Anda di halaman 1dari 1

ABSTRAK

Pengaruh Akuntansi Pertanggungjawaban Terhadap Kinerja


Manajer Pusat Biaya

Studi Kasus pada PT (Persero) Pelabuhan Indonesia III


Cabang Tanjung Intan

Akuntansi pertanggungjawaban dapat dilaksanakan oleh perusahaan bila


perusahaan tersebut memiliki suatu sistem pengendalian manajemen.Tujuan
penerapan akuntansi pertanggungjawaban adalah dihasilkannya informasi
akuntansi pertanggungjawaban yang terdiri dari anggaran dan realisasinya serta
keterangan tentang penyebab terjadinya penyimpangan. Informasi ini dijadikan
tolok ukur untuk mengevaluasi kinerja para manajer pusat pertanggungjawaban.
Selain untuk mengevaluasi penerapan akuntansi pertanggungjawaban dapat
digunakan untuk memotivasi kerja para manajer. Salah satu kinerja pusat
pertanggungjawaban yang sangat penting untuk diukur adalah pusat biaya.
Penulis melakukan penelitian pada PT(Persero) Pelabuhan Indonesia III
Cabang Tanjung Intan,Cilacap.Adapun tujuan dari penelitian yang dilakukan adalah
untuk mengetahui secara langsung penerapan akuntansi pertanggungjawaban pada PT
(Persero) Pelabuhan Indonesia III Cabang Tanjung Intan,Cilacap.Penelitian ini
dilakukan dengan metode deskriptif analisis. Metode deskriptif yang digunakan
dalam penelitian ini adalah metode penelitian studi kasus.
Hasil penelitian di Perusahaan tersebut telah menerapkan akuntansi
pertanggungjawaban secara memadai hal ini didukung oleh dipenuhinya indikator
sebagai berikut:
Dalam perusahaan telah diterapkan syarat syarat penerapan akuntansi
pertanggungjawaban, yang terdiri dari :
Memiliki struktur organisasi dan uraian tugas yang memadai
Melakukan perencanaan biaya yang berupa anggaran untuk setiap
pusat pertanggungjawaban.
Melakukan pemberian kode rekening atas setiap transaksi
Membuat laporan pertanggungjawaban

Kelemahan yang terdapat dalam Perusahaan tersebut yaitu


Dalam struktur organisasi, dinas akuntansi dan anggaran, merupakan
satu divisi.
Dalam pengklasifikasian kode rekening, tidak dilengkapi denga n
pencantuman kode bagian.
Perusahaan belum melakukan pemisahan biaya terkendali dan biaya
tidak terkendali.

Anda mungkin juga menyukai