Anda di halaman 1dari 6

BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA FAKULTAS (BEMFA)

FAKULTAS ILMU KESEHATAN


UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG
Jln. Bend. Sutami No. 188 A Malang telp.(0341) 551149

TATA TERTIB PESMABA 2015


FAKULTAS ILMU KESEHATAN

BAB I
TATA TERTIB

I. TATA TERTIB PESERTA


a. Setiap PESERTA wajib datang 15 menit sebelum acara PESMABA dimulai.
b. Setiap PESERTA putra rambut tidak gondrong dan dipotong rapi dengan ukuran 3-2-1 tidak boleh
diwarnai, kumis jenggot, jambang dipotong rapi.
c. Setiap PESERTA putri memakai kerudung putih segi empat tidak transparan dan tidak bermotif
( WAJIB MENGGUNAKAN KERPUS PUTIH ), serta memakai rok wiru putih polos, tidak ketat dan
tidak transparan. Bagi Peserta putri non muslim tidak diwajibkan memakai kerudung.
d. Semua PESERTA WAJIB menggunakan jas almamater dan atribut PESMABA selama kegiatan
berlangsung.
e. Semua PESERTA baik putra maupun putri tidak memakai softlens serta memakai make up dan
perhiasan yang berlebihan KECUALI jam tangan.
f. Semua PESERTA berkuku pendek, bersih, rapi dan tidak dicat.
g. Semua PESERTA WAJIB menjaga ketenangan demi kelancaran acara.
h. Semua PESERTA DILARANG meninggalkan acara sebelum acara selesai, kecuali ada alasan khusus
dan ijin dari KETUA PANITIA.
i. TIDAK DIPERKENANKAN melakukan pelecehan seksual terhadap sesama PESERTA ataupun
kepada PANITIA PESMABA.
j. Semua PESERTA DILARANG membawa dan merokok di area PESMABA dan kampus selama
kegiatan berlangsung, maupun diluar kampus dengan menggunakan atribut PESMABA.
k. Semua PESERTA DILARANG membawa kendaraan sendiri/pribadi didalam lingkungan PESMABA
saat acara PESMABA berlangsung.
l. PESERTA putri maupun pria menggunakan fantovel hitam tanpa tali, kaos kaki putih dan DILARANG
menggunakan jeans. Fantovel putri hak maksimal 3 cm dan bagian depan sepatu tidak lancip.
m. PESERTA DILARANG berkata kotor meskipun hanya bergurau.
n. Semua PESERTA WAJIB mengucapkan salam pada sesama PESERTA atau PANITIA PESMABA.
BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA FAKULTAS (BEMFA)
FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG
Jln. Bend. Sutami No. 188 A Malang telp.(0341) 551149

II. TATA TERTIB PANITIA PESMABA


a. Panitia PESMABA wajib hadir 30 menit sebelum acara PESMABA dimulai.
b. Panitia DILARANG membuat keonaran atau hal lain yang dapat menggangu kelancaran acara
PESMABA.
c. Panitia putra rambut dipotong pendek dan rapi, tidak boleh diwarna, kumis, jenggot, jambang dipotong
rapi.
d. Panitia WAJIB memakai sepatu pantovel warna hitam tanpa tali dan memakai kaos kaki hitam dan
dilarang menggunakan jeans.
e. Panitia DILARANG KERAS memperlakukan PESERTA tidak sesuai prosedur.
f. Panitia DILARANG meninggalkan acara sebelum waktunya kecuali atas ijin KETUA PELAKSANA
g. TIDAK DIPERKENANKAN melakukan pelecehan seksual kepada PESERTA atau terhadap sesama
PANITIA.
h. Panitia DILARANG membawa dan merokok di area PESMABA dan kampus selama kegiatan
PESMABA berlangsung, maupun diluar kampus dengan menggunakan atribut PESMABA.
i. Panitia DILARANG berkomunikasi menggunakan alat elektronik selama kegiatan PESMABA
berlangsung (disilent) kecuali untuk kepentingan acara PESMABA.
j. Untuk panitia putri WAJIB memakai kerudung hitam segiempat tidak transparan dan tidak bermotif
( WAJIB MENGGUNAKAN KERPUS HITAM ), tanpa aksesoris lainnya. Serta, memakai rok hitam
polos, tidak ketat dan tidak transparan.
k. DILARANG menjalin hubungan dengan PESERTA (diluar kepentingan acara) saat acara PESMABA
berlangsung.
l. Panitia WAJIB memakai id card.
BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA FAKULTAS (BEMFA)
FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG
Jln. Bend. Sutami No. 188 A Malang telp.(0341) 551149

III. TATA TERTIB PETUGAS DISIPLIN MAHASISWA (DISMA)


a. Wajib hadir 45 menit sebelum acara PESMABA dimulai.
b. Dilarang berkomunikasi dengan panitia pada waktu acara PESMABA, kecuali dengan sie acara untuk
konfirmasi acara dan sie ilmiah untuk penugasan.
c. Rambut dipotong pendek dan rapi, tidak boleh diwarnai, kumis, jenggot, jambang dipotong rapi
d. WAJIB memakai sepatu pantovel warna hitam tanpa tali dan memakai kaos kaki hitam dan dilarang
menggunakan jeans.
e. DILARANG KERAS memperlakukan PESERTA tidak sesuai prosedur.
f. DILARANG melakukan tindakan sewenang-wenang pada PESERTA dan PANITIA PESMABA.
g. DILARANG melakukan pelecehan seksual pada PESERTA dan PANITIA PESMABA.
h. DILARANG meninggalkan acara sebelum waktunya kecuali atas ijin KETUA PELAKSANA.
i. DILARANG merokok di area pesmaba dan kampus selama kegiatan PESMABA berlangsung
maupun, diluar kampus dengan menggunakan atribut PESMABA.
j. Untuk disma putri WAJIB memakai kerudung hitam segiempat tidak transparan dan tidak bermotif.
( WAJIB MENGGUNAKAN KERPUS HITAM ) tanpa aksesoris lainnya. Serta, memakai rok hitam
polos, tidak ketat dan tidak transparan.
k. WAJIB berkuku pendek dan tidak boleh dicat.
l. DILARANG berkomunikasi menggunakan HP disaat acara berlangsung (disilent), kecuali untuk
kepentingan acara PESMABA.
m. DILARANG menjalin hubungan dengan PESERTA (diluar kepentingan acara) saat acara PESMABA
berlangsung.

BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA FAKULTAS (BEMFA)


FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG
Jln. Bend. Sutami No. 188 A Malang telp.(0341) 551149
IV. TATA TERTIB PENDAMPING
a. Berlaku tidak adil (R).
b. Memprofokasi peserta (R).
c. Meninggalkan kelompok saat acara tanpa alasan yang jelas (R).
d. Pendamping wajib hadir 30 menit sebelum acara PESMABA dimulai (R).
e. Pendamping dilarang berkomunikasi dengan panitia pada waktu acara PESMABA, kecuali dengan sie
acara untuk konfirmasi acara, dan petugas DISMA untuk konfirmasi permasalahan PESERTA (R).
f. Pendamping WAJIB memakai sepatu pantovel warna hitam tanpa tali dan memakai kaos kaki hitam
dan dilarang menggunakan jeans (S).
g. Pendamping wajib menfasilitasi anggota kelompoknya berkaitan dengan bimbingan, nasehat dan
informasi (S).
h. Pendamping DILARANG memberitahukan informasi kepanitiaan kepada PESERTA (S).
i. Pendamping DILARANG melindungi PESERTA yang melakukan pelanggaran (B).
j. Pendamping DILARANG meninggalkan acara sebelum waktunya kecuali atas ijin KETUA
PELAKSANA (S).
k. Pendamping TIDAK DIPERKENANKAN melakukan pelecehan seksual kepada MABA (B).
l. Pendamping DILARANG berkata-kata kotor (S).
m. Untuk pendamping putri WAJIB memakai kerudung segiempat tidak transparan dan tidak bermotif,
tanpa aksesoris lainnya, serta rok hitam polos, tidak ketat dan tidak transparan (B).
n. DILARANG menjalin hubungan dengan PESERTA (diluar kepentingan acara) saat acara PESMABA
berlangsung (B).
o. Pendamping DILARANG membawa dan merokok di area pesmaba dan kampus selama kegiatan
berlangsung (B).

BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA FAKULTAS (BEMFA)


FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG
Jln. Bend. Sutami No. 188 A Malang telp.(0341) 551149
BAB II
SANKSI-SANKSI

I. SANKSI-SANKSI UNTUK PESERTA (ditiadakan, diganti poin)


1. Sanksi PESERTA datang terlambat (waktu seluruhnya disesuaikan dengan jam kampus) maka
langsung diperlakukan hukuman resume dengan ketentuan terlambat 5 menit meresume sebannyak 2
lembar folio, terlambat 10 menit meresume sebanyak 3 lembar folio, terlambat 15 menit membuat
makalah sebanyak 5 lembar (judul ditentukan petugas DISMA ), semuanya ditulis tangan dan
dikumpulkan keesokan harinya.
2. Untuk pelanggaran poin I.b Petugas DISMA dapat melakukan tindakan kepada
PESERTA, yakni dengan mempersilahkan pulang untuk merapikan rambut, jambang dan kumis.
mencukur rapi. Bagi PESERTA yang mewarnai rambutnya dilarang mengikuti PESMABA hingga
warna rambut sudah dibenahi kembali.
3. Untuk pelanggaran poin I.c PESERTA dikeluarkan dari acara sementara untuk mengganti jilbab dan
PESERTA wajib membuat resume, ditulis tangan (materi ditentukan oleh petugas DISMA ) minimal
2 lembar folio, dikumpulkan keesokan harinnya. Bila tidak mengumpulkan maka PESERTA dilarang
mengikuti acara PESMABA untuk keesokan harinnya.
4. Untuk pelanggaran I.d dikarenakan tidak membawa, maka PESERTA dipersilahkan untuk
mengambil dan membuat tugas yang ditentukan oleh petugas DISMA, dan jika lupa tidak memakai
sewaktu di dalam ruangan maka, untuk pelanggaran satu kali diperingatakan, untuk pelanggaran dua
kali sanksi tugas yang akan diberikan oleh pertugas DISMA, jika masih melanggar maka PESERTA
tidak boleh mengikuti kegiatan PESMABA dan harus mengulang tahun depan.
5. Untuk pelanggaran poin I.e MABA dikeluarkan dari acara sementara untuk membenahi
make upnya dan harus menyelesaikan resume, ditulis tangan minimal 2 lembar folio (meteri
ditentukan petugas DISMA), dikumpulkan keesokan harinnya. Bila tidak mengumpulkan maka
PESERTA dilarang mengikuti acara PESMABA unuk keesokan harinnya. Perhiasan sementara disita
oleh petugas DISMA.
6. Untuk pelanggaran I.f PESERTA dikeluarkan dari acara sementara untuk merapikan
kukunya dan harus menyelesaikan resume, ditulis tangan minimal 2 lembar folio (materi ditentukan
DISMA), dikumpulkan keesokan harinya. Bila tidak mengumpulkan maka PESERTA dilarang
mengikuti acara PESMABA untuk keesokan harinnya.
7. Untuk pelanggaran poin I.g PESERTA diperingati 3x, bila lebih dari itu maka PESERTA
langsung dikeluarkan dari ruangan. Bila kejadian diulang-ulang secara sengaja maka PESERTA
dikeluarkan dari acara PESMABA dan dianggap tidak mengikuti PESMABA sehingga harus
mengulangi tahun depan.

8. Untuk pelanggaran poin I.h diambil tindakan sama dengan pada pelanggaran poin I.g.
9. Untuk pelanggaran poin I.i maka PESERTA diberi peringatan 1x bila terus menerus
maka MABA dikeluarkan dari acara PESMABA, dan mengulang tahun depan.
10. Untuk pelanggaran poin I.j maka PESERTA dikeluarkan dari acara PESMABA, dan
mengulang tahun depan.
11. Untuk pelanggaran poin I.k diambil tindakan sama dengan pada pelanggaran poin I.g.
12. Untuk pelanggaran poin I.l diambil tindakan sama dengan pada pelanggaran poin I.g.
13. Untuk pelanggaran poin I.m diambil tindakan sama dengan pada pelanggaran poin I.g.

II. SANKSI-SANKSI UNTUK PANITIA PESMABA


1. Segala bentuk pelanggaran yang dilakukan oleh PANITIA PESMABA, maka akan diberi
teguran dan ditindak sama dengan PESERTA, sesuai dengan jenis pelanggarannya.
2. Jika teguran dan tindakan tidak diperhatikan dan bentuk pelanggaran yang disengaja serta
berulang maka akan dikeluarkan dari kepanitian.

III. SANKSI-SANKSI UNTUK PETUGAS DISIPLIN MAHASISWA(DISMA)


1. Apabila petugas DISMA melakukan pelanggaran, maka petugas DISMA akan
memperoleh peringatan dari SC dan dilanjutkan ke ketupel.
2. Apabila petugas DISMA melakukan pelanggaran secara disengaja dan berturut-turut maka
wewenang sebagai petugas DISMA dicabut.
3. Sanksi untuk pendamping
Ringan
i. Peringatan dari Disma
Sedang
i. Peringatan dari Disma, ketupel dan SC.

Berat
i. Resiko di keluarkan dari kepanitiaan
jika pelanggaran terus menerus dilakukan dan disengaja.

Anda mungkin juga menyukai