Anda di halaman 1dari 2

Persiapan Membuat VCO

Untuk mendapatkan hasil yang baik, harap diperhatikan hal hal sebagai berikut:

Pertama pemilihan bahan baku. Kelapa yang baik untuk dijadikan bahan baku memiliki
ciri sabut berwarna coklat, belum tumbuh bahan tunas, masih mengandung air kelapa
sehingga bila diguncangkan terdengar suara gemercik air. Sebaiknya buah kelapa yang
digunakan berusia 10-12 bulan. Setelah dipetik, buah kelapa tersebut didiamkan atau
diangin-anginkan paling sedikitnya selama dua minggu.

Kedua, pastikan peralatan yang digunakan terjamin kebersihannya, karena proses


pengolahan VCO harus dilakukan dalam ruangan yang bersih.

Cara pembuatan VCO / Virgin Coconut Oil / Minyak Kelapa Murni

Kelapa dikupas sabut dan tempurungnya kemudian dibersihkan lapisan luar atau kulit
arinya. Gunakan pisau untuk mengerik daging buah tipis-tipis.

Belah butiran kelapa dan cuci dengan air bersih lalu tiriskan.

Parut belahan kelapa menggunakan alat parut.

Parutan kelapa langsung diambil santannya, apabila tertunda selama lebih dari 30 menit
akan beresiko menemui kegagalan.

Tuang air bersih sebanyak 4-6 liter kedalam parutan kelapa, aduk sampai rata sambil
diremas-remas agar santan terkuras keluar.

Peras parutan kelapa hingga santan keluar. Pemerasan dapat juga dilakukan dengan
menggunakan kain.

Masukkan santan ke dalam toples, lalu tutup rapat dan diamkan selama satu sampai dua
jam hingga terbentuk dua lapisan, yaitu lapisan bawah berupa air dan lapisan atas berupa
santan.

Pisahkan santan dari air menggunakan gayung atau selang.

Selanjutnya aduk sampai merata selama 30 menit dengan cara diputar-putar. Putar ke kiri
antara 2-3 menit, lalu putar ke kanan dengan waktu yang sama 2-3 menit juga.

Pada setiap pergantian arah putaran selingi dengan gerakan mengocok. Gerak putaran ini
membutuhkan kecepatan yang stabil.

Selain menggunakan alat pengocok tangan, dapat pula dilakukan denga mixer.

Masukkan santan ke dalam toples tertutup dan diamkan atau fermentasikan selama 8-12
jam.

Setelah 8-12 jam akan terbentuk tiga lapisan, yaitu lapisan bawah berupa air, lapisan
tengah berupa galendo, dan lapisan atas berupa minyak.

Pisahkan minyak dari lapisan air dan galendo.

Kemudian minyak disaring menggunakan alat yang terbuat dari corong dimana
seperempat bagian dari corong sampai ujung bawah corong tersebut sudah disumbat
dengan kapas.

Hubungkan bagian bawah corong ke toples penampung dan tutup dengan kantong plastik
bening sampai proses penyaringan selesai.

Minyak yang telah tersaring merupakan VCO berkualitas tinggi dengan cirri-ciri antara
lain warna minyak bening kristal tidak berbau dan tidak berasa kecuali aroma khas buah
kelapa segar.

Sebelum dipasarkan, VCO biasanya dikemas dalam botol. Karena itu kemas minyak
dalam botol dan segel untuk menjaga kesegarannya.

Minyak kelapa murni dalam botol ini telah siap untuk dipasarkan.

Anda mungkin juga menyukai