Anda di halaman 1dari 3

BAB VI

KESIMPULAN DAN SARAN


A. Kesimpulan
Berdasarkan hasil penelitian yang dilaksanakan pada bulan November 2016
terhadap 44 orang responden PNS di Dinas Tata Ruang dan Perumahan Kota
Bengkulu Tahun 2016, maka peneliti dapat menarik kesimpulan:
1. Sebagian responden (34,1%) memiliki Tingkat Stres Normal, sebagian
responden (34,1%) memiliki Tingkat Stres Ringan dan sebagian responden
(31,8%) memiliki Tingkat Stres Sedang.
2. Lebih dari setengah responden (59,1%) memiliki Tingkat Aktivitas Fisik Ringan.
3. Lebih dari setengah responden (61,4%) memiliki IMT dengan kategori
Kelebihan Berat Badan
4. Terdapat hubungan antara Stres dengan Kelebihan Berat Badan pada PNS di
Dinas Tata Ruang dan Perumahan Kota Bengkulu Tahun 2016 dengan nilai p
value = 0,039, maka dapat disimpulkan bahwa Ho penelitian ditolak dengan
hasil kesimpulan Proporsi Tingkat Stres Ringan dan Sedang lebih besar dari
pada proporsi Tingkat Stres Normal.
5. Terdapat hubungan antara Aktifitas Fisik dengan Kelebihan Berat Badan pada
PNS di Dinas Tata Ruang dan Perumahan Kota Bengkulu Tahun 2016 dengan
nilai p value = 0,026, maka dapat disimpulkan bahwa Ho penelitian ditolak
dengan hasil kesimpulan Proporsi IMT Kelebihan Berat Badan lebih besar dari

51

52

pada IMT Normal.


B. Saran
Berdasarkan simpulan diatas, saran yang peneliti sampaikan sebagai berikut:
1. Bagi instansi
Perlunya sosialisai tentang pentingnya Mencegah Stres yang berlebih
dan bagaimana cara penyelesaian yang baik, karena berdasarkan pengamatan
peneliti sebagian pekerja di sana belum terlalu paham akan stres, dampak
stres ke tubuh, dan bagaimana menyelesaikan stres dengan baik.
Untuk Aktifitas Fisik peneliti memberi saran agar dilakukan kegiatan
aktifitas fisik seperti Senam kebugaran atau melakukan gotong royong
minimal 1 kali dalam seminggu, karena berdasarkan informasi yang peneliti
dapatkan kegiatan tersebut hanya dilakukan hanya 2 kali dalam satu bulan.
2. Bagi Instusi Pendidikan
Diharapkan hasil penelitian ini menjadi informasi pendidikan dan
pembelajaran pengaruh Stres dan Aktifitas Fisik dengan Kelebihan Berat
Badan dan data dasar dalam penelitian selanjutnya.
3. Bagi PNS
Untuk menurunkan kejadian stres, PNS dapat melakukan kegiatan
seperti mendengarkan Musik yang disukai sambil bekerja dan pada hari libur
kerja dapat melakukan rekreasi bersama keluarga atau teman kantor. Untuk
para PNS disarankan agar lebih meningkatkan aktifitas fisik seperti memiliki

53

jadwal olahraga yang rutin untuk meminimalisir resiko kelebihan berat


badan.

4. Bagi penulis
Diharapkan peneliti dapat mengembangkan penelitian ini dari beberapa
sisi aspek seperti populasi dan sampel dengan ratio yang lebih besar. Selain
itu juga mengembangkan faktor yang terkait dari kasus yang dibahas pada
penelitian ini, karena banyak sekali faktor yang mempengaruhi dari
penelitian yang dilakukan ini.
C. Kekurangan Penelitian
1. Populasi yang digunakan hanya pekerja PNS di Dinas Tata Ruang dan
perumahan Kota Bengkulu Tahun 2016, dimana hasil penilitian hanya dapat
digunakan untuk mengukur pekerja PNS yang berada di Dinas Tata Ruang dan
perumahan Kota Bengkulu Tahun 2016.
2. Seluruh 44 responden melakukan pengisian kuesioner secara mandiri. Pengisian
kuesioner dengan cara ini memungkinkan responden untuk berfikir terlebih
dahulu, yang memungkinkan ketidaksesuaian dengan kondisi aslinya.
3. Dengan disain penelitian cross sectional tidak dapat menggambarkan hubungan

secara pasti dan relevan antar variable, untuk menguatkan penelitian ini ada
baiknya disain penelitian juga dilakukan dengan metode case control atau
Cohort.

Anda mungkin juga menyukai