Anda di halaman 1dari 1

Demokrasi yang belum matur dipastikan akan banyak menimbulkan masalah pelik.

Ketidakberdayaan aparatur negara memuaskan syahwat para praktisi demokrasi


mengakibatkan runtuhnya kepercayaan masyarakat. Kondisi semacam ini diperparah dengan
profokasi pemilik kepentingan untuk memecahbelah masyarakat yang terlanjur pesimis
terhadap pemerintah. Negara asing pun tidak tinggal diam dengan goyahnya kekuatan utama
poros maritime dunia ini. Mereka membuat sekenario yang terlampau sempurna untuk
membuat kondisi demokrasi semakin terjerembab. Kepiawaian mereka untuk
menghembuskan isu di dalam negeri membuat negeri ini masuk sulit keluar dari bualan isu
mispluralsime. Diganggunya negeri ini dari berbagai sisi bukanlah tanpa alasan. Anugerah
sumberdaya ayam yang melimpah, terpusatnya titik-tiitk penting geografi dan padunya
keberagaman sangat mungkin mengkudeta kedigdayaan negara adikuasa. Jikalau SDM negeri
ini tertata dengan baik dengan memanfaatkan semua potensi alam yang maha sempurna
pastilah negeri ini menjadi mega superpower country.
Ratapan dan harapan hanya menjadi angan jikalau tidak ada pemikiran hebat dan
kerja nyata. Pemahaman yang baik kepada masyarakat dan hasil kerja nyata dapat menjadi
katalis untuk meningkatakan kepercayaan dan optimisem masyarakat kepada pemerintah.
Bukanlah salah masyarakat untuk mengangaungkan mosi tidak percaya kepada pemerintah
karena telah banyak penghianakan yang dilakukan. Berita tentang bobroknya moral pejabat
ketidakbecusan pemerintah menyelesaikan masalah narkoba, penistaan kedaulatan,
pelindungan tenaga kerja dll membuat masyarakat kecewa terhaap pemerintah pemerintah
yang berkuasa saat ini memagang beban besar untuk mengembalikan optimisme dan
kepercayaan masyarakat.
Pemerintah harus membuat langkah kerja strategis dan cepat untuk meningkatkan
harga diri bangsa. Memberikan keadilan kepada masyarakat dan memelihara harga kebutuhan
pokok agar tetap stabil dirasa cukup berperan menetralkan dinamika ekonomi dan
sosiokultural. Disamping itu pemerintah harus mampu mengandalikan stabilitas politik dan
keamaan di seluruh penjuru negeri. Politik yang memanas akan menghambat pemerintah
menjalankan tugas karena dengan karakter masyarakat Indonesia yang sensitif terhadap isu-
isu politik. Peningkatan kinerja dan menjaga stabilitas nasional disegala bidang merupakan
tugas wajib yang harus dilakukan pemerintah untuk memelihara kemakmuran di Indonesia
raya dewasa ini.

Anda mungkin juga menyukai