Anda di halaman 1dari 7

KONSELING UNTUK MASA DEWASA

1. Karakteristik
a. Periode Usia ; Masa dewasa dimulai pada umur 18 tahun sampai kira-kira umur 60
tahun, yakni disaat berubahnya dan menurunnya kemampuan fisik dan psikologis
yang Nampak pada seria1 p orang serta berkurangnya kemampuan reproduktif.

b. Perkembangan Fisik ; Dilihat dari aspek perkembangan fisik, pada awal masa
dewasa kemampuan fisik mencapai puncaknya, dan sekaligus mengalami penurunan
selama periode ini.
a). Kesehatan Badan; Pada usia ini ditandai dengan memuncaknya kemampuan dan
kesehatan fisik. Mulai dari usia 18 tahun individu memiliki kekuatan yang tersebar.
Tetapi juga pada usia ini penurunan keadaan fisik juga menurun. Sejak usia 25 tahun,
sudah mulai terlihat perubahan-perubahan fisik

c. Perkembangan Motorik
Orang-orang muda mencapai puncak kekuatannya antara usia duapuluh dan
tigapuluh. Kecepatan respon maksimal terdapat antara usia 20 dan 25 tahun dan
sesudah itu kemampuan ini sedikit demi sedikit menurun. Dalam belajar menguasai
ketrampilan-ketrampilan motor yang baru, orang-orang muda usia 20 lebih mampu
daripada mereka yang mendekati usia setengah umur. Selain itu orang-orang muda
dapat mengandalkan kemampuan motorik ini dalam situasi-situasi tertentu, hal mana
tidak dapat mereka lakukan semasa remaja karena pertumbuhan yang cepat serta
tidak seimbang saat itu menyebabkan mereka kurang luwes dan kaku.

d. Perkembangan Kognitif
Pertanyaan yang paling banyak menimbulkan kontroversi dalam studi tentang
perkembangan rentang hidup manusia adalah apakah kemampuan kognitif orang
dewasa paralel dengan penurunan kemampuan fisik. Pada umumnya, orang percaya
bahwa proses kognitif -- belajar, memori, dan inteligensi -- mengalami kemerosotan
bersamaan dengan terus berkembangnya usia. Bahkan, ada yang menyimpulkan
bahwa usia terkait dengan penurunan proses kognitif ini juga tercermin dalam
masyarakat ilmiah. Akan tetapi, belakangan ini sejumlah hasil penelitian
menunjukkan bahwa kepercayaan tentang terjadinya kemerosotan proses kognitif
bersamaan dengan penurunan kemampuan fisik, sebenarnya hanyalah salah satu
stereotip budaya yang meresap dalam diri kita.

1. Perkembangan pemikiran postformal.

Sejumlah ahli perkembangan percaya bahwa pada masa dewasa, individu-


individu menata pemikiran operasional mereka. Mereka mungkin
merencanakan dan membuat hipotesis tentang masalah-masalah seperti remaja,
tetapi mereka menjadi sistematis ketika mendekati masalah sebagai orang
dewasa. D.P. Keating, penulis buku "Adolescent Thinking", mengatakan bahwa
ketika orang dewasa lebih mampu menyusun hipotesis daripada remaja dan
menurunkan suatu pemecahan masalah dari suatu permasalahan, banyak orang
dewasa yang tidak menggunakan pemikiran operasional formal sama sekali.
Sementara itu, Gisela Labouvie-Vief (dalam buku "Understanding Human
Behavior", karya McConnell dan Philipchalk), menyatakan bahwa pemikiran
dewasa muda menunjukkan suatu perubahan yang signifikan. Pemikiran orang
dewasa muda menjadi lebih konkret dan pragmatis.

Secara umum, orang dewasa lebih maju dalam penggunaan intelektualitas.


Pada masa dewasa awal misalnya, orang biasanya berubah dari mencari
pengetahuan menjadi menerapkan pengetahuan, yakni menerapkan apa yang
diketahuinya untuk mencapai jenjang karier dan membentuk keluarga. Akan
tetapi, tidak semua perubahan kognitif pada masa dewasa mengarah pada
peningkatan potensi. Bahkan, kadang-kadang beberapa kemampuan kognitif
mengalami kemerosotan seiring dengan pertambahan usia. Meskipun demikian,
sejumlah ahli percaya bahwa kemunduran keterampilan kognitif yang terjadi,
terutama pada masa dewasa akhir, dapat ditingkatkan kembali melalui
serangkaian pelatihan.

2. Perkembangan memori.
Salah satu karakteristik yang paling sering dihubungkan dengan orang
dewasa dan usia tua adalah penurunan dalam daya ingat. Namun, sejumlah
bukti menunjukkan bahwa perubahan memori bukanlah sesuatu yang pasti
terjadi sebagai bagian dari proses penuaan, melainkan lebih merupakan
stereotip budaya.

3. Perkembangan inteligensi.

Suatu mitos yang bertahan hingga sekarang adalah bahwa menjadi tua
berarti mengalami kemunduran intelektual. Mitos ini diperkuat oleh sejumlah
peneliti awal yang berpendapat bahwa seiring dengan proses penuaan selama
masa dewasa, terjadi kemunduran dalam inteligensi umum. Hampir semua
studi menunjukkan bahwa setelah mencapai puncaknya pada usia 18 dan 25
tahun, kebanyakan kemampuan manusia terus-menerus mengalami
kemunduran. Witherington dalam bukunya, "Educational Psychology",
menyebutkan 3 faktor penyebab terjadinya kemunduran kemampuan belajar
dewasa.

a. Ketiadaan kapasitas dasar.


Orang dewasa tidak akan memiliki kemampuan belajar bila pada usia
mudanya juga tidak memiliki kemampuan belajar yang memadai.
b. Terlampau lamanya tidak melakukan aktivitas-aktivitas yang bersifat
intelektual.
Orang-orang yang sudah berhenti membaca bacaan-bacaan yang
"berat" dan berhenti melakukan pekerjaan intelektual, akan terlihat
bodoh dan tidak mampu melakukan pekerjaan-pekerjaan semacam itu.
c. Faktor budaya.
Faktor yang dimaksud terutama dengan cara-cara seseorang
memberikan sambutan, seperti kebiasaan, cita-cita, sikap, dan
prasangka-prasangka yang telah mengakar, sehingga setiap usaha
untuk mempelajari cara sambutan yang baru akan mendapat tantangan
yang kuat.
e. Perkembangan Psikososial
Selama masa dewasa, dunia sosial dan personal dari individu menjadi lebih luas dan
kompleks dibandingkan dengan masa-masa sebelumnya. Pada masa dewasa, individu
memasuki peran kehidupan yang lebih luas. Pola dan tingkah laku sosial orang
dewasa berbeda dalam beberapa hal dari orang yang lebih muda. Perbedaan-
perbedaan tersebut tidak disebabkan oleh peristiwa-peristiwa kehidupan yang
dihubungkan dengan keluarga dan pekerjaan. Selama periode ini, orang melibatkan
diri secara khusus dalam karier, pernikahan, dan hidup berkeluarga.
f. Perkembangan mental.
Keseahtan mental tidak hanya dilihat dari ketidakhadiran gangguan-gangguan mental,
berbagai kesulitan dan frustasi, tetapi juga merefleksikan kemampuan seseorang
untuk menghadapi masalah-masalah kehidupan dengan cara efektif dan memuaskan.
g. Perkembangan Psikoseksual
Pola kehidupan wanita dewasa sangat berb eda dengan pola kehidupan pria dewasa.
Oleh sebab itu perbedaan minat berdasarkan seks menjadi semakin besar
dibandingkan masa remaja.
h. Perkembangan Agama
Orang dewasa lebih memperhatikan hal-hal keagamaan jika tetangga-tetangga dan
teman-temannya aktif dalam organisasi-organisasi keagamaan daripada teman-
temannya yang kurang peduli.

2. Tugas-Tugas Perkembangan
a. Mendapatkan suatu pekerjaan
b. Memilih seorang teman hidup
c. Belajar hidup dengan suami atau istri membentuk suatu keluarga
d. Membesarkan anak-anak
e. Mengelola sebuah rumah tangga
f. Menerima tanggung hawab sebagai warga
g. Bergabung dalam suatu kelompok sosial yang cocok

3. Masalah-masalah yang dihadapi


a. Masalah yang Umumnya di alami
Kurangnya persiapan untuk menghadapi masalah-masalah yang diatasi oleh
orang dewasa
Kesulitan dalam menerima dua peran sekaligus di dalam kehidupannya
Tidak memperoleh bantuan dalam menyelesaikan masalah yang sedang
dihadapinya

b. Masalah yang Khusus dialami


Merasa asing dengan dunia baarunya
Mempunyai tanggungjawab yang besar
Belum bisa menyelesaikan masalah orang dewasa
4. Fungsi Pelayanan
a. Fungsi umum
Fungsi Preventif ; agar konselor dapat mengantisipasi berbagai masalah yang
mungkin terjadi dan berupaya untuk mencegahnya,agar tidak dialami oleh
konseli. Melalui fungsi ini, konselor memberikan bimbingan kepada konseli
tentang cara menghindarkan diri dari perbuatan atau kegiatan kepada yang
membahayakan dirinya.
Fungsi Pemeliharaan ; membantu konseli supaya dapat menjaga diri dan
mempertahankan situasi kondusif yang telah tercipta dalam dirinya
Fungsi Pemahaman ; memberikan pemahaman terhadap konseli khususnya
pada masa remaja awal agar memiliki pemahaman terhadap dirinya
(potensinya) dan lingkungannya (pendidikan,pekerjaan,dan norma agama).
Fungsi Penuntasan ; upaya pemberian bantuan kepada konseli yang telah
mengalami masalah baik aspek pribadi, sosial, belajar maupun karir

b. Fungsi Khusus
Fungsi Pemahaman
Fungsi Preventif

5. Tujuan Pelayanan
a. Tujuan Umum
Mengatasi hambatan, kesulitan dan mengevauasi masalah selama hidupnya.
Penyesuaian dengan lingkungan atau keluarga baru
Mengembangkan seluruh potensi dan kekuatan yang dimilikinya seoptimal
mungkin
b. Tujuan Khusus
Memberikan pamahaman terhadap kehidupan barunya
Dapat memahami dan menjalankan semua tugas barunya
Dapat menyesuaikan diri dengan semua keadaan barunya

6. Tahap-tahap Konseling
1. konselor harus mengidentifikasi diri konseli
2. mengidentifikasi bidang dan tempat konseli (kondisi)
3. menganalisis antara keinginan dengan potensi konseli
4. menetapkan langkah yang harus diambil konselor
5. menempatkan konseli pada tempat yang sesuai
6. momonitor perkembangan konseli
7. konselor melakukan evaluasi

7. Tekhik-Teknik Konseling
a. Perilaku Attending;Perilaku attending disebut juga perilaku menghampiri klien yang
mencakup komponen kontak mata, bahasa tubuh, dan bahasa lisan.
b. Empati ; Empati primer, yaitu bentuk empati yang hanya berusaha memahami
perasaan, pikiran dan keinginan klien, dengan tujuan agar klien dapat terlibat dan
terbuka.Contoh ungkapan empati primer : Saya dapat merasakan bagaimana
perasaan Anda. Empati tingkat tinggi, yaitu empati apabila kepahaman konselor
terhadap perasaan, pikiran keinginan serta pengalaman klien lebih mendalam dan
menyentuh klien karena konselor ikut dengan perasaan tersebut. Keikutan konselor
tersebut membuat klien tersentuh dan terbuka untuk mengemukakan isi hati yang
terdalam, berupa perasaan, pikiran, pengalaman termasuk penderitaannya. Contoh
ungkapan empati tingkat tinggi : Saya dapat merasakan apa yang Anda rasakan,
c. Refleksi ; Refleksi adalah teknik untuk memantulkan kembali kepada klien tentang
perasaan, pikiran, dan pengalaman sebagai hasil pengamatan terhadap perilaku verbal
dan non verbalnya.
d. Eksplorasi ; Eksplorasi adalah teknik untuk menggali perasaan, pikiran, dan
pengalaman klien. Hal ini penting dilakukan karena banyak klien menyimpan rahasia
batin, menutup diri, atau tidak mampu mengemukakan pendapatnya
e. Menangkap Pesan ; Menangkap Pesan (Paraphrasing) adalah teknik untuk
menyatakan kembali esensi atau initi ungkapan klien dengan teliti mendengarkan
pesan utama klien, mengungkapkan kalimat yang mudah dan sederhana, biasanya
ditandai dengan kalimat awal : adakah atau nampaknya, dan mengamati respons klien
terhadap konselor.
f. Pertanyaan terbuka ; Pertanyaan terbuka yaitu teknik untuk memancing siswa agar
mau berbicara mengungkapkan perasaan, pengalaman dan pemikirannya dapat
digunakan teknik pertanyaan terbuka (opened question)
g. Pertanyaan tertutup; Dalam konseling tidak selamanya harus menggunakan
pertanyaan terbuka, dalam hal-hal tertentu dapat pula digunakan pertanyaan tertutup,
yang harus dijawab dengan kata Ya atau Tidak atau dengan kata-kata singkat
h. Dorongan Minimal; Dorongan minimal adalah teknik untuk memberikan suatu
dorongan langsung yang singkat terhadap apa yang telah dikemukakan klien.
Misalnya dengan menggunakan ungkapan : oh, ya., lalu, terus.dan
i. Interpretasi ; Yaitu teknik untuk mengulas pemikiran, perasaan dan pengalaman klien
dengan merujuk pada teori-teori, bukan pandangan subyektif konselor, dengan tujuan
untuk memberikan rujukan pandangan agar klien mengerti dan berubah melalui
pemahaman dari hasil rujukan baru tersebut.
j. Mengarahkan ; Yaitu teknik untuk mengajak dan mengarahkan klien melakukan
sesuatu. Misalnya menyuruh klien untuk bermain peran dengan konselor atau
menghayalkan sesuatu.
k. Menyimpulkan Sementara ; Yaitu teknik untuk menyimpulkan sementara
pembicaraan sehingga arah pembicaraan semakin jelas.

8. Daftar Pustaka
Hurlock,E.B. 1993. Psikologi Perkembangan: Suatu pendekatan sepanjang rentang
kehidupan (edisi kelima). Jakarta: Erlangga
Marat, Samsunuwiyanti. 2007. Psikologi Perkembangan. Bandung: PT Remaja
Rosdakarya.

Anda mungkin juga menyukai