Anda di halaman 1dari 2

Verstappen (1983) telah mengklarifikasi bentuklahan berdasarkan genesisnya menjadi

sepuluh kelas utama , yaitu :

1. Bentuklahan asal structural


Bentuk lahan struktural terbentuk karena adanya proses endogen atau proses
tektonik, yang berupa pengangkatan, perlipatan, dan pensesaran. Contohnya antara
lain Pegunungan blok sesar, gawir sesar, pegunungan antiklinal,perbukitan antiklinal,
perbukitan atau pegunungan sinklinal ,pegunungan monoklinal, pegunungan atau
perbukitan kubah, pegunungan atau perbukitan plato, lembah antiklinal, hogback atau
cuesta.
2. Bentuklahan asal vulkanik
Bentuklahan asal vulkanik, merupakan bentuklahan yang terjadi akibat
aktivitas gunung api, contohnya adalah kerucut gunung api, kawah, kaldera, medan
lava,
3. Bentuklahan asal denudasional
Bentuklahan asal denudasional, merupakan bentuklahan yang dihasilkan oleh
proses degradasi seperti erosi dan longsor, contohnya adalah bukit sisa, lahan rusak
4. Bentuklahan asal fluvial
Bentuklahan asal fluvial, merupakan bentuklahan yang terjadi akibat aktivitas
sungai, cntohnya adalah dataran banjir, tanggul alam, teras sungai. Karena sebagian
besar sungai bermuara di laut maka sering terjadi bentuklahan akbat kombinasi proses
fluvial dan marine.
5. Bentuklahan asal arine
Bentklahan asla marine, merupakan bentuklahan yang dihasilkan oleh proses
laut seperti tenaga gelombang, pasang dan arus. Contohnya adalah gisik pantai (beach
ridge), bura (spit), tombolo dan laguna.
6. Bentuklahan asal glacial
Bentuklahan asal glacial, merupakan bentuklahan yang dihasilkan oleh
aktivitas gletser atau gerakan massa es. Contohnya adalah lembah menggantung
(hanging valley), morena, dan drumlin.
7. Bentuklahan asal aeolin
Bentuklahan asal aeolinn, merupakan bentuklahan yang dihasilkan oleh proses
angin. Contohnya adalah gumuk pasir yang memiliki berbagai bentuk seperti berchan,
parabolik, longitudinal, tranversal, bintang.
8. Bentuklahan asal solusional (pelarutan)
Bentuklahan asal solusional (pelarutan), merupakan bentuklahan yang
dihasilkan oleh pelarutan batuan. Banyak terdapat pada daerah karst. Contohnya
adalah kubah karst, dolina, ulava, polje, dan gua karst.
9. Bentuklahan asal organik
Bentuklahan asal organik, merupakan bentuklahan yang dihasilkan oleh
aktivitas organisme. Contohnya adalah terumbu karang dan pantai bakau.
10. Bentuklahan asal antropogenik
Bentuklahan asal antropogenik, merupakan bentuklahan yang dihasilkan oleh aktivitas
manusia. Contohnya adalah kota dan pelabuhan.

Anda mungkin juga menyukai