Anda di halaman 1dari 2

Ayat-Ayat Rumah Tangga

25 August 2012 DDHK News Konsultasi Islam 0

Assalamualaikum WR WB. Mau


tanya, dalam Al Quran surah atau ayat yang menjelaskan tentang rumah tangga itu
surah apa ya? Terima kasih. Wassalam

JAWAB: Waalaikum salam wr wb. Ayat-ayat Al-Quran tentang Rumah Tangga di


antaranya sebagai berikut:

Di antara tanda- tanda kekuasaan-Nya adalah Dia menciptakan untukmu pasangan


dari jenismu sendiri, sehingga kamu merasa tenteram (sakinah) dengannya, dan
dijadikan-Nya diantara kalian rasa cinta dan kasih sayang (mawaddah wa rahmah).
Dan di dalam itu semua terdapat tanda-tanda bagi kaum yang berfikir. (QS. Ar-
Ruum:21).

Wahai sekalian manusia bertaqwalah kepada Rabb mu yang telah menciptakan


kalian dari seorang diri, dan darinya Allah menciptakan pasangannya, dan dari
keduanya Allah memberikan keturunan laki-laki dan perempuan yang banyak. Dan
bertaqwalah kepada Allah yang dengan (menggunakan) nama-Nya kalian saling
meminta satu sama lain , dan (peliharalah) hubungan kasih sayang. Sesungguhnya
Allah selalu menjaga dan mengawasi kalian. (Qs. An-nisa:1).

Wanita-wanita yang jahat adalah untuk laki-laki yang jahat, dan laki-laki yang jahat
adalah untuk wanita yang jahat pula; dan wanita-wanita yang baik adalah untuk laki-
laki yang baik, dan laki-laki yang baik adalah untuk wanitwanita yang baik pula
(QS. An-Nur, 24:26).

Kaum laki-laki adalah pemimpin (qawwam) bagi kaum wanita, oleh karena Allah
telah melebihkan sebagian mereka (laki-laki) atas sebagian yang lain (wanita), dan
karena mereka (laki-laki) telah menafkahkan sebagian dari harta mereka. Maka
wanita yang shalihat, adalah yang tunduk dan taat (qanitat) serta mampu menjaga
(hafizhat) ketika suaminya tidak ada, oleh karena Allah telah memelihara mereka.
(QS. An-Nisa:34).
Dan pergaulilah pasanganmu dengan maruf (baik). Apabila kamu tidak menyukai
(salah satu sifat) mereka, (maka bersabarlah) karena mungkin kamu tidak menyukai
sesuatu, padahal Allah menjadikan padanya kebaikan yang banyak (di sisi lain).
(QS. An-Nisa:19). Wallahu alam.*

Anda mungkin juga menyukai