Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN CIANJUR

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS RAWAT INAP SINDANGBARANG
Jl. Raya Sindangbarang - Cidaun Km. 01 Kecamatan Sindangbarang Kab. Cianjur

KEPUTUSAN

KEPALA PUSKESMAS RAWAT INAP SINDANGBARANG

TAHUN 2017

NOMOR : 870/ / SK /PKM Sdb/I/2017

TENTANG

TATA NILAI DALAM PENGELOLAAN DAN PELAKSANAAN KEGIATAN

KEPALA PUSKESMAS RAWAT INAP SINDANGBARANG

Menimban : a. bahwa pelayanan kesehatan di Puskesmas Rawat Inap

g Sindangbarang harus dilaksanakan dengan pelayanan

prima, profesional sesuai tata nilai dalam pengelolaan

dan pelaksanaan kegiatan Upaya Kesehatan

Masyarakat ;

b. bahwa dalam pelayanan kesehatan di Puskesmas

Rawat Inap Sindangbarang harus dapat

memperdayagunakan dan meningkatkan peran serta

seluruh karyawan melalui pendidikan kesehatan

dalam pengelolaan dan pelaksanaan kegiatan Upaya

Kesehatan Masyarakat.

c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana huruf

a sampai b perlu dibuat ketetapan kepala puskesmas

tentang tata nilai dalam pengelolaan dan pelaksanaan

kegiatan.

Mengingat : 1. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor : 850 /

Menkes / SK / V/ 2000 tentang Kebijakan

Pengembangan Tenaga Kesehatan Tahun 2000 2010;

2. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor : 574 /


Menkes / SK/ IV/ 2001 tentang Kebijakan

Pembangunan Kesehatan Menuju Indonesia Sehat

2010;

3. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor : 1227 / Menkes

/ SK/ XI/ 2001 tentang Susunan organisasi dan Tata

Kerja Departemen Kesehatan.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS RAWAT INAP

SINDANGBARANG TENTANG TATA NILAI DALAM

PENGELOLAAN DAN PELAKSANAAN KEGIATAN.


Kesatu : Kebijakan tentang Tata Nilai Dalam Pengelolaan dan

Pelaksanaan Kegiatan sebagaimana dimaksud untuk

perbaikan kinerja dalam melaksanakan kegiatan UKM

Puskesmas secara berkesinambungan.


Kedua : Kebijakan tentang Tata Nilai Peningkatan Mutu dan Kinerja

sebagaimana dimaksud Diktum Pertama sebagai berikut :


TATA NILAI PUSKESMAS RAWAT INAP SINDANGBARANG
A. VISI

SAMUDERA ( Sehat, Aman, Mandiri, Unggul, Dipercaya,

Elok, Ramah dan Amanah )

B. MISI

1. Menggerakan pembangunan Sindangbarang

berwawasan sehat.

2. Mendorong kemandirian individu, Keluarga dan

masyarakat untuk hidup sehat dan produktif.

3. Mengembangkan keterjangkauan upaya pelayanan

yang bermutu dan merata kepada seluruh masyarakat.

4. Menciptakan peluang bagi setiap orang untuk

mengembangkan kemampuan hidup sehat.

C. STRATEGI

Untuk mewujudkan visi dan misi tersebut dilakukan

dengan mengembangkan strategi sebagai berikut :

1) Meningkatkan Status Kesehatan Masyarakat


2) Meningkatkan Status Gizi

3) Menggerakkan dan Memberdayakan Masyarakat

Untuk Hidup Sehat

4) Meningkatkan Kualitas Kesehatan Lingkungan

5) Menurunkan Angka Kesakitan

NILAI NILAI PELAYANAN

1. Tanggung jawab : Setiap pekerjaan yang dibebankan

harus dilakukan dengan penuh tanggung jawab untuk

mencapai sesuai tugas pokok dan fungsi masing

masing.

2. Kejujuran : Melakukan pekerjaan sesuai dengan

aturan yang berlaku,apa adanya dan tidak melebih

lebihkan.

3. Kerjasama : Melakukan pekerjaan dan tugas dengan

koordinasi program lain, tidak dilakukan sendiri

sendiri.

4. Kebersamaan : Semua pekerjaan dikerjakan bersama,

sehingga pekerjaan akan cepat selesai.

5. Keterbukaan : Setiap permasalahan dipecahkan

bersama secara terbuka di forum, sehingga adanya

suatu transparansi kegiatan.

Ketiga : Surat Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan,

dan apabila ternyata terdapat kekeliruan dalam surat

keputusan ini akan diadakan perbaikan seperlunya.

Ditetapkan di : Cianjur

Pada tanggal : 02 Januari 2017

Kepala Puskesmas Rawat Inap Sindangbarang


WIRNO SUSANTO

Anda mungkin juga menyukai