Anda di halaman 1dari 2

SOAL 1

PT. Jaya berusaha dalam bidang manufaktur meminta mahasiswa Prodi Akuntansi UIN
Syahid Jakarta untuk menyusun laporan keuangan pajak 2013, sehingga diketahui utang PPh
29 yang akan disajikan dalam neraca akhir per 31 Desember 2013 berdasarkan data di bawah
ini:
(dalam Rupiah)
Penjualan
10.000.000.000,HPP
(5.000.000.000,-)
Laba bruto
5.000.000.000,Beban operasional:
1. Gaji pegawai
2. Tunjangan transportasi
3. Tunjangan pengobatan
4. Tunjangan Hari Raya
5. Beban beras dan sembako pegawai
6. Beban perjalanan dinas
7. Beban pakaian seragam pabrik
8. Beban sanksi administrasi pajak
9. Beban pengangkutan
10. Beban pemasaran
11. Sewa gedung kantor
12. Beban reparasi dan pemeliharaan
13. Kerugian dari Cabang Surabaya
14. Penyisihan piutang tak tertagih
15. Beban entertainment
16. Beban listrik dan air
17. Biaya komunikasi
18. Bantuan korban bencana alam nasional
19. Bantuan pernikahan pegawai terbaik
20. PBB dan bea materai
21. Penyusutan aset tetap (sesuai ketentuan pajak)
22. Beban konsultasi hukum
23. Pajak kendaraan bermotor
24. Bantuan GNOTA
25. PPh dibayar perusahaan
26. Bahan bakar kendaraan
Total beban operasional
Laba Usaha
Pendapatan lain-lain:
1. Dividen dari PT. Satu (% kepemilikan 27%)
2. Dividen dari PT. Dua (5 kepemilikan 10%)
3. Bunga deposito (sebelum dipotong PPh)
4. Laba selisih valuta asing
5. Dividen dari PT Tiga (setelah PPh)

750.000.000,95.000.000,40.000.000,50.000.000,25.000.000,30.000.000,50.000.000,5.000.000,30.000.000,25.000.000,100.000.000,50.000.000,10.000.000,7.500.000,20.000.000,25.000.000,10.000.000,5.000.000,2.500.000,5.000.000,150.000.000,10.000.000,5.000.000,5.000.000,4.000.000,5.000.000,1.514.000.000,3.486,000.000,-

15.000.000,2.500.000,10.000.000,2.500.000,5.000.000,-

Beban lain-lain:
1. Kerugian usaha di Malaysia

10.000.000,-

Keterangan tambahan:
1. Dalam beban perjalanan dinas terdapat tiket sebesar Rp 5.000.000,- untuk istri
direktur.
2. Beban entertainment hanya 30% yang terdapat daftar nominatifnya.
3. Dalam beban reparasi terdapat pemeliharaan mobil sedan direktur sebesar Rp
2.500.000,4. Dalam beban komunikasi terdapat beban pulsa sebesar Rp. 1.000.000 untuk direktur.
5. Dalam beban bahan bakar, terdapat beban bahan bakar untuk mobil sedan direktur
sebesar Rp 2.000.000,Diminta:
1. Buatlah rekonsiliasi fiskal tahun 2013!
2. Hitunglah PPh terutang dengan menggunakan data tersebut!
SOAL II
1. Apa yang Anda pahami tentang aktiva pajak tangguhan dan kewajiban pajak
tangguhan, pergunakan bahasa Anda sendiri yang mudah untuk dipahami! Berikan
contoh sederhana!
2. Jelaskan secara singkat apa yang yang Anda pahami tentang pembukuan dengan
menggunakan valuta asing!
3. Jelaskan apa yang dimaksud dengan rekonsiliasi pajak, beda tetap, beda temporer,
koreksi positif dan koreksi negatif!
4. Bagaimana kompensasi kerugian diperlakukan dalam perpajakan!
5. Jelaskan secara singkat bagaimana perlakuan akuntansi pajak atas persediaan!

Anda mungkin juga menyukai