Anda di halaman 1dari 5

1

I.

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Pulau Bali adalah pulau yang kaya akan tempat wisata. Disana
terdapat tempat wisata alam, wisata belanja, wisata budaya.
Diantaranya Pantai Sanur, Cening Ayu, dan GWK. Dalam rangka
mengisi kegiatan liburan semester, MTsN Kepanjenkidul Kota Blitar
menyelenggarakan gerakan study wisata ke Bali. Study wisata ini
diikuti oleh semua siswa kelas VIII. Kujungan ini dimaksudkan agar
para murid dapat mengetahui bermacam macam budaya.
B. Tujuan
Adapun tujuan kunjungan ini adalah sebagai berikut:
1. Menambah wawasan tentang budaya yang ada pada Pulau Bali
2. Mengetahui tentang budaya Bali yang beragam.
C. Manfaat
Adapun manfaat dari kunjngan ini adalah:
1. Murid diharapkan dapat mengetahui / memahami berbagai wisata
yang ada di Pulau Bali
2. Murid dapat menghargai perbedaan budaya maupun agama disuatu
daerah

II.

LAPORAN KEGIATAN
A. Agenda Kegiatan
Hari ke 1 ( 30 April 2016 )
- Pukul 10.00 WIB Berngkat dari lokasi
- Pukul 19.00-20.00 WIB + Malam di Sitbondo RM. Utama
Raya(Sholat jamak Takhir Magrib dan Isya)
- Pukul 24.00 WIB Tengah malam diharapkan sudah
menyebrang di Gilimanuk
Hari ke 2 (1 Mei 2016 )
- Pukul 04.00-05.00 WIB Sunrise di Pantai Sanur ( Sholat
subuh di Masjid Sanur )
- Pukul 05.00-08.00 WIB Transit di Kertalangu, mandi +
sarapan pagi
- Pukul 08.30-09.00 WIB Makam Siti Khodijah
- Pukul 09.30-10.00 WIB Hawai

Pukul 10.30-13.00 WIB WISATA AIR DI Tanjung Benoa,


makan siang
Pukul 13.00 WIB Puja Mandala ( Sholat jamak takdim
dhuhur ddan ashar )
Pukul 13.30-14.30 WIB Pantai Pandawa
Pukul 15.00-18.00 WIB GWK, Tari Kecak
Pukul 20.00 WIB Seesai chek in Hotel makan malam
istirahat ( sholat jamak takhir magrib dan isyak )
Hari ke 3 ( 2 Mei 2016 )
Pukul 04.00-05.00 WITA Sholat subuh dihotel
Pukul 06.00-07.00 WITA Makan pagi dihotel
Pukul 09.30-10.30 WITA Istana Tampak Siring
Pukul 11.30-12-00 WITA Cening Ayu
Pukul 13.00-14.00 WITA Karang Kurnia, makan siang
(sholat jamak takdim dhuhur dan ashhar)
Pukul 14.30-15.30 WITA Museum Branjasandi
Pukul 16.00-16.30 WITA Krisna
Pukul 16.30-18.00 WITA Kuta
Pukul18.30-20.00 WITA Makan malam diKrisna live music
Pukul 21.00 WITA- selesai kembali ke hotel istirahat
Hari ke 4 ( 3 Mei 2016 )
Pukul 04.00-05.00 WITA Sholat subuh di hotel
Pukul 06.00-07.30 WITA Sarapan pagi di hotel, Chek out
hotel
Pukul 08.15-09.15 WITA Pantai tanah lot
Pukul 10.15-11.00 WITA Joger
Pukul 12.00-13.00 WITA Makan siang di RM. Saras
Pukul 13.30-14.30 WITA Bedugul ( Sholat jamak takdim
dhuhur dan ashar )
Pukul 15.00-16.00 WITA Makam kwan lie
Pukul 20.00-21.00 WITA Makan malam di RM. Bu Roso
(Shlat jamak takhir magrib dan isyak)
Hari ke 5 ( 4 Mei 2016 )
Pukul 04.30-05.00 Sholat Subuh di masjid
Pukul 07.00 WIB Pagi diharap sudah tiba di Blitar

B. Pelaksanaan Kegiatan

Studi wisata MTsN Kepanjenkidul dilaksanakan selama 5 hari


yaitu pada tanggal 30 April-4 Mei 2016. Kami berangkat pada hari
Sabtu pada tanggal 30 April.
Pada tanggal 1 Mei WIB kami sampai di Sanur, pukul 04.0005.00 kami berada di Pantai Sanur untuk melihat Sunrise.
Kemudian kami Transit di Kertalangu untuk mandi dan sarapan
pagi, kemudian kami berangkat ke makam siti khadijah, disana
kami dapat mengetahui beberapa hal mengenai makam siti
khadijah. Setelah kemakam siti khadijah kami berangkat ke Hawai,
dan kemudian ke Wisata Air Tanjung Benoa, disana terdapat pulau
penyu dimana kami dapat melihat penyu mulaai kecil hingga
dewasa. Pukul 13.00 kami berada di Puja Mandala. Kemudian
kami menju ke Pantai Pandawa. Di Pantai Pandawa kami dapat
mengetahui bagaimana asal usul diberinya nama Pantai Pandawa
tersebut.kemudian kami menuju ke GWK untuk melihat Tari
Kecak. Pukul 20.00 kami selesai Check in di Hotel kami makan
malam di hotel dan kemudian istirahat.
Pada tanggal 2 Mei kami berang kat ke Istana Tampak Siring,
disana kami mengetahui sejarah berdirinya istana terdsebut,
kemudian kami pergi ke Cening Ayu. Cening Ayu merupakan
tempat perbelanjaan oleh-oleh dari Balipada pukul 14.30-15.30
kami berada di museum branjasari, kemudian dilanjutkan ke Krisna
untuk makan siang. Pukul 16.30-18.00 kami ke kuta. Kemudian ke
krisna live musicuntuk makan malam.pukul 21.00 selesai kembali
ke hotel istirahat.
Pada tanggal 3 mei pukul 08.15-09.15 kami berada d Tanah
Lot, disana kami melihat wisata alam sekaligus wisata budaya.
Kemudian kami berangkat ke jogger, disana kami dapat berbelanja.
Kemudian pukul 13.30 kami berada di bedugul, kami berwisata air
dan kami dpat elihat tempat beribadah umat hindu.pukul 15.0016.00 seharusnya kamiberada di makam kwan lie, akan tetapi kami
tidak ke makam kwan lie dikarenakan waktu yang molor pada saat
di bedugul.
Pada tanggal 4 Mei pukul 07.00 diharapkan sudah tiba di blitar.
C. Deskripsi Obyek Wisata
1. Pantai Sanur
Pantai Sanur adalah tempat wisata yang banyak digemari di
Pulau Bali. Pantai Sanur termasuk pantai yang cukup bersih.
Disana banyak dikunjungi banyak orang dan juga wisatawan

asing. Dipantai Sanur juga terdapat berbagai fasilitas yang


cukup lengkap.
2. Makam Siti Khadijah
Makam Siti Khadijah adalah tempat yang disucikan. Disana
kita diperbolehkan berziarah di makam tersebut. Disana
terdapat sebuah pohon yang dipercaya tumbuh dari rambut Siti
Kadijah. Mereka percaya bahwa daun dri pohon tersebut dapat
menyembuhkan berbagai penyakit.
3. Tanjung Benoa
Tanjung Benoa merupakan tempat wisata air. Disana
terdapat berbaga olahraga air. Disana juga terdapat suatu pulau,
pulau tersebut adalah pulau penyu. Disana kita dapat melihat
penyu-penyu mulai dari kecil hingga dewasa, kita juga dapat
melihat para predator dari penyu tersebut.
4. Pantai Pandawa
Pantai Pandawa termasuk pantai baru yang ada di pulau
Bali. Diberinya nama pandawa mencerminkan sikap dan
perilaku penduduk yang ada di sekitar pantai tersebut. Disana
masih belum banyak dikenal oleh banyak orang. Oleh karena
itu di pantai pandawa tidak terlalu ramai.
5. GWK
GWK adalah tempat dimana kita dapat berwisata budaya.
Disana kita dapat melihat tari kecak dan juga melihat berbagai
patung yang ada di GWK tersebut. Kita juga dapat mengetahui
bagaimana kisah dari GWK tersebut.

6. Istana Tapak Siring.


Istana Tapak Siring merupakan salah satu istana yang ada di
Indonesia. Yaitu tepatnya di pulau Bali. Disana kita dapat
menambah wawasan mengenai istana tersebut. Bagaimana
istana tersebut didirikan, alas an mengapa didirikan kita dapat
mengetahui dari pemandu yang memandu saat berkeliling
istana tersebut.
7. Kuta
Kuta adalah tempat yang lumayan panas dan berombak
besar. maka tidak heran banyak wisatawan asing yang suka di
4

pantai Kuta tersebut. Walaupun banyak wisatawan yang


berkunjung dipantai kuta tesebut, keadaan sekitar pantai tetap
bersih dan juga indah.
8. Pantai Tanah Lot
Disana adalah tempat dimana kita dapat menikmati
indahnya pantai dan juga ditambah dengan wisata budaya. Di
pantai Tanah lot mempunyai ombak yang cukup besar, sehingga
terdapat batasan-batasan tertentu jika ingin berkunjung di
pantai tersebut.
9. Bedugul
Suasana di sekitar Bedugul sangat sejuk karena terdapat di
daerah pegunungan. diBedugul kita dapat melihat pura yang
diiringi oleh danau yang indah. Disana juga terdapat wisata
perbelanjaan yang cukup lengkap. Disana juga disediakan
tempat ibadah untuk beberapa umat beragama.
III.

PENUTUP
A. Kesimpulan
Mengunjungi pulau Bali merupakan kegiatan yang sangat
menyenangkan. Selain menyenangkan, kami mendapat wawasan yang
sangat banyak.
B. Saran
Jika ingin berwisata di pulau bali, sebaiknya tidak hanya berwisata
alam saja, tetapi juga berwisata budaya yang mempunyai kesannya
tersendiri.

Anda mungkin juga menyukai