransemen (multi arranger). Beberapa voice atau
suara yang direkam dalam orchestrator ini bisa diperluas
(expandable) dalam pengertian teknologi penyuaraan (sound
engineering). Expandable berarti bisa ditinggikan bagian suara
treble atau bass atau middle tone.

Perbedaan yang pasti daripada kibor dengan piano adalah


bahwa kibor selalu menggunakan listrik, sehingga lebih
dimungkinkan apabila suaranya diperbesar dengan pengeras
suara. Piano akustik menngunakan material senar dan hammer

stick (batang palu) kecil yang dibungkus cushion leather (busa


dan kulit) dan mengandalkan resonansi dan gema yang
muncul dari dentuman atau getaran besi senar ke arah besi
batangan dan kayu ebony dan memancarkan suara ke seluruh
penjuru ruangan. Model perkawinan kibor dan piano adalah
electric piano (dengan teknologi digital elektronik) dan sintesis
suara piano yang memiliki tingkat kemiripan dan kualitas
tinggi.
Sustain pedal didisain terlepas dari body part dan kaki.
Kebanyakan pemirsa bingung dengan kesamaan papan nada
(kibor), kesamaan cara permainannya (tangga nada, tuts
hitam dan putih, partitur, chord). Tetapi piano akustik tidak
menggunakan

drum

otomatis

(drum

machine)

kecuali

dipasang dengan perangkat keras yang terpisah.


iii. Macam - Macam Genre Musik
Kali ini kita akan membahas macam-macam genre musik
yang ada di dunia. Siapa yang tidak kenal dengan musik, setiap
hari kita mendengarkan musik entah dari hp, smartphone, atau
radio. Musik ini sudah ada dari zaman purbakala, yaitu sebagai
penyembahan terhadap dewa yang dipercayanya. Tapi arti dari
genre musik itu apa ya? Genre musik adalah pengelompokan
musik sesuai dengan kemiripannya satu sama lain. Musik juga
dapat dikelompokan

sesuai

dengan

kriteria

lain,

misalnya

geografi. Sebuah genre dapat didefinisikan oleh teknik musik,


gaya, konteks, dan tema musik. Kalian sudah tau arti dan sejarah
dari musik, maka saya akan membagikan macam-macam genre
musik yang ada di dunia, cekidot.
Musik Klasik

Musik klasik biasanya merujuk pada musik klasik


Eropa, tapi kadang juga pada musik klasik Persia, India,
dan lain-lain. Musik

klasik Eropa

sendiri terdiri dari

beberapa periode, misalnya barok, klasik, dan romantik.


Musik

klasik

merupakan

istilah

luas,

biasanya

mengacu pada musik yang berakar dari tradisi kesenian


Barat, musik kristiani, dan musik orkestra, mencakup
periode dari sekitar abad ke-9 hingga abad ke-21. Musik
klasik Eropa dibedakan berdasarkan dari bentuk musiknya,
non-Eropa dan musik populer terutama oleh sistem notasi
musiknya, yang sudah digunakan sejak abad ke-16. Notasi
musik barat digunakan oleh komponis untuk memberi
petunjuk kepada pembawa musik mengenai tinggi nada,
kecepatan, metrum, ritme individual, dan pembawaan
tepat suatu karya musik. Hal ini membatasi adanya praktikpraktik seperti improvisasi dan ornamentasi ad libitum
yang sering didengar pada musik non-Eropa (bandingkan
dengan musik klasik India dan musik tradisional Jepang)
maupun musik populer. Dahulu musik klasik di Eropa
terutama digunakan untuk

keperluan lagu di

Gereja

ataupun lagu untuk pengiringan Raja. Sejalan dengan


perkembangan, mulai juga bermunculan musik klasik yang
digunakan untuk keperluan lain, seperti misalnya musik
klasik

yang

menggambarkan

visual

secara

audio,

contohnya lagu Cat and Mouse yang menggambarkan


kucing mengejar tikus. Contohnya Mozart.
Jazz
Jazz adalah jenis musik yang tumbuh dari penggabungan
blues, ragtime, dan musik Eropa, terutama musik band.

Musik jazz banyak menggunakan gitar, trombon, piano,


trompet, dan saksofon. Elemen penting dalam jazz adalah
blue notes, improvisasi, polyrhythms, sinkopasi, dan shuffle
note. Beberapa subgenre jazz adalah Dixieland, swing,
bebop, hard bop, cool jazz, free jazz, jazz fusion, smooth
jazz, dan CafJazz. Contohnya Michael Buble, Tompi.
Blues
Blues berasal dari masyarakat Afro-Amerika yang
berkembang dari musik Afrika barat. Jenis ini kemudian
memengaruhi banyak genre musik pop saat ini, termasuk
ragtime, jazz, big band, rhythm and blues, rock and roll,
country, dan musik pop. Contohnya Herry Henger, Ray
Charles.
Rhythm and Blues ( R&B )
Rhythm and blues atau disingkat R&B adalah nama
musik tradisional masyarakat Afro-Amerika, yaitu musik
pop kulit hitam dari tahun 1940-an sampai 1960-an yang
bukan jazz atau blues. Contohnya Maxwell, Beyonce.
Funk
Funk adalah sebuah aliran musik yang mengandung
unsur musik tarian Afrika-Amerika. Umumnya musik funk
dapat dikenali lewat ritme yang sering terpotong singkat,
bunyi gitar ritme yang tajam, perkusi yang dominan,
pengaruh jazz yang kuat, irama-irama yang dipengaruhi
musik Afrika, serta kesan gembira yang didapati saat
mendengarnya. Akar funk dapat ditelusuri hingga jenis
rhythm and blues dari daerah Louisiana pada tahun 1960-

an. Aliran musik ini terkait dekat dengan musik soul serta
jenis musik turunan lainnya seperti P-Funk dan Funk Rock.
Contohnya George Clinton, Jamiroquai.
Rock
Rock, dalam pengertian yang paling luas, meliputi
hampir semua musik pop sejak awal 1950-an. Bentuk yang
paling awal, rock and roll, adalah perpaduan dari berbagai
genre di akhir 1940-an, dengan musisi-musisi seperti
Chuck Berry, Bill Haley, Buddy Holly, dan Elvis Presley. Hal
ini kemudian didengar oleh orang di seluruh dunia, dan
pada pertengahan 1960-an beberapa grup musik Inggris,
misalnya The Beatles, mulai meniru dan menjadi populer.
Musik rock kemudian berkembang menjadi psychedelic
rock, kemudian menjadi progressive rock. Beberapa band
Inggris seperti The Yardbirds dan The Who kemudian
berkembang menjadi hard rock, dan kemudian menjadi
heavy metal. Akhir 1970-an musik punk rock mulai
berkembang,

dengan

kelompok-kelompok

seperti

The

Clash, The Ramones, dan Sex Pistols. Pada tahun 1980-an,


rock berkembang terus, terutama metal berkembang
menjadi hardcore, thrash metal, glam metal, death metal,
black metal dan grindcore. Ada pula british rock serta
underground.
Metalcore
Metal merupakan aliran musik yang lebih keras
dibandingkan dengan Rock walau terdapat juga band metal
yang memiliki lagu dengan nyanyian yang terkesan slow.
Genre Metal yang dikategorikan keras dimana lagunya

memiliki vocal ala scream, growl dan yang terbaru adalah


pigsqueal dimana vokal ini lebih banyak digunakan di aliran
hardcore, post-Hardcore, screamo, metalcore, deathcore,
death metal, black metal, electronic hardcore dan lainnya.
Di Indonesia sendiri aliran band ala vokal scream ini telah
banyak ditemukan tetapi masih belum bisa diterima secara
terbuka oleh masyarakat umum. Contoh band: Indonesia
yaitu The Civil Wears Monza, DESIDER, Secret Of Murder,
Deadsquad, Burgerkill dll. Luar yaitu Asking Alexandria,
Miss May I, The Crimson Armada, Chelsea Grin, We Butter
The Bread With Butter, Avenged Sevenfold, Bullet for My
Valentine, Slipknot, dll.
Electronic / Techno
Electronic atau disebut juga Techno dimulai lama
sebelum ditemukannya synthesizer, dengan tape loops dan
alat musik elektronik analog pada tahun 1950-an dan
1960-an.

Para

pelopornya

adalah

John

Cage,

Pierre

Schaeffer, dan Karlheinz Stockhausen.


Ska, Reggae, Dub
Dari perpaduan musik R&B dan musik tradisional
mento

dari

Jamaika

muncul

ska,

dan

kemudian

berkembang menjadi reggae dan dub. Contohnya Bob


Marley, Mbah Surip, dll.
Hip Hop / Rap / Rapcore
Musik hip hop dapat dianggap sebagai subgenre
R&B. Dimulai di awal 1970-an dan 1980-an, musik ini
mulanya berkembang di pantai timur AS, disebut East

Coast hip hop. Pada sekitar tahun 1992, musik hip hop dari
pantai barat juga mulai terkenal dengan nama West Coast
hip hop. Jenis musik ini juga dicampur dengan heavy metal
menghasilkan rapcore. Contohnya Eminem, Macklemore,
dll.
Pop
Musik pop adalah genre penting namun batasbatasnya

sering

kabur,

karena

banyak

musisi

pop

dimasukkan juga ke kategori rock, hip hop, country, dsb.


Contohnya Michael Jackson, dll.
Musik Tradisional
Musik

tradisional

adalah

musik

yang

hidup

di

masyarakat secara turun temurun, dipertahankan bukan


sebagai sarana hiburan saja, melainkan ada juga dipakai
untuk pengobatan dan ada yang menjadi suatu sarana
komunikasi antara manusia dengan penciptanya, hal ini
adalah menurut kepercayaan masing-masing orang saja.
Musik tradisional merupakan perbendaharaan seni lokal di
masyarakat. Musik tradisional yang ada di Indonesia,
diantaranya adalah gamelan ,angklung dan sasando. selain
dari musik tradisional yang berasal dari kebudayaan lokal,
juga terdapat musik tradisional yang berasal dari pengaruh
kebudayaan luar diantaranya gambang kromong, marawis
dan keroncong.

Latin

Genre musik tradisional latin ini biasanya merujuk


pada musik Amerika latin termasuk musik dari Meksiko,
Amerika Tengah, Amerika Selatan, dan Karibia. Musik latin
ini memiliki subgenre Samba.
Country
Musik tradisional country dipengaruhi oleh blues, dan
berkembang dari budaya Amerika kulit putih, terutama di
kota Nashville. Beberapa artis country awal adalah Merle
Haggard dan Buck Owens.
Dangdut
Dangdut

merupakan

musik

yang

berasal

dari

Indonesia. Dangdut memiliki nuansa india dan melayu.


Pada awalanya, musik ini hanya dianggap musik kelas
bawah.Namun seiring waktu,musik ini sudah dinikmati
semua kalangan. Contohnya Rhoma Irama, dll.

Anda mungkin juga menyukai